Prediksi Persebaya vs PSM Makassar di Liga 1: Susunan Pemain, H2H Dan Skor

Jumat 18 Agustus 2023, 12:30 WIB
Laga Persebaya vs PSM Makassar akan menjadi laga seru di pekan ke-9 Liga 1 | Foto: Istimewa

Laga Persebaya vs PSM Makassar akan menjadi laga seru di pekan ke-9 Liga 1 | Foto: Istimewa

SUKABUMIUPDATE.com - Laga big match antara Persebaya vs PSM Makassar akan mewarnai Liga 1 pekan kesembilan musim 2023/24. Duel keduanya dijadwalkan akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat (18/8/2023), pukul 15.00 WIB.

Pertandingan ini akan menarik mengingat keduanya tengah berjuang untuk bisa naik ke papan atas klasemen smentara Liga 1.

Bajul Ijo (julukan Persebaya) sendiri kini tengah dalam kepercayaan diri tinggi setelah memetik dua kemenangan secara beruntun sejak ditangani Uston Nawawi sebagai pelatih sementara menggantikan Aji Santoso.

Baca Juga: Lawan PSIS di Pekan ke-9 Liga 1, Bojan Ungkap Kondisi Pemain Persib

Mereka mampu meraih poin sempurna setelah menekuk Persita Tangerang dengan 1-0 di pekan kedelapan lalu. Hasil itu membawa Persebaya naik ke posisi ke-11 dengan 11 poin setelah sempat di zona degradasi.

Menjamu juara bertahan PSM Makassar Bajul Ijo kini mengincar kemenangan ketiga berturut-turut.

Di sisi lain Juku Eja (julukan PSM) bertandang ke markas Persebaya dengan misi bangkit kembali ke jalur kemenangan. Anak asuh Bernardo Tavares kalah 2-3 dari Bali United di pekan sebelumnya.

Hasil tersebut membuat PSM saat berada di posisi ke-12 dengan poin yang sama dengan Persebaya. Tentu saja Bernardo Tavares harus melakukan evaluasi di skuatnya jelang tandang ke markas Persebaya.

Pertandingan ini diprediksi ketat dan seru. Namun PSM Makassar berada di atas angin setelah meraih kemenangan dalam dua pertemuan terakhirnya melawan Persebaya.

Baca Juga: Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF U-23, Lawan Malaysia di Laga Pembuka

Link Live Streaming Persebaya vs PSM Makassar

Pertandingan Persebaya Surabaya vs PSM Makassar ini bisa dijadwalkan disiarkan langsung di stasiun televisi Indosiar dan juga streaming di Vidio. Berikut linknya.

Prakiraan Susunan Pemain

Persebaya Surabaya: Ernando Ari Sutaryadi, Reva Adi utama, Dusan Stefanovic, Kadek Raditya, Arief Catur, Sho Yamamoto, Andre Oktaviansyah, Song Ui-Young, Bruno Moreira, Paulo Victor, Kasim Botan.

PSM Makassar: Reza Arya Pratama, Yance Sayuri, Safrudin Tahar, Yuran Lopes, Akbar Tanjung, Kenzo Nambu, Dzaky Asraf, Yakob Sayuri, Rizky Eka Pratama, Adilson Silva, Wiljan Pluim.

Baca Juga: Deretan Pemain Persib yang Akan Absen di Laga Kontra PSIS Semarang

Head To Head

  • 19-11-19 Persebaya Surabaya vs PSM Makassar 0-1
  • 18-09-21 PSM Makassar vs Persebaya Surabaya 3-1
  • 14-01-22 Persebaya Surabaya vs PSM Makassar 2-1
  • 10-09-22 PSM Makassar vs Persebaya Surabaya 3-0
  • 24-02-23 Persebaya Surabaya vs PSM Makassar 0-1.

5 Pertandingan Terakhir Persebaya Surabaya

  • 23-07-23 Persebaya Surabaya vs RANS Nusantara FC 2-2
  • 30-07-23 Persija Jakarta vs Persebaya Surabaya 1-0
  • 04-08-23 Persebaya Surabaya vs Persikabo 1973 1-2
  • 08-08-23 Bhayangkara FC vs Persebaya Surabaya 1-2
  • 12-08-23 Persebaya Surabaya vs Persita Tangerang 1-0.

Baca Juga: Jadwal Timnas Voli Indonesia di AVC Senior Men's Championship 2023, Main 19/8

5 Pertandingan Terakhir PSM Makassar

Prediksi Skor: Persebaya Surabaya 1-1 PSM Makassar

Sumber: Suara.com

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
DPRD Kab. Sukabumi23 Oktober 2024, 22:10 WIB

Banggar DPRD Sukabumi dan Pemda Sepakati RAPBD 2025, Fokus Pembangunan Infrastruktur

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sukabumi menggelar rapat Badan Anggaran (Banggar) bersama Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) terkait pembahasan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) 2025.
Rapat Badan Anggaran DPRD Kabupaten Sukabumi sepakati RAPBD 2025 | Foto : Ilyas Supendi
Sukabumi23 Oktober 2024, 21:49 WIB

Kecewa, 16 Anggota Walk Out Saat Paripurna Pembentukan AKD DPRD Kota Sukabumi

Sebanyak 16 Anggota DPRD Kota Sukabumi dikabarkan tak kembali saat jeda istirahat sidang paripurna membahas pembentukan alat kelengkapan dewan (AKD) di ruang sidang Gedung DPRD Kota Sukabumi. Selasa (22/10/2024) malam.
Rapat paripurna pembahasan AKD di Gedung DPRD Kota Sukabumi. Selasa (22/10/2024) | Foto : Dok. Sekwan
Inspirasi23 Oktober 2024, 20:53 WIB

Jejak Inspiratif, Sosok Wamen Pendidikan Dr. Fajar Dimata Guru dan Kakak Kelas di YASTI Sukabumi

Kemunculan nama Fajar Riza Ulhaq di jajaran Kabinet Merah Putih menjadi kebanggaan tersendiri bagi guru dan kakak kelasnya semasa sekolah tingkat menengah di Kabupaten Sukabumi. Pasalnya, Dr. Fajar merupakan alumni MTs YASTI
Dr. Fajar Riza Ulhaq, Wamen Pendidikan RI 2024-2029 (kiri), Haerudin (Guru MTs Yasti Cisaat Sukabumi) | Foto : Sukabumiupdate.com
Musik23 Oktober 2024, 20:00 WIB

Tinggal Menghitung Hari, NEVAEVA! Festival 2024 Batal Diselenggarakan

Festival musik yang akan mendatangkan musisi dari K-Hip Hop dan K-R&B yakni NEVAEVA! Festival 2024 secara resmi mengumumkan batal diselenggarakan.
Tinggal Menghitung Hari, NEVAEVA! Festival 2024 Batal Diselenggarakan (Sumber : Instagram/@nevaeva_indonesia)
Jawa Barat23 Oktober 2024, 19:58 WIB

Anggota DPRD Jabar Haji Aka Minta Negara Cari Solusi untuk Masalah Gurandil di Sukabumi

Hal ini lebih khusus disampaikan kepada Dinas ESDM Jabar.
Anggota Komisi IV DPRD Jabar Yusuf Maulana mengikuti rapat kerja dengan mitra kerja Komisi IV di kantor BAPENDA Kabupaten Garut pada Selasa, 22 Oktober 2024. | Foto: Istimewa
Sukabumi23 Oktober 2024, 19:29 WIB

Hilang Kendali di Tikungan Lalu Tabrak Warung, Pemotor Tewas di Simpenan Sukabumi

Mereka diduga kehilangan kendali sehingga terjatuh ke sebelah kiri jalan.
Lokasi kecelakaan tunggal di Jalan Cigaru-Kiara Dua, tepatnya di kawasan perkebunan Teh Cigaru, Desa Kertajaya, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Rabu (23/10/2024). | Foto: Istimewa
Food & Travel23 Oktober 2024, 19:00 WIB

5 Makanan Khas Kota Tangerang yang Unik dan Menggugah Selera

Tangerang memiliki segudang kuliner khas yang menggugah selera dan wajib dicoba.
Tangerang memiliki segudang kuliner khas yang menggugah selera dan wajib dicoba. (Sumber : Instagram/@laksatangerangcikimhua/@sumsum_pisangmas).
Entertainment23 Oktober 2024, 18:30 WIB

NCT DREAM Bakal Merilis Album Baru Bulan Dengan Formasi Lengkap

Kabar bahagia datang dari NCT DREAM yang akan comeback dengan merilis album terbaru bertajuk DREAMSCAPE pada 11 November 2024. Renjun akan berpartisipasi usai hiatus.
NCT DREAM Bakal Merilis Album Baru Bulan Dengan Formasi Lengkap (Sumber : Instagram/@nct_dream)
Life23 Oktober 2024, 18:00 WIB

Kumpulan Doa Minta Jodoh Terbaik untuk Laki-laki dan Perempuan, Yuk Amalkan

Berdoa meminta jodoh terbaik merupakan salah satu bentuk ikhtiar seorang hamba kepada Allah SWT.
Meminta jodoh yang terbaik adalah bentuk usaha untuk mendapatkan pasangan hidup yang bisa membimbing kita dalam menjalankan ibadah dan meraih ridho Allah. | (Sumber : Instagram/@dindahw)
Sukabumi23 Oktober 2024, 17:53 WIB

Satu Tewas! Pemotor Satria Kecelakaan Tunggal di Jalan Simpenan Sukabumi

Kecelakaan melibatkan pengendara dan penumpang sepeda motor Satria F 150.
Sepeda motor Satria F 150 yang kecelakaan tunggal di Jalan Cigaru-Kiara Dua, tepatnya di kawasan perkebunan Teh Cigaru, Desa Kertajaya, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Rabu (23/10/2024). | Foto: Istimewa