Rapat Dinas, Dinkes Sukabumi Perkuat Sinergitas dan Integrasi Dalam Pelayanan Kesehatan

Kamis 21 Maret 2024, 21:43 WIB
Momen kebersamaan Jajaran Dinkes dan Puskesmas di wilayah Kabupaten Sukabumi dalam kegiatan Rapat Dinas, Kamis (21/3/2024). (Sumber : SU/Ibnu)

Momen kebersamaan Jajaran Dinkes dan Puskesmas di wilayah Kabupaten Sukabumi dalam kegiatan Rapat Dinas, Kamis (21/3/2024). (Sumber : SU/Ibnu)

SUKABUMIUPDATE.com - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Sukabumi menggelar rapat dinas dan serah terima jabatan Kepala Puskesmas dan kepala sub bagian tata usaha Puskesmas yang dilaksanakan di Hotel Augusta Sukabumi Jalan Raya Cikukulu Nomor 72, Desa Cisande, Kecamatan Cicantayan, Kabupaten Sukabumi, Kamis (21/3/2024).

Informasi yang dihimpun, sasaran kegiatan rapat dinas semester 1 Tahun 2024 di Lingkup Dinkes Kabupaten Sukabumi ini adalah 100 orang. Terdiri dari 58 orang Kepala Puskesmas, jajaran struktural Dinkes Kabupaten Sukabumi, pejabat Fungsional atau Ketua Tim Kerja di Lingkungan Dinkes Kabupaten Sukabumi, Kepala Gudang Farmasi Dinkes Kabupaten Sukabumi dan Kepala Laboratorium Kesehatan Daerah Kabupaten Sukabumi.

Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Kabupaten Sukabumi, Agus Sanusi mengatakan, rapat dinas ini dilaksanakan guna mewujudkan sinergitas dan integrasi yang baik dari semua unsur khususnya unsur Dinkes dengan puskesmas, dalam mendukung pelayanan kesehatan yang baik kepada masyarakat.

"Awal tahun ini merupakan momen yang baik untuk kita bisa bersama-sama memantapkan rencana proses yang sudah kita susun diakhir tahun yang lalu, sehingga semuanya yakin di tahun 2024 ini kita dapat melaksanakannya dengan lebih baik lagi," ujarnya kepada sukabumiupdate.com.

Menurut Agus, dalam memberikan pelayanan yang berkualitas kepada masyarakat, jajaran Dinkes dan Puskesmas harus meyakinkan bahwa semuanya sudah disiapkan baik sarana prasarana, SDM maupun anggaran.

"Dalam pemenuhan sarana prasarana maupun SDM, kita harus benar benar memahami mana yang dapat difasilitasi dinas kesehatan dan mana yang swakelola oleh puskesmas masing-masing dengan menggunakan anggaran pendapatannya," katanya.

Demikian juga dalam pengelolaan keuangan, Agus menyebut jajarannya harus benar-benar memahami regulasi yang ada sehingga bisa sama sama aman dalam menjalankannya.

"Regulasi apa yang belum ada mari identifikasi dan upayakan regulasi itu tersedia untuk memayungi kerja kita," jelasnya.

Agus menyebut, momen acara rapat dinas ini harus dioptimalkan untuk saling memberikan informasi dan solusi, berdiskusi membahas bagaimana teknis pengadaan, pembelanjaan dan pelaporannya.

"Jangan sampai di akhir kita mendapatkan masalah karena kekurangpahaman kita dalam melaksanakannya. mungkin nanti secara teknis akan dibahas oleh pak sekretaris dinas kesehatan, para kepala bidang dan kasubag," paparnya.

"Jadi 3 hal yang saya tekankan dalam hal ini, yaitu tentang kesiapan regulasi, pemenuhan sarana prasarana, pemenuhan sumber daya manusia, proses pengadaan atau pembelanjaan dan pelaporannya," lanjutnya.

Selain itu, kata Agus, keberhasilan pembangunan kesehatan sangat ditentukan oleh upaya yang berkesinambungan yang dilaksanakan oleh berbagai pihak, semua harus berupaya melakukan perbaikan dari apa yang masih menjadi kekurangan.

"Dan kita harus terus bersama sama melakukan peningkatan, dengan mendaya gunakan segenap potensi yang ada, baik di tingkat dinas maupun puskesmas," ucapnya.

Tak hanya itu, Agus menyatakan keberhasilan pelayanan kesehatan di fasilitas kesehatan yang berkualitas tentunya akan memberi dampak terhadap status kesehatan masyarakat, yang terukur dari indeks kesehatan masyarakat dan indeks kesejahteraan masyarakat (IKM).

"Dengan meningkatnya angka harapan hidup, menurunnya angka kematian ibu dan bayi, dan zero new stunting pada anak anak penerus bangsa ini," tegasnya.

"Sekali lagi saya berharap semoga rapat dinas ini dapat memberi manfaat, dilaksanakan dengan penuh keseriusan dan menghasilkan sesuatu yang bisa kita jadikan bahan perbaikan kedepan," tambahnya.

Tak hanya itu, pada kesempatan tersebut, Agus menyampaikan selamat kepada yang purnabakti, yang mendapat rotasi, mutasi maupun promosi.

"Semoga Allah memberikan yang terbaik kepada kita semua dan pada hari ini saya secara pribadi maupun kedinasan menghaturkan beribu terimakasih yang tak terhingga atas dedikasi pengabdiannya pada dinas kesehatan," ucapnya.

"Semoga yang purnabakti senantiasa diberikan kesehatan, keberkahan dan kebahagiaan, dan yang rotasi, mutasi maupun promosi diberikan kelancaran kesehatan dalam menjalankan tugasnya," pungkasnya menambahkan. (ADV).

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
DPRD Kab. Sukabumi23 Oktober 2024, 22:10 WIB

Banggar DPRD Sukabumi dan Pemda Sepakati RAPBD 2025, Fokus Pembangunan Infrastruktur

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sukabumi menggelar rapat Badan Anggaran (Banggar) bersama Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) terkait pembahasan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) 2025.
Rapat Badan Anggaran DPRD Kabupaten Sukabumi sepakati RAPBD 2025 | Foto : Ilyas Supendi
Sukabumi23 Oktober 2024, 21:49 WIB

Kecewa, 16 Anggota Walk Out Saat Paripurna Pembentukan AKD DPRD Kota Sukabumi

Sebanyak 16 Anggota DPRD Kota Sukabumi dikabarkan tak kembali saat jeda istirahat sidang paripurna membahas pembentukan alat kelengkapan dewan (AKD) di ruang sidang Gedung DPRD Kota Sukabumi. Selasa (22/10/2024) malam.
Rapat paripurna pembahasan AKD di Gedung DPRD Kota Sukabumi. Selasa (22/10/2024) | Foto : Dok. Sekwan
Inspirasi23 Oktober 2024, 20:53 WIB

Jejak Inspiratif, Sosok Wamen Pendidikan Dr. Fajar Dimata Guru dan Kakak Kelas di YASTI Sukabumi

Kemunculan nama Fajar Riza Ulhaq di jajaran Kabinet Merah Putih menjadi kebanggaan tersendiri bagi guru dan kakak kelasnya semasa sekolah tingkat menengah di Kabupaten Sukabumi. Pasalnya, Dr. Fajar merupakan alumni MTs YASTI
Dr. Fajar Riza Ulhaq, Wamen Pendidikan RI 2024-2029 (kiri), Haerudin (Guru MTs Yasti Cisaat Sukabumi) | Foto : Sukabumiupdate.com
Musik23 Oktober 2024, 20:00 WIB

Tinggal Menghitung Hari, NEVAEVA! Festival 2024 Batal Diselenggarakan

Festival musik yang akan mendatangkan musisi dari K-Hip Hop dan K-R&B yakni NEVAEVA! Festival 2024 secara resmi mengumumkan batal diselenggarakan.
Tinggal Menghitung Hari, NEVAEVA! Festival 2024 Batal Diselenggarakan (Sumber : Instagram/@nevaeva_indonesia)
Jawa Barat23 Oktober 2024, 19:58 WIB

Anggota DPRD Jabar Haji Aka Minta Negara Cari Solusi untuk Masalah Gurandil di Sukabumi

Hal ini lebih khusus disampaikan kepada Dinas ESDM Jabar.
Anggota Komisi IV DPRD Jabar Yusuf Maulana mengikuti rapat kerja dengan mitra kerja Komisi IV di kantor BAPENDA Kabupaten Garut pada Selasa, 22 Oktober 2024. | Foto: Istimewa
Sukabumi23 Oktober 2024, 19:29 WIB

Hilang Kendali di Tikungan Lalu Tabrak Warung, Pemotor Tewas di Simpenan Sukabumi

Mereka diduga kehilangan kendali sehingga terjatuh ke sebelah kiri jalan.
Lokasi kecelakaan tunggal di Jalan Cigaru-Kiara Dua, tepatnya di kawasan perkebunan Teh Cigaru, Desa Kertajaya, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Rabu (23/10/2024). | Foto: Istimewa
Food & Travel23 Oktober 2024, 19:00 WIB

5 Makanan Khas Kota Tangerang yang Unik dan Menggugah Selera

Tangerang memiliki segudang kuliner khas yang menggugah selera dan wajib dicoba.
Tangerang memiliki segudang kuliner khas yang menggugah selera dan wajib dicoba. (Sumber : Instagram/@laksatangerangcikimhua/@sumsum_pisangmas).
Entertainment23 Oktober 2024, 18:30 WIB

NCT DREAM Bakal Merilis Album Baru Bulan Dengan Formasi Lengkap

Kabar bahagia datang dari NCT DREAM yang akan comeback dengan merilis album terbaru bertajuk DREAMSCAPE pada 11 November 2024. Renjun akan berpartisipasi usai hiatus.
NCT DREAM Bakal Merilis Album Baru Bulan Dengan Formasi Lengkap (Sumber : Instagram/@nct_dream)
Life23 Oktober 2024, 18:00 WIB

Kumpulan Doa Minta Jodoh Terbaik untuk Laki-laki dan Perempuan, Yuk Amalkan

Berdoa meminta jodoh terbaik merupakan salah satu bentuk ikhtiar seorang hamba kepada Allah SWT.
Meminta jodoh yang terbaik adalah bentuk usaha untuk mendapatkan pasangan hidup yang bisa membimbing kita dalam menjalankan ibadah dan meraih ridho Allah. | (Sumber : Instagram/@dindahw)
Sukabumi23 Oktober 2024, 17:53 WIB

Satu Tewas! Pemotor Satria Kecelakaan Tunggal di Jalan Simpenan Sukabumi

Kecelakaan melibatkan pengendara dan penumpang sepeda motor Satria F 150.
Sepeda motor Satria F 150 yang kecelakaan tunggal di Jalan Cigaru-Kiara Dua, tepatnya di kawasan perkebunan Teh Cigaru, Desa Kertajaya, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Rabu (23/10/2024). | Foto: Istimewa