Tebing Longsor Timpa 3 Rumah Warga di Cidahu Sukabumi

Senin 04 Desember 2023, 14:38 WIB
Kerusakan rumah yang terdampak longsor di Cidahu Sukabumi | Foto : Ibnu Sanubari

Kerusakan rumah yang terdampak longsor di Cidahu Sukabumi | Foto : Ibnu Sanubari

SUKABUMIUPDATE.com - Hujan deras disertai angin kencang melanda Kampung Cidadap RT 05/01 Desa Girijaya, Kecamatan Cidahu, Kabupaten Sukabumi pada Minggu, 03 Desember 2023, sekitar pukul 18.00 WIB. Akibatnya, tebing setinggi 7,5 meter longsor dan menimpa tiga rumah warga.

Petugas Penanggulangan Bencana Kecamatan (P2BK) Cidahu, Rizky Waluyan, menjelaskan ketiga rumah tersebut masing-masing adalah milik Baen (80 tahun) dengan 1 KK meliputi 2 jiwa, Miftahudin (26 tahun) dengan 1 KK dan Iwan (36 tahun) dengan 1 KK meliputi 3 jiwa.

"Tiga rumah itu mengalami kerusakan berat dan sedang. Total kerugian masih dalam penghitungan petugas di lapangan," ujarnya kepada sukabumiupdate.com, Senin (04/12/2023).

Baca Juga: Target Menang di 8 Ribu TPS, PKS Kabupaten Sukabumi Konsolidasikan Mesin Politik

Ketua RAPI lokal 14 Cidahu, Irvan Padilah, menyebutkan dua rumah mengalami kerusakan berat, yakni rumah milik Baen dan Miftah, sementara satu rumah milik Iwan mengalami kerusakan ringan.

"Yang dua rumah; bahan baku material, elektronik dan furnitur tidak tertolong, masih tertimbun. Sedangkan kerusakan rumah Iwan hanya kamar mandi yang roboh dan dinding retak," kata Irvan.

Pada peristiwa tersebut tidak ada korban jiwa, saat kejadian penghuni sedang bersiap-siap menunaikan salat Magrib.

"Pada saat kejadian, tepatnya adzan Magrib, istrinya Iwan sedang mengambil air wudhu. Anaknya keluar dari kamar mandi, tiba-tiba ada rembesan di dinding, lalu terjadilah longsor setelah itu susulan lebih besar ke rumah Miftah dan Baen," papar Irvan.

Baca Juga: Akademi Jakarta Soroti Proses Demokrasi di Pilpres 2024

Irvan mengungkapkan bahwa kejadian ini dipicu oleh hujan deras yang terus menerus. Menurutnya, kesigapan pemilik rumah dalam menyelamatkan diri menjadi faktor utama yang mencegah korban jiwa.

"Ketiga korban dan keluarganya diungsikan ke rumah tetangga, dilakukan juga koordinasi bersama pihak terkait, terutama Forkopimcam Cidahu dan tim gabungan relawan Sukabumi Utara," pungkasnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Sehat11 Mei 2024, 08:00 WIB

7 Tips Mengkonsumsi Minuman Purin untuk Penderita Asam Urat

Inilah Sederet Tips Mengkonsumsi Minuman Purin untuk Penderita Asam Urat. Yuk Terapkan!
Ilustrasi minuman yang menenangkan pikiran. | Tips Mengkonsumsi Minuman Purin untuk Penderita Asam Urat. Sumber foto : Pexels/Anna Tarazevich
Entertainment11 Mei 2024, 01:05 WIB

Sempat Kunjungi Sukabumi, Profil Jiah YouTuber Korea yang Viral Diajak Pria Indonesia ke Hotel

Berikut profil Jiah YouTuber Korea yang viral karena diajak oknum pejabat Kemenhub ke hotel saat liburan di Indonesia.
Jiah, Youtuber Korea Selatan yang tengah viral karena diajak Pria Indonesia ke Hotel. (Sumber : Youtube Jiah)
Entertainment10 Mei 2024, 22:47 WIB

Positif Konsumsi Ganja, Epy Kusnandar 'Preman Pensiun' Ditangkap Saat Jualan di Warungnya

Berikut kronologi penangkapan Epy Kusnandar pemeran Kang Mus Preman Pensiun karena kasus dugaan penyalahgunaan narkoba jenis ganja.
Potret Epy Kusnandar Kang Mus Preman Pensiun.  (Sumber Foto: Instagram/@epy_kusnandar)
DPRD Kab. Sukabumi10 Mei 2024, 22:03 WIB

Raperda Soal Masyarakat Adat Masuki Tahap Pembahasan Komisi IV DPRD Sukabumi

Raperda tentang Pengakuan dan Perlindungan Masyarakat Hukum Adat sudah memasuki tahap pembahasan di Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi.
Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi Hera Iskandar memimpin FGD Raperda entang Pengakuan dan Perlindungan Masyarakat Hukum Adat. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi10 Mei 2024, 21:19 WIB

Perumdam TJM Sukabumi Gelar Diklat Laporan Keuangan, Kenalkan Pegawai soal SAK EP

Diikuti 66 pegawai, Perumdam TJM Kabupaten Sukabumi menggelar kegiatan Sosialisasi dan Diklat mengenai SAK ETAP menuju SAK EP.
Perumdam TJM Kabupaten Sukabumi gelar sosialisasi SAK EP dan diklat laporan keuangan bagi pegawai. (Sumber : Istimewa)
Life10 Mei 2024, 21:00 WIB

7 Cara Tidur yang Direkomendasikan untuk Penderita Asam Urat

Pastikan untuk berkonsultasi dengan dokter atau ahli gizi jika memiliki pertanyaan atau kekhawatiran tentang cara tidur yang tepat untuk kondisi asam urat Anda.
Ilustrasi - 7 Manfaat Mematikan Lampu Saat Tidur, Bobo Jadi Lebih Nyenyak!. (Sumber : Freepik.com/@tirachardz)
Entertainment10 Mei 2024, 20:45 WIB

Epy Kusnandar Ditangkap Narkoba, Dulu Pernah Divonis Hidupnya Sisa 4 Bulan Lagi!

Aktor Epy Kusnandar ditangkap terkait kasus narkoba.
Aktor Epy Kusnandar ditangkap terkait kasus narkoba. (Sumber : Instagram/@epy_kusnandar_official).
Sehat10 Mei 2024, 20:30 WIB

8 Ciri-ciri Gejala Awal Stroke Pada Pria yang Harus Anda Ketahui

Stroke adalah keadaan darurat medis yang disebabkan oleh kurangnya aliran darah beroksigen ke otak.
Ilustrasi - Stroke adalah keadaan darurat medis yang disebabkan oleh kurangnya aliran darah beroksigen ke otak. (Sumber : pexels.com/@Andrea Piacquadio).
Sukabumi10 Mei 2024, 20:24 WIB

Sosok Nenek Engkah, Calon Jemaah Haji Tertua Usia 99 Tahun Asal Cidahu Sukabumi

Menunggu 11 tahun, Nenek Engkah calon jemaah haji asal Cidahu Sukabumi siap berangkat ke tanah suci.
Nenek Engkah, calon jemaah haji 2024 asal Cidahu Sukabumi yang berusia 99 tahun. (Sumber : SU/Ibnu)
Entertainment10 Mei 2024, 20:02 WIB

Profil Epy Kusnandar: Bos Preman Pensiun yang Ditangkap Karena Kasus Narkoba

Epy Kusnandar yang memerankan Kang Mus di sinetron Preman Pensiun ditangkap narkoba
Epy Kusnandar yang memerankan Kang Mus di sinetron Preman Pensiun ditangkap narkoba. | Foto: Instagram/@epy_kusnandar_official