Golkar Usulkan Asep Japar dan Unang Sudarma untuk Pilkada Sukabumi

Rabu 05 Juli 2023, 15:07 WIB
Pleno DPD Partai Golkar Kabupaten Sukabumi mengusulkan dua nama yakni Asep Japar dan Unang Sudarma menjadi Bakal Calon Bupati Sukabumi dan Bakal Calon Wakil Bupati Sukabumi dalam perhelatan Pilkada 2024. (Sumber : Istimewa)

Pleno DPD Partai Golkar Kabupaten Sukabumi mengusulkan dua nama yakni Asep Japar dan Unang Sudarma menjadi Bakal Calon Bupati Sukabumi dan Bakal Calon Wakil Bupati Sukabumi dalam perhelatan Pilkada 2024. (Sumber : Istimewa)

SUKABUMIUPDATE.com - Pleno DPD Partai Golkar Kabupaten Sukabumi menetapkan dua nama yang akan diusulkan menjadi bakal calon Bupati Sukabumi dan bakal calon Wakil Bupati Sukabumi dalam perhelatan Pilkada serentak tahun 2024 atau Pilbup Sukabumi 2024.

Dari informasi yang berhasil sukabumiupdate.com himpun, rapat pleno yang digelar di aula kantor DPD Golkar tersebut khusus membahas penjaringan sejumlah nama yang memiliki kesiapan dan kelayakan untuk direkomendasikan kepada tingkat DPD dan DPP.

"Sebagaimana muncul dalam rapat pleno DPD Golkar kemaren Selasa, 4 Juli 2023 mencuat dua nama. Dua nama yang disepakati dalam pleno tersebut yakni Kepala Dinas Pekerjaan Umum (Kadis PU) Asep Japar dan Ketua Baznas Kabupaten Sukabumi Unang Sudarma. Kemudian dua nama itu akan dikirimkan ke DPD Golkar Jawa Barat dan selanjutnya ke DPP Golkar," ujar salah seorang dari Pengurus Harian DPD Partai Golkar Kabupaten Sukabumi melalui sambungan telepon kepada sukabumiupdate.com, Rabu (5/7/2023).

Baca Juga: Gegara Salah Pintu Masuk, Minibus Timpa Mobil di Tempat Wisata Sukabumi

Ia menyebutkan bahwa pengusulan nama untuk diusung sebagai bakal calon bupati dan bakal calon wakil bupati pada perhelatan Pilkada 2024 itu merupakan permintaan DPP Golkar.

"Dasarnya, Surat Perintah DPP Partai Golkar Nomor: Sprint-162/DPP/GOLKAR/VI/2023, mengirimkan nama-nama bakal calon kepala daerah/wakil kepala daerah hasil penjaringan yang nantinya akan ditugaskan sebagai fungsionaris bakal calon kepala daerah/wakil kepala daerah dari partai Golkar," katanya.

Terkait dengan jumlah nama yang diusulkan, menurutnya, bahwa dalam perjalanannya terbuka kemungkinan bagi DPD Jabar dan DPP menambah jumlah usulan nama -nama menjadi tiga nama atau lebih.

Baca Juga: Diselimuti Mitos, Ikan Dewa Sungai Cibuni Sukabumi Dibanderol Ratusan Ribu Rupiah

"Sesuai dengan jadwal dari DPD Jabar bahwa usulan nama untuk calon bupati dan wakil Bupati harus masuk selambat-lambatnya tanggal 8 Juli 2023. Sedangkan DPP memastikan deadline tanggal 10 Juli 2023," ungkapnya.

Rapat penetapan Asep Japar dan Unang Sudarma menjadi dua nama yang diusulkan oleh DPD Golkar menjadi Fungsionaris Partai Golkar atau Bakal Calon Bupati dan Bakal Calon Wakil Bupati dihadiri oleh 44 Pengurus Kecamatan (PK Golkar) dan Para Pengurus Harian DPD Golkar.

"Dalam rapat pleno ada beberapa nama yang ditawarkan kepada forum untuk menjadi daftar nama yang diusulkan. Namun nama-nama dari internal saat itu menyatakan tidak siap," ujarnya.

Dikonfirmasi terpisah, fungsionaris DPD Golkar Jawa Barat Hendra Permana menyatakan membenarkan 2 nama tersebut diusulkan DPD Golkar Kabupaten Sukabumi untuk Pilkada 2024 di Kabupaten Sukabumi

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi04 Mei 2024, 00:01 WIB

Bayi Baru Lahir Ditemukan Menangis di Semak-semak Gegerkan Warga Gunungguruh Sukabumi

Berawal dari suara tangis, Warga Gunungguruh Sukabumi temukan bayi baru lahir berlumuran darah di semak-semak.
Penemuan bayi laki-laki baru lahir di Gunungguruh Sukabumi. Ditemukan menangis di semak-semak kebun. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi03 Mei 2024, 21:46 WIB

5 Perangkat Daerah Kabupaten Sukabumi Akan Dinilai Ombudsman, Ini Arahan Sekda

5 perangkat daerah Kabupaten Sukabumi yang akan dinilai Ombudsman yaitu DPMPTSP, Dinsos, Dinkes, Disdik dan Disdukcapil.
Sekda kabupaten Sukabumi Ade Suryaman, memimpin rapat pembahasan persiapan penilaian pelayanan publik oleh Ombudsman. (Sumber : Dokpim Pemkab Sukabumi)
Life03 Mei 2024, 21:00 WIB

12 Tips Menghadapi Orang Egois yang Selalu Merasa Benar

Berikut Beberapa Tips Menghadapi Orang Egois yang Selalu Merasa Benar. Meskipun Hati Sangat Kesal pada Mereka, Coba untuk Tetap Empati Ya!
Ilustrasi. Pasangan bertengkar. Tips Menghadapi Orang Egois yang Selalu Merasa Benar. (Sumber : Freepik.com)
Sehat03 Mei 2024, 20:30 WIB

7 Daun yang Berkhasiat Membantu Menurunkan Kadar Gula Darah dalam Tubuh

Daun-daun ini dipercaya dapat menurunkan kadar gula darah dalam tubuh.
Ilustrasi daun kelor. Daun-daun ini dipercaya dapat menurunkan kadar gula darah dalam tubuh. (Sumber : Instagram/@dina_dara_chadank)
Sukabumi03 Mei 2024, 20:08 WIB

Kronologi Pasutri Tewas Tertabrak KA Siliwangi di Sukabumi, Korban Sudah Diteriaki

Warga ceritakan detik-detik suami istri tewas tertabrak kereta api KA Siliwangi di Kebonpedes Sukabumi.
Tempat Kejadian Perkara Pasutri tertabrak kereta api di Kampung Babakansirna, Rt 03/04, Desa/Kecamatan Kebonpedes, Sukabumi. (Sumber : SU/Asep Awaludin)
Keuangan03 Mei 2024, 20:00 WIB

10 Kebiasaan Sepele yang Bisa Membuat Hidupmu Miskin, Jangan Lakukan!

Waspada Terhadap Kebiasaan Sepele yang Bisa Membuat Hidupmu Miskin, Jangan Lakukan!
Finansial Terbatas. Kebiasaan Sepele yang Bisa Membuat Hidup Miskin | Foto : Karolina Grabowska/Pexels
Gadget03 Mei 2024, 19:30 WIB

Begini Langkahnya, 7 Tips Mengatasi Memori Internal yang Penuh di HP Android

Ada beberapa cara untuk mengatasi memori internal HP yang penuh.
Ilustrasi. Ada beberapa cara untuk mengatasi memori internal HP yang penuh.(Sumber : Freepik/@rawpixel.com)
DPRD Kab. Sukabumi03 Mei 2024, 19:11 WIB

Pelajar Sukabumi Darurat Kekerasan Seksual, DPRD: Penguatan Ilmu Agama, Sekolah dan Rumah

Wakil Ketua DPRD Kabupaten Budi Azhar merespon dua kasus kekerasan seksual yang melibatkan pelajar.
Budi Azhar Mutawalli, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi | Foto: Aji
Sukabumi Memilih03 Mei 2024, 19:10 WIB

50 Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi Hasil Pemilu 2024 Ditetapkan, Berikut Daftar Namanya

Sah! Berikut daftar nama Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi hasil Pemilu 2024.
KPU gelar rapat pleno terbuka penetapan perolehan kursi parpol dan penetapan calon angggota DPRD Kabupaten Sukabumi hasil Pemilu 2024, Kamis 2 Mei 2024. (Sumber : Istimewa)
Life03 Mei 2024, 19:00 WIB

Biasa Menjadi Luar Biasa: 10 Kebiasaan Kecil yang Membuatmu Dihormati dan Disegani

Menjadi orang yang disegani dan dihormati membutuhkan waktu dan usaha.
Ilustrasi -Menjadi orang yang disegani dan dihormati membutuhkan waktu dan usaha. (Sumber : pexels.com/Alexander Suhorucov)