Musim Hujan Waspada Penyakit Leptospirosis, Kenali Penularannya

Minggu 14 November 2021, 11:47 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Salah satu jenis penyakit yang sering muncul saat musim hujan ialah leptospirosis. Melansir dari Petunjuk Teknis Pengendalian Leptospirosis Cetakan Ke-3 Kementerian Kesehatan Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Tahun 2017, leptospirosis adalah jenis penyakit menular dari binatang ke manusia atau sebaliknya yang disebabkan oleh infeksi bakteri dari genus leptospira yang berbentuk spiral.

Di beberapa negara, leptospirosis yang merupakan penyakit zoonosa (zoonosis) ini disebut dengan nama demam urine tikus yang penyebarannya diduga paling luas di dunia. Namun banyak kasus leptospirosis yang tidak dilaporkan akibat alat diagnostik yang mahal serta susahnya diagnosis klinis. Leptospirosis dapat terjadi karena tingginya populasi tikus, ditambah sanitasi lingkungan yang buruk dan kumuh bekas banjir.

Dilansir dari www.kemkes.go.id di Indonesia, leptospirosis muncul saat musim hujan terutama di kawasan rawan banjir. Penyakit yang berasal dari hewan (zoonisis) ini bahkan sampai mengakibatkan kematian. Leptospirosis dapat didefinisikan dalam tiga kriteria, diantaranya ialah:

1. Kasus suspect

Dinyatakan suspect ditandai dengan demam akut yang disertai sakit kepala, namun ada juga yang tanpa sakit sepala. Ditambah nyeri otot, lemah (malaise), conjungtival suffision, serta ada riwayat terpapar faktor yang menyebabkan leptospirosis dalam waktu dua Minggu.

Salah satu faktornya ialah air yang terkontaminasi oleh bakteri leptospira atau urin tikus yang digunakan untuk mandi serta mencuci. Melakukan kontak dengan dokter hewan, tim penyelamat, para pekerja di rumah potong hewan, toko hewan peliharaan atau pekerjaan lainnya juga dapat menjadi faktor risiko sumber infeksi.

photoIlustrasi musim hujan. - (Pixabay)

2. Kasus probable

Dinyatakan probable, apabila kasus suspect memiliki dua gejala klinis di antara tanda-tanda seperti nyeri betis, manifestasi pendarahan, sesak nafas, arittmia jantung, batuk dengan atau tanpa hemoptisis, dan ruam kulit.

Serta ikterus atau jaundice di mana kondisi medis ditandai dengan menguningnya kulit dan sklera (bagian putih pada bola mata), dan oliguria atau anuria yang merupakan ketidakmampuan untuk buang air kecil.

3. Kasus konfirmasi

Dinyatakan konfirmasi ketika kasus probable disertai salah satu dari berbagai gejala yang diantaranya ialah isolasi bakteri Leptospira dari spesimen klinik, hasil Polymerase Chain Reaction (PCR) positif, serta sero konversi Microscopic Agglutination Test (MAT) dari negatif menjadi positif.

Sejauh ini, Kemenkes RI belum mengeluarkan kebijakan terkait pengobatan massal leptospirosis. Sebab penyakit ini dapat disembuhkan dengan antibiotik apabila didiagnosa sesegara mungkin.

SUMBER: TEMPO/PUSPITA AMANDA SARI

Koleksi Video Lainnya:

Sempat Lumpuhkan Jalan Nasional, Pohon Tumbang di Sukabumi

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Sehat16 Mei 2024, 13:00 WIB

Asam Urat Kambuh dan Rasanya Menyakitkan, 7 Obat Alami Ini Efektif Mengatasinya

Asam urat adalah suatu kondisi yang menyakitkan dan sering dimulai pada jempol kaki dan menyebar ke sendi lain.
Ilustrasi - Asam urat adalah suatu kondisi yang menyakitkan dan sering dimulai pada jempol kaki dan menyebar ke sendi lain. (Sumber : Freepik.com/@Wiroj Sidhisoradej)
Life16 Mei 2024, 12:45 WIB

6 Kebiasaan Buruk yang Cepat Melemahkan Daya Ingat Anda, Berhenti Sekarang!

Daya ingat seseorang menjadi menurun biasanya disebabkan beberapa hal yang mungkin dianggap sepele. Adapun umumnya adalah kebiasaan buruk yang sering dilakukan
ilustrasi kebiasaan yang melemahkan daya ingat (Sumber : Pexels.com/@KetutSubiyanto)
Sehat16 Mei 2024, 12:30 WIB

Ada Durian Tinggi Purin, 7 Buah Ini Tidak Aman Dikonsumsi Penderita Asam Urat

Durian adalah buah tropis yang kaya akan purin dan sebaiknya dihindari oleh penderita asam urat.
Ilustrasi. Kios Buah. Ada Durian Tinggi Purin, Deretan Buah Ini Tidak Aman Dikonsumsi Penderita Asam Urat (Sumber : Pexels/MariaOrlova)
Life16 Mei 2024, 12:15 WIB

Usahakan Tetap Tenang, Begini 5 Tips Jitu Mengatasi Balita Yang Selalu Emosi

Mengatasi emosi besar pada balita kita dan mengetahui cara meresponsnya adalah salah satu bagian tersulit dalam mengasuh balita.
mengatasi balita yang emosi dengan tenang (Sumber : pexels.com/@AlexanderDummer)
Bola16 Mei 2024, 12:00 WIB

Leg 2 Championship Series Persib Bandung vs Bali United: Suporter Bali United Dilarang Datang!

Laga Leg 2 Semifinal Championship Series Liga 1 2023/2024, suporter Bali United dilarang datang ke Bandung.
Laga Leg 2 Semifinal Championship Series Liga 1 2023/2024, suporter Bali United dilarang datang ke Bandung. | (Sumber : persib.co.id)
Keuangan16 Mei 2024, 11:49 WIB

Bicara di Seminar Ombudsman, Ayep Zaki Bahas Peran Lembaga Keuangan Alternatif

Peran lembaga keuangan alternatif sangat penting dalam memajukan ekosistem perekonomian.
Ayep Zaki menjadi pembicara dalam seminar bersama Ombudsman Republik Indonesia di Aula Bank BJB, Sukabumi, Rabu, 15 Mei 2024. | Foto: Instagram/Ayep Zaki
Life16 Mei 2024, 11:45 WIB

Terapkan 6 Cara Ampuh Berikut Untuk Memperkuat Hubungan Ayah dan Anak Laki-laki

Menghabiskan waktu positif bersama, membicarakan pelajaran hidup, disertai dengan banyak mendengarkan dengan tenang dan penuh perhatian, akan membantu mengembangkan hubungan yang membina dan bermakna dengan putra Anda
Ilustrasi cara memperkuat hubungan ayah dengan anak laki-laki (Sumber : pexels.com/@NathanCowley)
Sukabumi Memilih16 Mei 2024, 11:44 WIB

Kini Sebut Wajib Mundur, Ketua KPU Berubah Soal Caleg Terpilih Maju Pilkada 2024

Sempat sebut tak wajib mundur jika caleg terpilih pemilu 2024 maju di pilkada serentak 2024, kini bilang wajib mundur.
Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari saat menggelar rapat pleno rekap hasil penghitungan perolehan suara tingkat nasional Pemilu 2024 hari ke-18, Sabtu (16/3/2024). (Sumber: Youtube KPU)
Food & Travel16 Mei 2024, 11:30 WIB

Cara Membuat Air Lemon untuk Mengurangi Stres, 10 Step Simpel dan Gampang!

Aroma lemon diketahui memiliki efek menenangkan pada pikiran dan tubuh. Minum air lemon dapat membantu mengurangi tingkat stres dan meningkatkan mood.
Ilustrasi. Coba sesuaikan resep membuat Infused Water Air Lemon sesuai dengan selera pribadi, baik dari segi konsentrasi perasan lemon, tambahan gula, atau penambahan bahan-bahan lain seperti daun mint atau buah lainnya. (Sumber : Pexels/Alleksana)
Sehat16 Mei 2024, 11:15 WIB

3 Obat Alami Untuk Asam Urat yang Bisa Dilakukan dan Dibuat di Rumah

ada beberapa cara yang bisa dilakukan atau dibuat di rumah bagi penderita asam urat agar rasa nyerinya ketika muncul bisa berkurang dengan baik atau bisa dicegah
Ceri adalah salah satu dari tiga obat alami yang dipercaya bisa mengobati penyakit asam urat. (Sumber : freepik.com/@azerbajian_stockers)