Jangan Asal Korek! Perhatikan 5 Cara Bersihkan Telinga yang Tepat

Rabu 08 Juni 2022, 07:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Memberiskan telinga bisa menjadi suatu hal yang sulit dilakukan sebagian orang.

Tak sedikit orang membersihkan telinga mereka dengan cara yang tidak benar. Hal ini tentunya dapat menyebabkan kerusakan jangka panjang.

Lantas, bagaimana cara membersihkan telinga yang tepat?

Baca Juga :

Dokter Berhasil Transplantasi Telinga Cetakan 3D Seorang Perempuan

Telinga adalah bagian dari panca indra yang masuk sebagai indra pendengaran. Sebenarnya telinga dapat membersihkan dirinya sendiri sehingga tidak perlu mengoreknya secara manual.

Tapi memang saat kotoran telinga yang menumpuk tidak dibersihkan, maka dapat mengganggu pendengaran. Adapun cara membersihkan telinga yang tepat yang dilansir dari suara.com, adalah sebagai berikut.photoIlustrasi Warna Kotoran Telinga - (iStockphoto)

1. Jangan Gunakan Penyeka Kapas atau Cotton Bud

Kesalahan umum yang dilakukan banyak orang saat membersihkan telinga adalah menggunakan kapas. Meskipun kapas boleh digunakan di bagian luar telinga, namun Anda tidak boleh menempelkannya jauh di dalam saluran telinga.

Penyeka kapas dapat menyebabkan kerusakan serius pada telinga Anda karena dapat mendorong kotoran telinga lebih jauh ke dalam telinga, memperlambat proses alami pembuangan kotoran telinga, dan mengakibatkan cedera gendang telinga.

2. Menggunakan Waslap Basah atau Handuk Hangat

Alternatif yang jauh lebih aman untuk membersihkan telinga Anda adalah dengan menggunakan waslap basah atau handuk hangat. Anda bisa membersihkan bagian luar telinga Anda. Ini dapat dilakukan setelah menggunakan kapas dengan aman juga. Setelah selesai, gunakan waslap lain untuk mengeringkan telinga Anda.

3. Jangan Menggunakan Lilin Telinga

Salah satu cara terburuk untuk membersihkan telinga adalah dengan menggunakan ear candle atau lilin telinga. Alasan utama mengapa Anda harus menghindari lilin telinga adalah karena metode ini membutuhkan nyala api untuk menarik kotoran telinga ke atas. Saat Anda menggunakan lilin telinga, Anda berisiko terluka oleh api atau lilin masuk ke dalam telinga Anda.

4. Menggunakan Obat Tetes Telinga

Alih-alih menggunakan lilin telinga, Anda bisa pertimbangkan untuk menggunakan obat tetes telinga. Anda bisa mendapatkan obat tetes telinga yang dijual bebas. Apa yang akan dilakukan obat tetes telinga adalah melunakkan kotoran telinga dan membuatnya lebih mudah untuk keluar dengan sendirinya. Meski demikian, tetap patuhi dosis penggunaan dan jangan memakainya terlalu sering.

5. Menemui Dokter

Cara lainnya untuk membersihkan telinga yaitu dengan menemui dokter THT. Dengan menemui dokter, nantinya dokter akan membersihkan telinga dengan jarum suntik berisi air atau bilas telinga. Selain itu, dokter THT akan dapat mendiagnosis masalah potensial yang mungkin Anda alami dengan telinga selain mendapatkan pembersihan yang baik.

SUMBER: SUARA.COM

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Tags :
Berita Terkini
Food & Travel03 Mei 2024, 06:00 WIB

Cara Membuat Air Jeruk Lemon untuk Menurunkan Kolesterol, 8 Langkah Simpel!

Begini Cara Membuat Air Jeruk Lemon untuk Menurunkan Kolesterol, Ternyata Langkah-langkahnya Simpel!
Ilustrasi. Cara Membuat Air Jeruk Peras untuk Menurunkan Kolesterol (Sumber : Pexels/ToniCuenca)
Science03 Mei 2024, 05:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 3 Mei 2024, Termasuk Sukabumi, Cianjur dan Bogor

Prakiraan cuaca wilayah Jawa Barat 2 Mei 2024 dimana cuaca berawan berpotensi terjadi di berbagai wilayah termasuk Sukabumi dan sekitarnya.
Ilustrasi. Prakiraan cuaca wilayah Jawa Barat 2 Mei 2024 dimana cuaca berawan berpotensi terjadi di berbagai wilayah termasuk Sukabumi dan sekitarnya. | Foto: Pixabay
Nasional03 Mei 2024, 01:02 WIB

Jokowi Teken UU Desa Baru, Kades Dapat Uang Pensiun dan Bisa Menjabat Hingga 16 Tahun

Presiden Jokowi menandatangani pengesahan UU Desa baru, Kades dapat uang pensiun hingga jabat 2 periode.
Ilustrasi Kepala Desa atau Kades. | Foto : Sukabumi Update
Jawa Barat03 Mei 2024, 00:01 WIB

Bahas UHC, Sekda Kabupaten Sukabumi Hadiri Monev Implementasi JKN

Sekda Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman hadiri acara monev Implementasi Inpres Nomor 1 Tahun 2022 tentang Optimalisasi Pelaksanaan Program JKN di Bandung.
Sekda Kabupaten Sukabumi didampingi perangkat daerah hadiri acara monev implementasi inpres terkait JKN di Bandung. (Sumber : Dokpim Pemkab Sukabumi)
Sukabumi02 Mei 2024, 22:39 WIB

Longsor di Parungkuda Sukabumi, Akses Jalan Desa Langensari Tertutup Dapuran Bambu

Akses jalan Desa Langensari Parungkuda Sukabumi tertutup longsor dapuran bambu.
P2BK bersama sejumlah relawan tengah melakukan penanganan longsor dapuran bambu yang menutup badan jalan di Kampung Sindangsari RT 1/2, Desa Langensari, Parungkuda Sukabumi, Kamis (2/5/2024). (Sumber : Istimewa)
Opini02 Mei 2024, 22:12 WIB

Mengarahkan Kompas Pendidikan: Sebuah Renungan di Hari Pendidikan Nasional

Sistem pendidikan harus menyediakan ruang yang cukup untuk pembelajaran empati, kejujuran, dan keberanian moral.
Ilustrasi. Seputar Hardiknas 2024 | Foto: Pixabay/sasint
Keuangan02 Mei 2024, 21:56 WIB

Masih Dibuka, Pendaftar Tahara di BPR Cicurug Sukabumi Diprediksi Terus Meningkat

Pendaftaran calon nasabah Tabungan Hari Raya (Tahara) Perumda BPR Sukabumi cabang Cicurug masih dibuka hingga 8 Mei 2024.
Kepala Pemasaran BPR Sukabumi Cabang Cicurug, Jujun Junaedi. (Sumber : SU/Ibnu)
Opini02 Mei 2024, 21:33 WIB

Menjadi Pembaca Kritis: Memilah Informasi di Era Media Baru

Pembaca kritis tidak hanya menerima informasi mentah-mentah, tertapi mampu memahami konteks informasi, menganalisis isi dan sumbernya, serta mengevaluasi kebenarannya.
Ilustrasi memilah informasi di zaman hadirnya media baru. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi02 Mei 2024, 21:17 WIB

Pengantar ke Neraka! Bank Emok-Rentenir Dilarang Keras Masuk Kutamara Sukabumi

Spanduk tolak rentenir dan bank emok terbentang di Kampung Kutamara Surade Sukabumi. Praktik riba disebut sudah rusak rumah tangga dan pengantar ke neraka.
Spanduk penolakan hadirnya praktik riba akibat rentenir hingga bank emok yang dipasang ormas Gempa di Kampung Kutamara Surade Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Bola02 Mei 2024, 21:00 WIB

Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Irak di Perebutan Tempat ke-3 Piala Asia U-23 2024

Bagi kamu yang ingin menyaksikan pertandingan Liga 1 2023/2024 antara Timnas Indonesia U-23 vs Irak U-23 berikut kami sediakan layanan live streamingnya.
Bagi kamu yang ingin menyaksikan pertandingan Liga 1 2023/2024 antara Timnas Indonesia U-23 vs Irak U-23 berikut kami sediakan layanan live streamingnya. (Sumber : Instagram/@jagad_stadium/Ist).