Bina Desa di Kutasirna, STKIP Bina Mutiara Sukabumi Kembangkan Potensi Lokal

Minggu 17 Oktober 2021, 21:02 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - STKIP Bina Mutiara Sukabumi melalui Program Pengembangan Pemberdayaan Desa atau P3D, menggelar kegiatan bina desa. Ini dilakukan untuk mengoptimalisasi sumber daya daerah setempat demi tercapainya kesejahteraan hidup. 

Kali ini, tim dari organisasi mahasiswa STKIP Bina Mutiara Sukabumi yang berjumlah 11 orang dengan bimbingan dosen dan dukungan kampus, melaksanakan program tersebut di Desa Kutasirna, Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi. Ikan air tawar dan pertanian menjadi salah satu potensi yang dikembangkan. 

Dosen pembimbing dari STKIP Bina Mutiara Sukabumi, Gilang Mas Ramadhan, M.Pd. mengatakan, saat ini pemanfaatan lingkungan yang baik dapat menjadi salah satu akses untuk mencapai kesejahteraan hidup. 

Menurutnya, lingkungan dan manusia akan saling memengaruhi satu sama lain serta diharapkan dapat berdampak positif menghasilkan produktivitas yang teraktualisasi dalam perilaku masyarakat akan lingkungan, terutama dalam memanfaatkan sumber daya masyarakat setempat. Begitu juga di Desa Kutasirna. 

"Kita dengan warga bekerja sama lewat program bina desa dengan metode pelaksanaan dimulai dengan tahap sosialisasi mengenai inovasi dalam sistem tanam akuaponik," kata Gilang, Ahad, 17 Oktober 2021. 

Gilang mengungkapkan, tahap selanjutnya adalah pembangunan sistem tanam akuaponik, lalu tahap manajemen kelembagaan masyarakat, dan diakhiri dengan evaluasi.

photoSTKIP Bina Mutiara Sukabumi melalui P3D menggelar kegiatan bina desa di Desa Kutasirna, Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi. - (Istimewa)

Dengan kegiatan tersebut, sambung Gilang, masyarakat binaan diharapkan memiliki pemahaman ihwal berbagai inovasi dalam budi daya ikan. Tak hanya itu, warga pun diharapkan memiliki keterampilan membuat olahan makanan ikan lele dari hasil budi daya, yang selanjutnya dapat dipasarkan di platform Kutamart yang sudah dibuat. 

"Sehingga sektor kewirausahaan dan ekonomi kreatif dapat tumbuh dan berkembang di Desa Kutasirna," ungkapnya. 

Gilang menjelaskan, program ini sudah berjalan kurang lebih dua tahun, yang mudah-mudahan akan berlanjut dan terus berkembang ke tahun-tahun berikutnya. 

Melalui P3D yang merupakan program lanjutan dari program PHP2D di tahun sebelumnya, diharapkan dapat menciptakan sinergitas antara mahasiswa, masyarakat, dan pemerintah (Kemendikbud) dalam upaya menciptakan sumber daya manusia yang unggul dan mampu bersaing di era digital melalui kolaborasi dengan stakeholder, pemerintah setempat, dan UMKM yang ada. 

"Adapun beberapa bantuan pengembangan yang diberikan kepada warga Desa Kutasirna adalah bibit lele kurang lebih 30 ribu ekor, pembangunan fasilitas kolam bioflok, alat penunjang pengolahan mesin pakan untuk pelet ikan, alat pengolahan abon, serta bantuan pendampingan dan workshop lainnya," ujar Gilang. 

Selain itu, beberapa kerja sama dengan instansi dan klompok wirausaha di Sukabumi juga terjalin dengan baik, seperti dengan BAZNAS Kabupaten Sukabumi, Jaringan Wirausaha Muda Sukabumi, SEA sukabumi, Komunitas Sukaponik Sukabumi, BBPAT Sukabumi, dan jaringan kelompok tani lainnya. 

Selanjutnya, Endang Setiawan selaku Kepala Desa Kutasirna berharap sinergitas yang dijalin bersama mahasiswa ini dapat berlanjut dan menghasilkan hal yang lebih produktif, terutama dalam merancang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) yang merupakan dokumen perencanaan pembangunan daerah sebagai landasan dan pedoman bagi pemerintah daerah dalam melaksanakan pembangunan lima tahun ke depan. 

"Kita berkomitmen untuk terus memberikan sumbangsih ide serta gagasan demi kemajuan warga Desa Kutasirna pada umumnya," kata Gilang. 

SUMBER: SIARAN PERS STKIP BINA MUTIARA SUKABUMI

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Sukabumi18 Mei 2024, 21:43 WIB

Tertimpa Bangunan Akibat Longsor, Kronologi Tewasnya Penjaga Ponpes di Sukabumi

Meninggalnya Jaenudin pertama kali diketahui oleh tenaga pengajar dan santri.
Petugas di lokasi longsor Ponpes Yaspida, Desa Cipetir, Kecamatan Kadudampit, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/5/2024). | Foto: Istimewa
Nasional18 Mei 2024, 21:07 WIB

Sempat Dirawat, Tokoh Pers Salim Said Meninggal Dunia

Kabar meninggalnya Prof Salim Said dikonfirmasi oleh istrinya, Herawaty.
Salim Said meninggal dunia. | Foto: Istimewa/Ranahriau.com
Sehat18 Mei 2024, 21:00 WIB

Nyeri Dada, 7 Gejala Tak Biasa Kolesterol Tinggi Pada Pria di Malam Hari

Gejala tak biasa kolesterol tinggi bisa muncul pada pria di malam hari.
Ilustrasi - Gejala tak biasa kolesterol tinggi bisa muncul pada pria di malam hari. (Sumber : Freepik.com/@Lifestylememory)
Sukabumi18 Mei 2024, 20:53 WIB

Jumat Berbagi, Srikandi PLN dan YBM PLN Sukabumi Bagikan 100 Porsi Makanan

Yuniar Budi Satrio menekankan pentingnya berbagi dengan sesama.
Kegiatan Jumat Berbagi Srikandi PLN dan YBM PLN Sukabumi. | Foto: PLN
Sehat18 Mei 2024, 20:00 WIB

Galau Asam Urat Sering Kambuh? Cobain 6 Makanan Ini untuk Mengobatinya

Asam urat yang menyerang tubuh akan membuat si penderitanya merasa terganggu dan tersiksa.
Ilustrasi. Beberapa makanan ini ampuh untuk mengatasi asam urat. (Sumber : Freepik/lifeforstock)
Life18 Mei 2024, 19:00 WIB

9 Cara Terbaik Mendisiplinkan Anak Agar Menjadi Penurut dan Tidak Berontak

Mendisiplinkan anak adalah cara terbaik agar mereka dapat patuh dan menjadi penurut.
Ilustrasi - Mendisiplinkan anak adalah cara terbaik agar mereka dapat patuh dan menjadi penurut. (Sumber : Pexels.com/@Kampus Production)
Sukabumi Memilih18 Mei 2024, 18:56 WIB

Koalisi Harapan Baru Sukabumi, Relawan Deklarasi Iyos Somantri untuk Pilkada 2024

Iyos mengatakan komunikasi dengan beberapa partai politik terus dilakukan.
Iyos Somantri dimintai keterangan oleh wartawan setelah deklarasi di salah satu hotel di Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/5/2024). | Foto: SU/Asep Awaludin
Bola18 Mei 2024, 18:30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bali United, Siapakah yang Lolos ke Final?

Berikut adalah link live streaming Persib Bandung vs Bali United di Leg 2 Semifinal Championship Series Liga 1 2023/2024.
Berikut adalah link live streaming Persib Bandung vs Bali United di Leg 2 Semifinal Championship Series Liga 1 2023/2024. (Sumber : Instagram/@std.sijalakharupat/Ist).
Sukabumi18 Mei 2024, 18:04 WIB

Penjaga Ponpes di Kadudampit Sukabumi Tewas Akibat Longsor

Polisi berkoordinasi dengan pengurus RT/RW setempat dan Ponpes Yaspida.
Petugas dan warga di lokasi longsor di Kampung Renged RT 10/03 Desa Cipetir, Kecamatan Kadudampit, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/5/2024). | Foto: Istimewa
Life18 Mei 2024, 18:00 WIB

5 Doa untuk Membolak Balikan Hati Seseorang, Bisa Bikin Luluh!

Doa membolak balikan hati seseorang ini dapat diamalkan kepada orang yang kita cintai atau kepada mereka yang memiliki hati yang keras.
Ilustrasi berdoa. - Doa membolak balikan hati seseorang ini dapat diamalkan kepada orang yang kita cintai atau kepada mereka yang memiliki hati yang keras. | (Sumber : Foto: Freepik.com)