Komplotan Maling Motor di Sukabumi Dibekuk Polisi, Satu Orang Didor!

Senin 08 Februari 2021, 14:20 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Komplotan maling motor yang kerap beroperasi di Sukabumi, Jawa Barat dibekuk polisi. Kurang lebih ada lima orang tersangka yang diamankan jajaran Satreskrim Polres Sukabumi dan diperlihatkan dalam konferensi pers, Senin (8/2/2021).

Lima orang tersangka yang diamankan masing-masing berinisial H, I, UI, UT dan WS. Tersangka H dan I merupakan spesialis pencurian, sementara UI, UT dan WS merupakan penadah. Wilayah operasi para maling tersebut adalah kawasan utara dan selatan Kabupaten Sukabumi.

Kasat Reskrim Polres Sukabumi, AKP Rizka Fadhila mengatakan, penangkapan berawal dari laporan masyarakat di Polsek Sagaranten dan Polsek Cicurug pada bulan November 2020 lalu. Tim kemudian melakukan penangkapan kepada para tersangka.

"Dari kelompok utara berhasil diamankan kurang lebih sembilan unit motor dengan satu pelaku dan satu penadah. Dari kelompok selatan kita mengamankan dengan barang bukti kendaraan bermotor kurang lebih sembilan unit dengan satu pelaku dan dua penadah," ujarnya.

BACA JUGA: Maling Beraksi di Cisolok Sukabumi, Gondol Motor Hingga Powerbank saat Pemiliknya Tidur

Rizka menjelaskan, pelaku berinisial H yang kerap beroperasi di wilayah selatan Kabupaten Sukabumi merupakan residivis karena pernah tiga kali diamankan polisi dengan kasus yang sama. Sementara untuk kelompok utara berinisial I merupakan perbuatan ke dua,

"Jadi keduanya ini merupakan residivis. Tersangka H saat ditangkap sempat melakukan perlawanan, sehingga tim melakukan tindakan tegas terukur," jelasnya.

Rizka menjelaskan, modus operandi para pelaku melakukan pencurian bermacam-macam, disesuaikan dengan target. Ada yang dicuri di pekarangan rumah, ada pula yang dicuri di parkiran dengan merusak kunci utama menggunakan kunci letter T.

"Mereka spesialis dengan target kendaraan ada di pekarangan rumah. Ada motor langsung dicuri. Mereka melakukan aksinya dengan berkelompok. Ada tiga orang kini berstatus DPO dan sedang kita cari," terangnya.

"Jadi mereka melakukan pencurian, bisa siang hari dan malam hari. Artinya pada saat kendaraan itu terparkir dan memungkinkan dicuri, nah di situ mereka langsung beraksi. Rata-rata setelah melihat kondisi pemilik kendaraan itu lengah. Kelompok utara beraksi malam hari, yang di selatan sore hari," bebernya.

BACA JUGA: Motor Lady Yakult di Sukabumi Digondol Maling, Keranjang dan Produknya Juga Hilang

Rizka melanjutkan, para pelaku setelah melancarkan aksinya langsung menjual motor curian kepada para penadah. Ia menyebut, sebelum melakukan pencurian sudah ada pihak yang siap menampung motor curian tersebut.

"Nah dari situ baru diedarkan ke wilayah lain. Untuk harga motor bervariasi mulai Rp 1,5 juta sampai Rp 2 juta. Rata-rata motor yang dicuri itu jenis matik, ada juga motor manual bahkan ada yang motor rakitan," tandasnya.

Akibat perbuatannya, para maling motor ini terancam pasal 363 dengan ancaman hukuman tujuh tahun kurungan. Sementara untuk penadah terancam pasal 480 KUHP dengan ancaman empat tahun penjara.

Ingat Pesan Ibu: Wajib 5M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun, menghindari kerumunan dan membatasi mobilitas serta aktivitas di luar rumah). Redaksi sukabumiupdate.com mengajak seluruh pembaca untuk menerapkan protokol kesehatan Covid-19 di setiap kegiatan.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Sukabumi02 Mei 2024, 19:18 WIB

Hardiknas 2024, Bupati Bicara Pendidikan Karakter dan Kewajiban Ikuti Pramuka di Sukabumi

Pembina upacara Hardiknas 2024, Bupati Sukabumi Marwan Hamami soroti soal pentingnya pendidikan karakter dan kewajiban mengikuti gerakan pramuka.
Bupati Sukabumi saat menjadi pembina upacara dalam peringatan Hardiknas tahun 2024. (Sumber : Diskominfosan Kab. Sukabumi)
Life02 Mei 2024, 19:00 WIB

10 Kebiasaan Sederhana yang Bisa Membuat Diri Sendiri Bahagia Meski Banyak Masalah

Jangan Ragu untuk Melakukan Kebiasaan Sederhana Ini Agar Diri Sendiri Bahagia Meski Banyak Masalah Hidup.
Ilustrasi. Kebahagiaan. Kebiasaan Sederhana yang Bisa Membuat Diri Sendiri Bahagia. (Sumber : Pexels/BrettSayles)
Life02 Mei 2024, 18:38 WIB

Ketahui 6 Tanda Orang Tua yang Gagal dalam Mendidik Anak, Ini Buktinya

Tidak semua orang tua berhasil dalam mendidik anak. Sebagian di antara mereka justru gagal mendidik anak oleh sebab kesalahan pola asuhnya
Orang tua yang gagal dalam mendidik anak | Foto : Pexels/ Kampus Production
Life02 Mei 2024, 18:30 WIB

10 Cara Membahagiakan Diri Sendiri Tanpa Harus Bergantung Pada Orang Lain

Membahagiakan diri sendiri tanpa bergantung pada orang lain adalah sebuah konsep yang penting dalam pengembangan kesejahteraan dan kebahagiaan pribadi.
Ilustrasi -  Membahagiakan diri sendiri tanpa bergantung pada orang lain adalah sebuah konsep yang penting dalam pengembangan kesejahteraan dan kebahagiaan pribadi. (Sumber : pexels.com/@Matheus Bertelli).
Sukabumi02 Mei 2024, 18:23 WIB

Status UHC Non-Cut Off Dicabut, Dinkes Sukabumi Jelaskan Layanan Kesehatan Warga Miskin

BPJS Kesehatan cabut status UHC Non-Cut Off Kabupaten Sukabumi, ini kata Dinkes soal layanan kesehatan warga miskin.
Sekretaris Dinkes Kabupaten Sukabumi Andi Rahman saat menjelaskan soal pencabutan status UHC Non-Cut Off oleh BPJS Kesehatan. (Sumber : Istimewa)
Life02 Mei 2024, 18:00 WIB

Doa Meminta Rezeki dari Segala Penjuru: Halal, Berkah dan Berlimpah

Berdoa meminta rezeki dapat memberikan harapan dan optimisme bahwa Allah SWT akan memberikan yang terbaik bagi mereka, meskipun dalam situasi yang sulit.
Ilustrasi. Berdoa.  Berdoa meminta rezeki dapat memberikan harapan dan optimisme bahwa Allah SWT akan memberikan yang terbaik bagi mereka, meskipun dalam situasi yang sulit. Sumber Foto : Pexels/Alena Darmel
Jawa Barat02 Mei 2024, 17:52 WIB

Sukseskan WHO24, LP3H EWI Bogor Gelar Temu Rembug dan Sosialisasi Wakaf Uang

Untuk sukseskan program Wajib Halal Oktober 2024 (WHO24), formatur pengurus Lembaga Pendamping Proses Produk Halal Edukasi Wakaf Indonesia (LP3H EWI) Kabupaten Bogor menginisiasi temu rembug dengan pengurus LP3H EWI Jabar
LP3H EWI Bogor Gelar Temu Rembug dan Sosialisasi Wakaf Uang | Foto : Ist
Sukabumi02 Mei 2024, 17:28 WIB

Setuju Duel Terkapar 1, Polisi Tetapkan 2 Tersangka Tawuran Pelajar di Palabuhanratu Sukabumi

Polisi ungkap kronologi aksi tawuran yang viral di media sosial antara dua kelompok pelajar sekolah menengah atas (SMA) di Jalan Patuguran, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi yang menelan korban luka parah.
Tangkapan layar video tawuran antar pelajar di Palabuhanratu Sukabumi | Foto : Ist
Musik02 Mei 2024, 17:00 WIB

Lirik Lagu Cinta Luka Sempurna Iqbaale Ramadhan Eks Personil CJR

Inilah Lirik Lagu Cinta Luka Sempurna Iqbaale Ramadhan Ex Personil Coboy Junior (CJR) yang Viral di Medsos.
Lirik Lagu Cinta Luka Sempurna Iqbaale Ramadhan. Foto: YouTube/IqbaalRamadhan
Keuangan02 Mei 2024, 16:30 WIB

Hindari 5 Gaya Hidup Boros yang Membuat Hidup Miskin dan Sulit Kaya

Yuk Hindari Sekarang! Inilah Sederet Gaya Hidup Boros yang Membuat Hidup Miskin dan Sulit Kaya
Ilustrasi. Belanja berlebihan. | Gaya Hidup Boros yang Membuat Hidup Miskin dan Sulit Kaya. (Sumber : pexels.com/AndreaPiacquadio)