Pembangunan Rutilahu di Desa Cikarang Sukabumi Terkendala Akses Jalan dan Cuaca Buruk

Sabtu 23 Januari 2021, 07:31 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Sukabumi melakukan perbaikan 20 Rumah Tidak Layak Huni di Desa Cikarang, Kecamatan Cidolog. Kini pembangunan rutilahu di desa tersebut masih berjalan meskipun terkendala akses jalan dan cuaca buruk yang memicu bencana longsor.

Kepala Desa Cikarang Atam mengatakan, pembangunan 20 unit rutilahu itu dibagi 6 kedusunan yaitu Dusun Pasirhalang 4 unit, Dusun Cimahi 4 unit, Dusun Cimapag 3 unit, Dusun Cibeber 3 unit, Dusun Ciguha 3 unit, Dusun Cipadali 3 unit. "Adapun anggarannya sebesar Rp 10 juta, potong hari orang kerja (HOK) Rp 560 ribu dan administrasi Rp 240 ribu," jelasnya. 

BACA JUGA: 81 Rutilahu di Kecamatan Cidahu Sukabumi Selesai Dibangun

Dalam pelaksanaanya, Atam mengungkapkan ada sejumlah kendala terutama akses jalan. Kendala itu dialami pembangunan satu unit rutilahu di Kedusunan Cimapag. Dimana material bangunan harus diangkut dari jalan utama sekitar 4 kilometer sampai lokasi, sedangkan jalan yang dilalui tak bisa diakses mobil. 

Sama dengan perbaikan rutilahu di Kedusunan Cimahi yang terkendala akses jalan sejauh 500 meter. Kemudian satu unit rutilahu di Dusun Cibeber yang juga terkendala jalan ke lokasi sekitar 1 kilometer. Sehingga material harus diangkut menggunakan motor engkreg, sebuah motor yang dimodifikasi agar dapat mengangkut barang banyak.

BACA JUGA: Disperkim Blak-blakan Soal Peran FSKSS dalam Bangun Rutilahu di Sukabumi

Begitupun di Dusun Pasir Halang ada 3 rutilahu yang mengalami kendala dalam pembangunannya. Selain kendala jaraknya, juga pada bulan Desember kemarin banyak ruas jalan yang mengalami longsor menambah parah keadaan sebab mobil mengangkut material tidak bisa lewat.

Selain soal akses jalan, swadaya masyarakat sempat tertunda karena menjelang musim tanam dan di Dusun Cibeber adanya pengalihan penerima manfaat dengan berbagai alasan. Namun proses pengalihan terlampir surat pernyataan diatas materai sebanyak 4 orang penerima manfaat perbaikan rutilahu. Program pembangunan rutilahu itu mestinya sudah selesai pada 2020 lalu. Namun karena adanya kendala akses jalan dan cuaca buruk maka 6 rumah masih dalam pembangunan di tahun ini. 

"Alhamdulillah saat ini sedang proses pembangunan sekitar 60 persen sebanyak 6 unit," terangnya.

Ingat Pesan Ibu: Wajib 3M (memakai masker, menJaga Jarak, mencuci tangan dengan sabun). Redaksi sukabumiupdate.com mengajak seluruh pembaca untuk menerapkan protokol kesehatan Covid-19 di setiap kegiatan.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Life29 April 2024, 09:42 WIB

Ciptakan Rutinitas, Ini 7 Cara Ampuh Menenangkan Balita yang Rewel

Tertawa satu menit dan menangis di menit berikutnya? Pelajari cara menangani emosi balita Anda yang selalu berubah.
Ilustrasi menenangkan balita yang rewel. | Foto: Freepik
Sukabumi29 April 2024, 09:34 WIB

Pelajar SMPN Cibitung Butuh Perahu, Pergi Sekolah Lintasi Sungai Cikaso Sukabumi

Perahu yang selama ini digunakan pelajar dan guru sering mengalami masalah.
Perahu untuk pelajar dan guru di Sungai Cikaso, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Istimewa
Inspirasi29 April 2024, 09:31 WIB

6 Tanda Kamu Punya Bakat Jadi Pengusaha daripada Kerja Kantoran, Ini Buktinya

Bakat menjadi pengusaha sejatinya bisa dilihat dari kebiasaan, mentalitas dan mindset hariannya dalam menjalani hidup selama ini.
Ilustrasi. Tanda orang yang memiliki bakat jadi pengusaha. Sumber foto : Pexels/ Andrea Piacquadio
Sehat29 April 2024, 09:00 WIB

Menurunkan Berat Badan, 7 Manfaat Mengonsumsi Buah Pisang untuk Kesehatan

Pisang merupakan sumber karbohidrat, serat, potasium, dan vitamin B6 yang baik. Buah ini juga mengandung antioksidan yang bermanfaat untuk kesehatan.
Ilustrasi - Pisang merupakan sumber karbohidrat, serat, potasium, dan vitamin B6 yang baik. Buah ini juga mengandung antioksidan yang bermanfaat untuk kesehatan.  (Sumber : pexels.com/@Dom J)
Life29 April 2024, 08:00 WIB

8 Kebiasaan Orang Kaya yang Membuatnya Sulit Miskin

Inilah Sederet Kebiasaan Orang Kaya yang Membuatnya Sulit Miskin. Ayo Tiru dan Lakukan!
Ilustrasi. Relasi orang kaya yang membuatnya sulit miskin (Sumber : pexels/maryiaplashchynskaya)
Sehat29 April 2024, 07:00 WIB

7 Kategori Makanan Tinggi Serat yang Baik untuk Penderita Gula Darah

Mengonsumsi makanan tinggi serat secara teratur dapat membantu mengatur kadar gula darah, mencegah lonjakan gula darah yang tajam setelah makan, dan memberikan rasa kenyang lebih lama.
Ilustrasi. Mencuci Buah. Contoh Makanan Tinggi Serat yang Baik untuk Penderita Gula Darah (Sumber : Freepik)
Food & Travel29 April 2024, 06:00 WIB

Cara Membuat Jus Jambu Biji untuk Menurunkan Gula Darah, Hanya 5 Langkah!

Jus jambu biji segar ini dapat menjadi tambahan yang menyegarkan dan sehat dalam diet untuk menurunkan gula darah.
Ilustrasi. Cara Membuat Jus Jambu Biji untuk Menurunkan Gula Darah (Sumber : pexels/quangnguyenvinh)
Science29 April 2024, 05:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 29 April 2024, Cek Dulu Yuk Langit di Awal Pekan!

Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya Senin 29 September 2024.
Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya Senin 29 September 2024. (Sumber : Freepik/@wirestock)
Life28 April 2024, 23:24 WIB

7 Trik Jitu Move On dari Mantan Pacar, Ini yang Bisa Kamu Lakukan!

Putus cinta adalah salah satu momen paling sulit dalam kehidupan, terutama ketika harus melepaskan mantan pacar yang pernah kita cintai dengan sepenuh hati.
Ilustrasi putus cinta. | Sumber Foto: pixabay/oppy77
Life28 April 2024, 23:17 WIB

6 Cara Memiliki Mental Kuat agar Tahan Banting dan Tidak Direndahkan Orang Lain

Memiliki mental kuat sangat dibutuhkan dalam hidup supaya tahan banting dan tidak mudah direndahkan oleh orang lain.
Ilustrasi. Cara memiliki mental kuat. | Sumber foto : Pexels/Andrea Piacquadio