Pick Up Tabrak Pohon di Nagrak Sukabumi, Satu Orang Terjepit

Kamis 22 Oktober 2020, 11:52 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Kecelakaan tunggal terjadi di Jalan Alternatif Nagrak, tepatnya di Kampung Pamuruyan, Desa Cisarua, Kecamatan Nagrak, Kabupaten Sukabumi, Kamis (22/10/2020) siang sekitar pukul 11.30 WIB.

Mobil bak terbuka atau pick up yang belum diketahui plat nomornya menabrak sebuah pohon di pinggir jalan. Akibatnya, dua orang yang belum diketahui identitasnya luka-luka.

Saksi mata di lokasi kejadian, Aldoko Edi Grahito (20 tahun) atau akrab disapa Dito, warga Kampung Warung Kaum Desa Cisarua, Kecamatan Nagrak mengatakan, saat itu satu orang korban tak sadarkan diri dan satu orang lagi terjepit di kabin mobil.

BACA JUGA: Pick Up Tabrak Pohon di Palabuhanratu, Polisi Sebut Rombongan dari Cikakak

"Saya lagi naik angkot arah pulang ke Nagrak. Tiba-tiba angkot berhenti pas ada suara benturan keras. Ternyata ada kecelakaan mobil tabrak pohon mahoni," kata Dito saat dihubungi sukabumiupdate.com, Kamis petang.

"Langsung di situ warga rame-rame menolong. Satu orang tak sadarkan diri, berlumuran darah kepalanya. Terus dibawa pakai angkot yang saya naiki tadi. Kondisinya cukup parah. Satu orang lagi badannya kejepit, masih sadar, tapi udah berhasil ditolong," imbuh Dito.

Saat ditanya, lanjut Dito, salah seorang korban yang masih sadarkan diri mengaku berasal dari Kampung Gudang, Desa Balekambang, Kecamatan Nagrak.

"Tadi langsung dibawa ke arah Puskesmas Nagrak. Tapi kayaknya sekarang dibawa ke RSUD Sekarwangi. Plat nomornya belum tahu, soalnya tadi pada sibuk evakuasi," tandas Dito.

BACA JUGA: Diduga Sopir Mengantuk, Pick Up Tabrak Pohon di Jalan Raya Sukabumi - Palabuhanratu

Dikonfirmasi terpisah, Kapolsek Nagrak, Iptu Tedy Armayadi menyebut, korban yang mengalami kecelakaan tunggal adalah sopir dan kondektur mobil.

"Kecelakaan tunggal di depan PT Sengsil. Korban sudah dibawa ke RSUD Sekarwangi. Untuk lebih jelasnya silahkan ke Unit Laka Lantas," singkat Tedy.

Ingat pesan ibu: Wajib 3M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun). Redaksi sukabumiupdate.com mengajak seluruh pembaca untuk menerapkan protokol kesehatan Covid-19 di setiap kegiatan.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Bola03 Mei 2024, 14:00 WIB

Hadapi Bali United, Bek Persib Alberto Rodriguez Antusias Tatap Championship Series

Alberto Rodriguez antusias hadapi Bali United di Championship Series.
Alberto Rodriguez antusias hadapi Bali United di Championship Series. (Sumber : X@persib)
Sukabumi03 Mei 2024, 13:49 WIB

Disperkim Segera Bangun Tugu Nol Kilometer Kabupaten Sukabumi, Lokasi Mulai Dirapihkan

Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Disperkim) telah memulai melakukan penataan area lokasi yang akan menjadi tempat pembangunan Tugu Nol Kilometer Kabupaten Sukabumi yang berada di Alun-Alun Palabuhanratu.
Penataan area pembangunan tugu nol kilometer Kabupaten Sukabumi | Foto : Ilyas Supendi
Life03 Mei 2024, 13:48 WIB

Hadiahi Perilaku Baik, Ini 8 Cara Mengajarkan Keterampilan Disiplin Diri pada Anak

Apa pun jenis disiplin yang Anda gunakan pada anak, tujuan akhir dari strategi pengasuhan Anda adalah untuk mengajarkan disiplin diri pada anak.
Ilustrasi mengajarkan keterampilan disiplin diri pada anak. | Foto: Pexels.com/@Andrea Piacquadio
Sukabumi03 Mei 2024, 13:36 WIB

Penguatan P2WKSS, Pemkot Sukabumi Tingkatkan Peran Perempuan dalam Pembangunan

Ineu Nuraeni menjelaskan soal P2WKSS dan lokus program di Kelurahan Sukakarya.
Rapat koordinasi program P2WKSS pada Jumat (3/5/2024) di Balai Kota Sukabumi. | Foto: Website KDP Kota Sukabumi
Life03 Mei 2024, 13:30 WIB

6 Alasan Kenapa Perantau Dikenal Punya Mental Tangguh dan Petarung, Ini Penyebabnya

Para perantau pada umumnya akan memiliki mental tanggung dan petarung. Sebab, berada di lingkungan baru membentuknya sedemikian rupa.
Ilustrasi. Alasan perantau punya mental tangguh. Sumber foto : Pexels/GustavoFring
Science03 Mei 2024, 13:25 WIB

Prediksi Temperatur di Jawa Barat, BMKG Soal Suhu Panas di Indonesia dan Asia

Kepala Stasiun Geofisika BMKG Bandung, Teguh Rahayu, pada Kamis 2 Mei 2024 menjelaskan bahwa fenomena ini dipengaruhi oleh gerak semu matahari.
peta temperatur wilayah pada Jumat (3/5/2024) (Sumber: zoom.earth)
Sukabumi03 Mei 2024, 13:16 WIB

Dipasang Bronjong, Dinas PU Tangani Longsor Tebing Di Jalan Surade Sukabumi

UPTD Pekerjaan Umum Jampangkulon Kabupaten Sukabumi melaksanakan kegiatan pemasangan bronjong pada lokasi longsor di ruas jalan Kadaleman-Mareleng Sta 3+800 di Desa Kadaleman, Kecamatan Surade.
Pemasangan bronjong di lokasi longsor di jalan ruas Kadaleman-Mareleng, Kecamatan Surade, Kabupaten Sukabumi | Foto : Ragil Gilang
Sehat03 Mei 2024, 13:00 WIB

Langkah Simpel Membuat Teh Daun Mangga untuk Menurunkan Kadar Gula Darah

Daun mangga dapat dibuat teh dan dimanfaatkan untuk menurunkan kadar gula darah dalam tubuh.
Ilustrasi - Daun mangga dapat dibuat teh dan dimanfaatkan untuk menurunkan kadar gula darah dalam tubuh. (Sumber : YouTube/G Family Thai).
Life03 Mei 2024, 12:30 WIB

6 Cara Mendidik Anak Agar Jadi Orang yang Berakhlak dan Beradab, Yuk Terapkan!

Cara mendidik anak agar menjadi orang yang berakhlak dan beradab memang impian semua orang tua. Yuk, terapkan!
Ilustrasi. Cara mendidik anak agar berakhlak dan beradab. Sumber foto : Pexels/GustavoRing
Bola03 Mei 2024, 12:00 WIB

Peluang Terakhir ke Olimpiade Paris 2024: Timnas Indonesia U-23 vs Guinea di Laga Play-off

Meskipun kalah dari Irak di perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024, Garuda Muda masih memiliki peluang lolos melalui babak play-off melawan Guinea, wakil Afrika.
Meskipun kalah dari Irak di perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024, Garuda Muda masih memiliki peluang lolos melalui babak play-off melawan Guinea, wakil Afrika. (Sumber : pssi.org)