SUKABUMIUPDATE.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sukabumi membentuk tujuh tim untuk memverifikasi data rumah yang rusak terkena bencana gempa, Selasa (23/1/2018) lalu.
Dari hasil pendataan sementara, BPBD mencatat sebanyak 6.339 rumah rusak.
BACA JUGA:Â Gempa Banten, BPBD Catat Sebanyak 6.339 Rumah di Kabupaten Sukabumi Rusak
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sukabumi Iyos Somantri mengatakan, tujuh tim tersebut akan terjun langsung ke setiap kecamatan yang terdampak bencana agar jumlahnya bisa sesuai.
"Mudah-mudahan pada 4 Februari tim dapat menyelesaikan data rumah yang terdampak, baik rumah rusak ringan, sedang maupun kerusakan yang berat. Setelah itu baru mengusulkan bantuan ke BNPB," ujar Iyos seusai rapat bencana di Gedung Pendopo, Sabtu (27/1/2018).
Lebih lanjut, tujuh tim ini terdiri dari Dinas Sosial, BPBD, PU, Tarkimsih, Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan ( TKSK), dan Tagana.
BACA JUGA:Â Waduh ! Kerugian Akibat Gempa Lebak di Ciracap Sukabumi Capai Miliaran Rupiah
"Setiap timnya lima orang dari dinas-dinas itu," pungkasya.
Sebslumnya, dari data sementara di 33 Kecamatan yang terdampak bencana sebanyak 831 unit rumah rusak berat, 2.083 rusak sedang dan 3.425 unit rumah rusak ringan dengan total kerugian mencapai 7.490.863.000.