Hasil Swab Test, Kota Sukabumi Belum Ada yang Positif Covid-19, Cek Datanya!

Selasa 31 Maret 2020, 06:55 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Juru Bicara Media Center Pusat Informasi dan Koordinasi Covid-19 Kota Sukabumi Wahyu Handriana mengatakan, hingga saat ini tidak ada warga Kota Sukabumi yang dinyatakan positif covid-19 berdasarkan hasil pemeriksaan swab melalui Polymerase Chain Reaction (PCR) di Labkesda Provinsi Jawa Barat.

"Hari ini 8 Pasien Dalam Pengawasan (PDP) sudah keluar hasilnya negatif ya, tidak ada yang positif," kata Wahyu kepada sukabumiupdate.com, Selasa (31/3/2020).

Selaras dengan apa yang disampaikan Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi, Wahyu mengatakan, warga Kota Sukabumi yang saat ini tengah diperiksa menggunakan rapid test adalah sebanyak 60 orang. Hingga saat ini, hasil rapid test dari 60 orang tersebut belum keluar. 

BACA JUGA: Fahmi Blak-blakan Soal Kota Sukabumi Tertinggi Positif Corona Versi Rapid Test Jabar

Wahyu menyebut, kalaupun hasil rapid test 60 itu keluar, baik negatif atau positif, tetap tidak masuk ke dalam data pasien terkonfirmasi positif di Pusat Informasi dan Koordinasi Covid-19 Kota Sukabumi.

"Jadi yang hasil rapid test itu kalau nanti keluar, tetap harus ditindaklanjuti dengan pemeriksaan swab melalui PCR. Nah data yang hasil dari PCR lah yang nanti masuk ke data pasien terkonfirmasi positif covid-19 atau tidak," tambah Wahyu.

Sedangkan menurut Wahyu pernyataan Gubernur Ridwan Kamil kemarin terkait hasil rapid test sebanyak kurang lebih 300 orang, merupakan data yang dilaksanakan institusi lain yang ada di Kota Sukabumi. Kepentingannya untuk screening, di mana dari data 300 tersebut, tidak ada warga Kota Sukabumi

BACA JUGA: Jangan Panik! Rapid Test 300 Orang Positif di Jabar, Kota Sukabumi Paling Banyak!

"Penanganan masalah di institusi dilaksanakan oleh intitusi tersebut. Karena kepentingan institusi tersebut kita tidak mendapat laporan resminya," pungkasnya.

Dalam rilis sehari sebelumnya, Ridwan Kamil juga menyebutkan jika data 300 positif hasil rapid test terhadap 22.000 sampel se Jawa Barat tidak dilaporkan ke Gugus Tugas Corona. Salah satu alasanya karena harus dilakukan pemeriksaan lanjutan cek swab melalui Polymerase Chain Reaction (PCR).

Beberapa hari sebelumnya, Kepala Sekolah Tinggi Pembentukan Perwira (Setukpa) Lemdikpol Porlri Sukabumi, Brigjen Pol Agus Suryanto membenarkan kabar bahwa 7 siswanya dinyatakan positif hasil rapid test yang dilakukan lembaga tersebut. Tujuh siswa ini langsung dibawa ke RS Polri Kramat Jati Jakarta untuk menjalani masa isolasi mandiri.

BACA JUGA: 7 Siswa Setukpa Sukabumi Positif Covid-19 Setelah Rapid Test, 21 Lainnya ODP

Ketujuh orang tersebut semula berstatus Pasien Dalam Pengawasan (PDP) Covid-19 bersama dua orang lainnya. Dua lainnya yang tidak dinyatakan positif dalam rapid test, kemudian dirujuk ke RS Mako Brimob.

Tak hanya itu, Agus juga memebenarkan bahwa terdapat 21 siswa Setukpa lainnya yang berstatus Orang Dalam Pemantauan (ODP) Covid-19 dan saat ini tengah dikarantina di tempat khusus di Setukpa Lemdikpol Sukabumi.

"Ya ditempatkan tempat khusus, di barak khusus," tambah Agus.

Dikonfirmasi mengenai riwayat perjalanan siswa yang berstatus ODP dan PDP tersebut, Agus mengaku tidak terlalu mengetahuinya. Sementara itu, Agus menyebut pembelajaran siswa Setukpa lainnya saat ini diistirahatkan. "Di istirahatkan," pungkas Agus.

 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Sehat02 Mei 2024, 20:30 WIB

Sulit Tidur dan Sangat Mengganggu! 4 Cara Mengobati Sakit Asam Urat di Malam Hari

Ada beberapa cara mengobati sakit asam urat di malam hari.
Ilustrasi - Ada beberapa cara mengobati sakit asam urat di malam hari. (Sumber : Freepik.com/DC Studio).
Life02 Mei 2024, 20:15 WIB

6 Minuman yang Bisa Menenangkan Pikiran saat Stres, Cemas dan Galau, Yuk Dicoba!

Sejumlah minuman bermanfaat untuk membantu menenangkan pikiran di saat sedang mengalami stres, cemas dan galau. Patut menjadi rekomendasi sebagai menu harian.
Ilustrasi minuman yang menenangkan pikiran. | Sumber foto : Pexels/Anna Tarazevich
Life02 Mei 2024, 20:00 WIB

10 Tips Pola Tidur yang Baik untuk Penderita Gula Darah

Yuk Lakukan Sederet Tips Pola Tidur yang Baik untuk Penderita Gula Darah Berikut Agar Bisa Nyenyak di Malam Hari.
Ilustrasi. Tidak Nyenyak. Pola Tidur yang Baik untuk Penderita Gula Darah. (Sumber : Pexels/IvanOboleninov)
Sukabumi02 Mei 2024, 19:59 WIB

Polisi Ungkap Alasan Tak Autopsi Mayat Wanita yang Ditemukan di Sungai Cicatih Sukabumi

Mayat wanita setengah telanjang, berinisal EKS (25 tahun), warga Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi, yang ditemukan meninggal dunia di Sungai Cicatih tidak dilakukan autopsi
Mayat EKS (25 tahun) di Sungai Cicatih, Kampung Jamu Diva RT 05/03 Desa Langensari, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (27/4/2024). | Foto: Istimewa
DPRD Kab. Sukabumi02 Mei 2024, 19:44 WIB

Mimpi Ketua DPRD, Kabupaten Sukabumi Jadi Pertahanan Pangan hingga Tujuan Wisata

Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi, Yudha Sukmagara mengatakan dirinya punya mimpi bahwa Kabupaten Sukabumi kedepan harus menjadi (lokasi) pertahanan pangan nasional.
Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi, Yudha Sukmagara | Foto: Dok. SU
Sehat02 Mei 2024, 19:30 WIB

3 Penyebab Utama Asam Urat yang Sering Dianggap Sepele, Tiba-tiba Sakit!

Asam urat adalah salah satu bentuk radang sendi yang disebabkan oleh tingginya kadar asam urat dalam darah.
Ilustrasi - Asam urat adalah salah satu bentuk radang sendi yang disebabkan oleh tingginya kadar asam urat dalam darah. (Sumber : Freepik.com)
Sukabumi02 Mei 2024, 19:18 WIB

Hardiknas 2024, Bupati Bicara Pendidikan Karakter dan Kewajiban Ikuti Pramuka di Sukabumi

Pembina upacara Hardiknas 2024, Bupati Sukabumi Marwan Hamami soroti soal pentingnya pendidikan karakter dan kewajiban mengikuti gerakan pramuka.
Bupati Sukabumi saat menjadi pembina upacara dalam peringatan Hardiknas tahun 2024. (Sumber : Diskominfosan Kab. Sukabumi)
Life02 Mei 2024, 19:00 WIB

10 Kebiasaan Sederhana yang Bisa Membuat Diri Sendiri Bahagia Meski Banyak Masalah

Jangan Ragu untuk Melakukan Kebiasaan Sederhana Ini Agar Diri Sendiri Bahagia Meski Banyak Masalah Hidup.
Ilustrasi. Kebahagiaan. Kebiasaan Sederhana yang Bisa Membuat Diri Sendiri Bahagia. (Sumber : Pexels/BrettSayles)
Life02 Mei 2024, 18:38 WIB

Ketahui 6 Tanda Orang Tua yang Gagal dalam Mendidik Anak, Ini Buktinya

Tidak semua orang tua berhasil dalam mendidik anak. Sebagian di antara mereka justru gagal mendidik anak oleh sebab kesalahan pola asuhnya
Orang tua yang gagal dalam mendidik anak | Foto : Pexels/ Kampus Production
Life02 Mei 2024, 18:30 WIB

10 Cara Membahagiakan Diri Sendiri Tanpa Harus Bergantung Pada Orang Lain

Membahagiakan diri sendiri tanpa bergantung pada orang lain adalah sebuah konsep yang penting dalam pengembangan kesejahteraan dan kebahagiaan pribadi.
Ilustrasi -  Membahagiakan diri sendiri tanpa bergantung pada orang lain adalah sebuah konsep yang penting dalam pengembangan kesejahteraan dan kebahagiaan pribadi. (Sumber : pexels.com/@Matheus Bertelli).