SUKABUMIUPDATE.com - Mahasiswa Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) membuat inovasi dengan menciptakan motor hidrogen yang ramah lingkungan sebagai bentuk kendaraan masa depan yang bebas dari emisi. Proyek ini digagas tak hanya untuk keperluan universitas saja, lebih dari itu dapat bersaing di pasar nasional dan internasional.
Mengutip dari laman berita.upi.edu motor ini merupakan hasil karya sepuluh mahasiswa Program Studi Pendidikan Teknik Otomotif, Fakultas Pendidikan Teknologi dan Kejuruan (FPTK) UPI. Motor ini memiliki mesin yang menggunakan metode fuel cell yang mengubah hidrogen menjadi listrik untuk digerakan oleh mesin. Selain itu, motor ini menawarkan efisiensi tinggi dan diperkirakan dapat menempuh jarak hingga 428 kilometer dengan dua liter bahan hidrogen. Selain itu, kendaraan ini memiliki regenerative braking yang mengubah energi pengereman menjadi daya listrik tambahan.
Tak cukup dengan beberapa inovasi yang telah dijelaskan sebelumnya, motor hidrogen ini dilengkapi dengan teknologi pintar macam internet of things (iot) monitoring system, GPS tracker, fitur keamanan RFID yang dapat mematikan mesin dari jarak jauh. Motor ini dirakit di Indonesia. Namun, fuel cell didatangkan langsung dari Republik Ceko.
Muhammad Zidan selaku tim elektrika mengatakan bahwa mahasiswa Indonesia pun masih tetap dapat berkarya dan berinovasi agar menciptakan ekosistem dunia otomotif yang sehat. “Kami ingin menunjukkan jika mahasiswa Indonesia mampu berinovasi dalam menciptakan teknologi otomotif terbarukan,” ujarnya.
Sebelumnya, motor ini telah dikembangkan pada tahun 2024 dan berhasil lolos ke pendanaan nasional dalam rangka PLN ICE 2024, yang memberikan kesempatan pada motor tersebut agar dapat dikenal jauh.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Diganjar Kartu Merah, Timnas Portugal Gagal Amankan Tiket Piala Dunia 2026
Pembimbing tim, Sriyono. M.Pd, menjelaskan bahwa UPI akan terus selalu mendukung teknologi para mahasiswanya untuk terus berinovasi. “UPI dalam mendukung inovasi teknologi mahasiswa di bidang teknologi hijau luar biasa besar, tercatat mahasiswa kamu telah berhasil memenangkan lomba inovasi di tingkat nasional (ICE PLN, KMHE) juara 1 lomba sepeda listrik dan kendaraan roda tiga, runner up motor FCEV maupun event tingkat nasional,” ucapnya.
Dengan terciptanya inovasi ini, UPI akan terus mendukung Sustainable Development Goals (SDGs) dengan mendotong pengembangan kendaraan tanpa emisi yang ramah lingkungan dan diharapkan dapat bersaing di masa depan.
Sumber: berita.upi.edu



