Faisal Basri Sebut Cina Bukan Pemberi Utang Terbesar RI, Tapi...

Kamis 28 Maret 2019, 13:10 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Ekonom dari Universitas Indonesia, Faisal Basri, membantah informasi jika Cina menjadi penyumbang utang terbesar bagi pemerintah Indonesia. Pernyataan itu disampaikan Faisal saat menjawab pertanyaan salah seorang peserta diskusi yang diadakan Aliansi Pengusaha Nasional, kelompok pengusaha yang mendukung pasangan capres nomor urut 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.

"Gak benar kalau Cina kasih utang terbesar ke Indonesia, itu ngawur, tapi yang benar Cina memang kasih utang terbesar ke BUMN," kata Faisal di Restoran Batik Kuring, SCBD, Jakarta Selatan, Kamis, 28 Maret 2019.

Data Bank Indonesia juga menunjukkan hasil yang sama. Hingga akhir Juni 2018, BI Bank mencatat sebanyak US$ 182,45 miliar atau sekitar Rp 2.662 triliun yang digelontorkan dari negara-negara kreditor kepada Indonesia. Angka itu naik bila dibandingkan dengan per Juli 2017 sebesar US$ 176,61 miliar atau sekitar Rp 2.576 triliun. Hitungan tersebut menggunakan asumsi kurs Rp 14.590 per dolar AS.

Adapun lima pemberi utang terbesar hingga kuartal kedua tahun ini adalah: Singapura, Jepang, Cina, Amerika Serikat dan Hong Kong. Singapura tercatat memberi pinjaman US$ 55,67 miliar dan Jepang sebesar US$ 28,66 miliar.  Sementara utang dari Cina sebanyak US$ 16,32 miliar Amerika Serikat US$ 15,43 miliar dan Hong Kong US$ 13,26 miliar.

Tak hanya itu, Faisal meminta utang Indonesia dilihat secara benar. Secara rasio, kata dia, utang Indonesia masih lebih baik dari beberapa negara lain. Dari data tradingeconimics.com, hingga 2017, rasio utang Indonesia terhadap Pendapatan Domestik Bruto (PDB) hanya 28,7 persen. Bandingkan dengan Jepang 253 persen, Amerika 105,4 persen, maupun India 68,7 persen.

Walau begitu, Faisal tetap mengkritik bahwa pembayaran bunga utang Indonesia terus naik setiap tahunnya meski rasio utang terhadap PDB cenderung rendah. Menurut data Badan Pusat Statistik dan Kementerian Keuangan, Faisal menyebut utang luar negeri Indonesia hingga 2017 sudah mencapai Rp 3.942 triliun, atau naik dibandingkan 2016 yang mencapai Rp 3.467 triliun. Tapi bunga utang juga naik hingga Rp 217 triliun.

Selain itu, Faisal juga menyoroti bagaimana 60 persen dari Surat Utang Negara (SUN) yang diterbitkan Kementerian Keuangan dimiliki oleh pihak asing. Hanya 40 persen yang dimiliki oleh masyarakat Indonesia. Di negara lain seperti Jepang, rasio utang terhadap PDB mencapai 253 persen, tapi lebih banyak berutang kepada rakyat mereka sendiri.

Kondisi ini juga diperburuk dengan bunga utang Indonesia yang mencapai 20 persen, lebih tinggi dari Jepang yang hanya 10 persen, maupun India dan Thailand 4 persen. "Jadi kalau negara lain lebih banyak bayar bunga ke rakyat sendiri, kita bayar ke luar negeri," kata Faisal.

Sumber: Tempo

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Science27 April 2024, 21:20 WIB

Warga Sukabumi Ngerasa? BMKG Catat Gempa Darat M3.1 Akibat Sesar Cugenang

Gempa yang terjadi merupakan gempa bumi dangkal akibat aktivitas Sesar Cugenang.
Peta gempa bumi berkekuatan 3.1 magnitudo pada Sabtu (27/4/2024) pukul 20.22.59 WIB di wilayah Sukabumi dan Cianjur. | Foto: BMKG
Life27 April 2024, 21:00 WIB

Mau Tahu Rahasianya? 6 Langkah Menjadi Orang yang Berkelas dan Elegan

Menjadi orang berkelas di mata orang lain bukanlah tentang kemewahan atau kekayaan, tetapi lebih kepada cara Anda bersikap, berperilaku, dan membawa diri.
Ilustrasi - Menjadi orang berkelas di mata orang lain bukanlah tentang kemewahan atau kekayaan, tetapi lebih kepada cara Anda bersikap, berperilaku, dan membawa diri. (Sumber : Pexels/ Andrea Piacquadio).
Life27 April 2024, 20:42 WIB

Tanggapi dengan Serius, 7 Cara Ini Bisa Dilakukan saat Anak Tidak Mau Pergi Sekolah

Apakah anak prasekolah Anda kesulitan meninggalkan Anda? Bagaimana dengan anak Anda yang berusia 5 tahun? Apakah mereka tidak mau sekolah? Inilah yang harus dilakukan.
Ilustrasi anak ke sekolah. | Foto: Pexels.com/@RDNEStockproject
Life27 April 2024, 20:33 WIB

Dapat Memupuk Keterampilan Kognitif, Ini 6 Aktivitas yang Sangat Baik untuk Anak

Membesarkan anak yang baik hati, bersemangat, dan mandiri mungkin lebih mudah dari yang Anda kira. Berikut beberapa aktivitas yang sering diabaikan yang memupuk keterampilan kognitif, sosial, dan emosional.
Ilustrasi aktivitas anak. | Foto: Freepik/jcomp
Life27 April 2024, 20:00 WIB

7 Penyakit Hati yang Haram Dipelihara agar Selamat Dunia Akhirat, Apa Kamu Memilikinya?

Orang yang memiliki penyakit hati menandakan hatinya belum bersih dan masih kotor dengan persoalan-persoalan keduniawian yang bersifat semua semata.
Ilustrasi. Orang yang memiliki penyakit hati menandakan hatinya belum bersih dan masih kotor dengan persoalan-persoalan keduniawian yang bersifat semua semata. (Sumber : Freepik/@freepik)
Sukabumi27 April 2024, 19:52 WIB

Polres Sukabumi Kota Gelar Nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Polres Sukabumi Kota mengajak kepada warga Kota Sukabumi untuk ikut nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan.
Ilustrasi - Polres Sukabumi Kota mengajak kepada warga Kota Sukabumi untuk ikut nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan. (Sumber : X/@@kabarmojokerto_).
Sukabumi27 April 2024, 19:36 WIB

Mayat Wanita Setengah Telanjang di Sungai Cicatih Sukabumi, Rambutnya Pendek

Jenazah berusia remaja ini ditemukan dalam kondisi tersangkut pada tumpukan kayu.
Mayat wanita setengah telanjang yang ditemukan di Sungai Cicatih, Kampung Jamu Diva RT 05/03 Desa Langensari, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (27/4/2024). | Foto: Warganet Instagram
Life27 April 2024, 19:00 WIB

Bisa Sebabkan Kematian! 6 Bahaya Kesepian yang Jarang Disadari Banyak Orang

Orang yang selalu merasa kesepian tidak baik bagi kesehatan. Sebab di dalamnya tersimpan bahaya yang mengancam kondisi fisik seseorang.
Ilustrasi - Orang yang selalu merasa kesepian tidak baik bagi kesehatan. Sebab di dalamnya tersimpan bahaya yang mengancam kondisi fisik seseorang. (Sumber : Pixabay/Andrea Piacquadio).
Sukabumi27 April 2024, 18:55 WIB

Terlindas Mobil, Kronologi Pemotor Tewas Kecelakaan di Cibadak Sukabumi

H meninggal dunia karena mengalami luka sobek dan luka lecet.
Tangkapan layar video saat H (35 tahun) dievakuasi warga. H meninggal dunia setelah kecelakaan di Jalan Suryakencana, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (27/4/2024). | Foto: Istimewa
Life27 April 2024, 18:00 WIB

Doa yang Diajarkan Rasulullah SAW Ketika Susah Tidur atau Insomnia

Rasulullah SAW pernah mengajarkan doa ketika susah untuk tidur.
Ilustrasi - Rasulullah SAW pernah mengajarkan doa ketika susah untuk tidur. (Sumber : pexels.com/RDNE Stock project)