Kisah Ahli Maksiat yang di Akhir Hayat Jenazahnya Dishalatkan Wali Allah

Jumat 27 Oktober 2023, 09:00 WIB
Ilustrasi - Seorang ahli maksiat yang jenazahnya disholatkan Wali Allah. (Sumber : Pixabay.com/@rebcenter-moscow).

Ilustrasi - Seorang ahli maksiat yang jenazahnya disholatkan Wali Allah. (Sumber : Pixabay.com/@rebcenter-moscow).

SUKABUMIUPDATE.com - Agama Islam menyimpan banyak sekali kisa-kisah inspiratif yang bisa dijadikan teladan dan pelajaran bagi umat Muslim. Tak hanya kisah para nabi saja, ada berbagai cerita yang dapat membuat kita menjadi pribadi yang baik dan mendekatkan kita kepada Allah SWT.

Seperti salah satu kisah menarik berikut ini yang menceritakan seorang ahli maksiat yang jenazahnya dishalatkan oleh Wali Allah. Kisah ini ditulis oleh Imam Al-Ghazali dalam karya terkenalnya yakni Kitab Ihya Ulumiddin.

Menghimpun via NU Online, alkisah seorang ahli maksiat yang dikenal oleh masyarakat sekitar sebagai sampah masyarakat. Pria ini kesehariannya disibukkan dengan mabuk-mabukan dan aktivitas di tempat hiburan (pelacuran).

Baca Juga: 11 Ciri Seseorang Memiliki Luka Batin, Apa Kamu Mengalaminya Juga?

Kemudian di suatu hari, seorang ahli maksiat ini tenggelam dalam dosa ini meninggal dunia. Tak ada satupun anggota keluarganya dan juga masyarakat sekitar yang simpati kepada jenazah laki-laki setengah baya yang tinggal di sudut Kota Bashrah tersebut.

Bahkan, istri almarhum sendiri tidak menemukan anggota masyarakat yang berkenan untuk membantu jenazah suaminya itu. Saking ahli maksiat suaminya itu, sampai-sampai tetangganya tidak ada yang mengenalnya.

Alhasil, sang istri terpaksa membayar dua orang untuk memikul keranda almarhum suaminya ke mushala. Saat tiba di mushala istrinya tak menemukan satupun orang yang berkenan menshalatkan jenazah suaminya.

Baca Juga: 10 Ciri Orang yang Kelelahan Mental, Apa Kamu Merasakannya Juga?

Istri almarhum ahli maksiat itu kemudian memutuskan untuk melanjutkan proses pengurusan jenazah. Ia lalu membawa jenazah almarhum suaminya ke padang pasir terbuka guna untuk dimakamkan.

Alangkah terkejutnya sang istri, ia melihat seseorang yang seakan tengah menunggu lama jenazah suaminya itu untuk menshalatkannya.

Seseorang yang telah menunggu itu ternyata sosok orang zuhud yang uzlah di sebuah tepi kota. Orang tersebut sudah terkenal dengan kewaliannya di kalangan penduduk.

Baca Juga: 12 Ciri Orang Mengalami Gangguan Kepribadian, Apa Kamu Salah Satunya?

Tak berselang lama, tersiarlah kabar di tengah masyarakat Kota Bashrah jika orang yang terkenal sebagai Wali Allah, rela menuruni bukit demi menshalatkan jenazah fulan yang dikenal ahli maksiat.

Masyarakat Bashrah pun terheran-heran dan berbondong-bondong merapat ke lokasi pemakaman sang ahli maksiat itu. Mereka semua berbaris di belakang ulama kharismatik yang dikenal sebagai Wali Allah itu.

Masyarakat yang terheran-heran itu kemudian bertanya kepada ulama kharismatik tersebut.

Baca Juga: 9 Gejala ADHD Pada Anak yang Wajib Dikenali Oleh Orang Tua, Yuk Simak!

Wali Allah tersebut kemudian menjawab:

“Dalam mimpi aku mendengar suara langit, ‘Turunlah, temui jenazah fulan. Kamu akan melihat jenazah yang tidak diiringi siapapun kecuali istrinya. Shalatkanlah jenazahnya karena sungguh ia telah diampuni.’”

Mendengar jawaban dari ulama kharismatik yang rela turun bukit demi menshalatkan ahli maksiat, masyarakat Bashrah pun makin takjub dan heran. Akan tetapi, sang Wali Allah ini masih belum mengerti persis alasan mengapa jenazah laki-laki ahli maksiat ini di ampuni oleh Allah SWT.

Baca Juga: 10 Ciri Orang yang Pura-pura Bahagia Demi Menutupi Masalah Hidupnya

Wali Allah itu kemudian memanggil istri fulan untuk meminta keterangan mengenai amalan apa saja yang dilakukan oleh almarhum suaminya tersebut.

Istri almarhum lalu memulai cerita semasa hidup suaminya itu yang dikenal sering menyibukkan diri di tempat hiburan dan mabuk-mabukkan setiap harinya.

“Coba kamu perhatikan, kebaikan kecil apa yang pernah dilakukan almarhum suamimu?” tanya ulama kharismatik. Sementara itu masyarakat terlihat memperhatikan dengan khidmat jawaban dari istri almarhum.

Baca Juga: Berkat Singkirkan Duri di Jalanan, Orang Ini Akhirnya Masuk Surga

“Baik, ada tiga hal yang kuingat,” ucap istri almarhum.

Pertama, setiap kali tersadar dari mabuknya di waktu shubuh, almarhum suaminya itu segera mengganti pakaian, berwudhu, dan bergegas menuju masjid untuk shalat shubuh berjamaah.

Lalu, setelah selesai shalat shubuh berjamaah, almarhum suaminya itu lantas kembali ke tempat hiburan langganannya dan terbenam dalam dosa.

Baca Juga: 11 Kebiasaan Orang Sukses di Malam Hari yang Wajib Ditiru, Yuk Lakukan

Kedua, rumah almarhum tak pernah sepi dan selalu didatangi oleh satu atau dua anak yatim yang disantuni. Bahkan, kebaikan yang dilakukan oleh almarhum kepada anak yatim melebihi ke anaknya sendiri.

Ketiga, saat almarhum sadar di tengah mabuknya di gelapnya malam, terkadang ia menangis dalam penyesalan. Almarhum kemudian bermunajat:

“Wahai Tuhan pemilik sudut-sudut neraka Jahanam. Apakah Engkau akan memenuhi sudut-sudut Jahanam itu dengan raga yang hina ini (maksudnya dirinya).”

Baca Juga: 11 Ciri-ciri Orang Stres Karena Tekanan Hidup, Kamu Salah Satunya?

Mendengar cerita dari istri almarhum, lantas Wali Allah tersebut menunggu pemakaman hingga selesai sebelum ia kembali ke atas bukit di tepi Kota Bashrah. Keterangan dari istri almarhum itu menghilangkan keheranan yang sebelumnya hinggap pada diri ulama Kharismatik itu dan masyarakat Kota Bashrah.

Hikmah yang bisa diambil dari kisah diatas adalah agar kita senantiasa tidak memandang baik dan buruknya seseorang di masyarakat. Kita sebagai umat Muslim tidak boleh meremehkan kebaikan sekecil apapun dalam agama Islam.

 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Sehat17 Mei 2024, 16:00 WIB

5 Kunci Sukses Mencegah Asam Urat Agar Tidak Kembali Kambuh di Masa Depan

Penderita asam urat dapat memperbaiki gejalanya dan mengurangi frekuensi serangan akut dengan mengikuti langkah-langkah tertentu dalam hal perubahan pola makan dan gaya hidup.
Ilustrasi - Penderita asam urat dapat memperbaiki gejalanya dan mengurangi frekuensi serangan akut dengan mengikuti langkah-langkah tertentu dalam hal perubahan pola makan dan gaya hidup. (Sumber : Freepik.com).
Life17 Mei 2024, 15:45 WIB

5 Manfaat Bermain Pura-pura yang Dapat Mengembangkan Imajinasi Anak-anak

Dari memupuk kreativitas hingga mendorong pertumbuhan sosial dan emosional anak, bermain pura-pura atau permainan imajinatif bermanfaat karena berbagai alasan.
Ilustrasi anak-anak yang sedang memainkan permainan pura-pura (Sumber : Pexels.com/@cottonbrostudio)
Life17 Mei 2024, 15:15 WIB

9 Manfaat Kesehatan Menyusui Bayi Bagi Ibu, Salah Satunya Menurunkan Resiko Kanker

ASI memiliki berbagai manfaat bagi si kecil. Tetapi, menyusui juga berdampak baik pada Ibunya
manfaat kesehatan memberikan ASI pada Bayi bagi seorang Ibu (Sumber : Pexels.com/@AnnaShvets)
Nasional17 Mei 2024, 15:01 WIB

Ini Harta Kekayaan Ketua KPU Hasyim Asy'ari yang Disindir Hidup Bermewah-mewahan

Ketua KPU Hasyim As'yari disindir anggota Komisi II DPR RI Fraksi Partai Golkar Riswan Tony soal gaya hidup para anggota KPU yang terlihat bermewah-mewahan.
Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari | Foto : Istimewa
Inspirasi17 Mei 2024, 15:00 WIB

Lowongan Kerja Service Crew di Minimarket, Penempatan di Cikembar, Cisaat dan Pelabuhan Ratu

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi - Lowongan Kerja Service Crew di Minimarket, Penempatan di Cikembar, Cisaat dan Pelabuhan Ratu. (Sumber : Freepik.com/@Lifestylememory)
Life17 Mei 2024, 14:45 WIB

Dapat Melindungi Dari Penyakit, Berikut 8 Manfaat Luar Biasa ASI Bagi Bayi

Menyusui memiliki berbagai manfaat bagi bayi, salah satunya adalah dapat melindungi si kecil dari penyakit
Ilustrasi manfaat memberikan ASI kepada bayi yang bisa dijauhkan dari penyakit (Sumber : Freepik.com/@bristekjegor)
Sukabumi17 Mei 2024, 14:37 WIB

Rekonstruksi Pembunuhan di Citepus Sukabumi: Ceceu Ditusuk Pisau Ditenggorokan

Satreskrim Polres Sukabumi merekonstruksi kasus pembunuhan Ajo Sutarjo alias Ceceu (55 tahun), seorang asisten rumah tangga (pembantu). Ceuceu ditemukan tewas bersimbah darah di rumah majikanya, pada Sabtu (4/5/2024) lalu.
Adi (20 tahun), tersangka pembunuhan saat rekonstruksi | Foto : Ilyas Supendi
Life17 Mei 2024, 14:30 WIB

Anak Minum ASI 2 Tahun Penuh: Ini Manfaat Kesehatan, Emosional hingga Ekonomi!

WHO dan UNICEF merekomendasikan menyusui secara eksklusif selama 6 bulan pertama dan melanjutkan menyusui hingga usia 2 tahun atau lebih, bersama dengan pemberian makanan pendamping ASI.
Ilustrasi. Breastfeeding. Manfaat Minum ASI Selama 2 Tahun Penuh untuk Anak (Sumber : Freepik/@freepik)
Life17 Mei 2024, 14:15 WIB

Orang Tua Perlu Tahu, 3 Alasan Mengapa Anak Berani Berbohong

Anak yang sering berbohong seringkali mengalami kesulitan dalam membangun hati nurani yang benar serta dapat dengan jelas belum bisa membedakan mana yang benar dan mana yang salah.
Ilustrasi ketika seorang anak berani berbohong kepada orang tuanya (Sumber : Pexels.com/@KetutSubiyanto)
Sukabumi Memilih17 Mei 2024, 14:07 WIB

5 Dari 10 PPK Bermasalah Kembali Dilantik, Ini Alibi KPU Kota Sukabumi

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Sukabumi resmi melantik 35 Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) untuk Pilkada 2024. Kamis (16/5/2024).
Ketua KPU Kota Sukabumi, Imam Sutrisno saat diwawancarai soal PPK bermasalah kembali dilantik | Foto : Asep Awaludin