Buruh di Sukabumi: Kami Berjuang Sendirian! Mediasi Tunggakan Upah Kembali Buntu

Sabtu 20 April 2024, 10:46 WIB
Puluhan eks-buruh PT Bahtera Dingga Jaya (BDJ) kembali melakukan mediasi bersama Pihak Perusahaan untuk memperjuangkan haknya datangi Disnakertrans (Sumber: istimewa)

Puluhan eks-buruh PT Bahtera Dingga Jaya (BDJ) kembali melakukan mediasi bersama Pihak Perusahaan untuk memperjuangkan haknya datangi Disnakertrans (Sumber: istimewa)

SUKABUMIUPDATE.com - Puluhan eks-buruh PT Bahtera Dingga Jaya (BDJ) dikabarkan kembali melakukan mediasi bersama Pihak Perusahaan untuk memperjuangkan haknya namun kembali menemui jalan buntu.

Berdasarkan informasi yang dihimpun sukabumiupdate.com, proses mediasi itu dilakukan di aula pabrik PT BDJ yang berada di Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi setelah berkonsultasi bersama Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Disnakertrans) pada Jumat 19 April 2024.

Diketahui, proses mediasi turut dihadiri oleh para petinggi perusahaan yakni HRD, Personalia, PPIC, kepala produksi, direktur utama hingga penasehat perusahaan serta dihadiri sekurangnya 60 eks buruh.

Nurrahman (45 tahun) selaku perwakilan eks buruh menuturkan proses mediasi kembali menemui jalan buntu meski dihadiri para petinggi perusahaan.

“Intinya tadi hasil mediasi itu berbelit-belit. Tadi ada ownernya (pemilik perusahaan) ternyata tetap saja hasilnya nol, dia malah minta waktu lagi (untuk pelunasan),” ujar Nurrahman kepada sukabumiupdate.com pada Sabtu (20/4/2024).

Menurutnya, situasi di dalam forum mediasi sempat memanas buntut dari tidak konsistennya pihak perusahaan dalam menepati janjinya untuk membayarkan tunggakan upah.

“Saya bilang kan mau sampe kapan minta waktu, batas kesabaran saya sama kepercayaan saya sudah hilang sekarang. Pokoknya tadi anak-anak (para buruh) sudah emosi semua, saya bilang tenang jangan anarkis,” kata dia.

Dalam upaya memperjuangkan haknya itu, para buruh merasa berjuang sendirian sekalipun telah mengadukannya kepada Disnakertrans Kabupaten Sukabumi. Pasalnya mereka (para eks buruh) menyebut dalam mediasi itu, Disnakertrans tidak hadir untuk menjadi penengah dalam perjuangannya.

“Sampe sekarang seakan-akan kami berjuang sendirian. Dinas ketenagakerjaan mah nggak ada itu nggak datang, saya mau ngadu ke siapa lagi, ke dinas ketenagakerjaan juga sebagai bapak dan penengah saya jawabannya cuman sabar aja,” ungkapnya.

“Kalau memang disnaker berpihak kepada kami, posisinya ada di tengah untuk menengahi kami sama pihak perusahaan maka bimbing kami dan lindungi kami semua bukannya dilepas begitu saja kalau memang bener-bener berpihak,” sambung dia.

Dalam posisinya saat ini, para eks buruh mengaku tidak tahu lagi harus melakukan upaya seperti apa untuk memperjuangkan haknya itu.

“Intinya saya sekarang kalau pasrah juga sayang upah saya belum dibayar, nggak diperjuangkan juga gimana, terus saya harus mengadu ke siapa lagi sekarang,” pungkasnya.

Dikonfirmasi terpisah, Agung selaku mediator Hubungan Industrial Ahli Muda dari Disnakertrans Kabupaten Sukabumi menganggap persoalan yang dihadapi para buruh Pihaknya menyarankan untuk melakukan perundingan bipartit.

Baca Juga: Gaji Belum Dibayar, Buruh Pabrik Tripleks Mengadu ke Disnakertrans Sukabumi

“Saran kami dari disnaker agar teman-teman pekerja melakukan perundingan bipartit untuk mencari jalan keluar dari masalah yang ada,” kata Agung.

“Karena sifatnya bipartit kami dari dinas belum dapat mendampingi atau memfasilitasi pertemuan tersebut. Namun kami akan segera mengambil langkah untuk menindaklanjuti,” tandasnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Bola03 Mei 2024, 12:00 WIB

Peluang Terakhir ke Olimpiade Paris 2024: Timnas Indonesia U-23 vs Guinea di Laga Play-off

Meskipun kalah dari Irak di perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024, Garuda Muda masih memiliki peluang lolos melalui babak play-off melawan Guinea, wakil Afrika.
Meskipun kalah dari Irak di perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024, Garuda Muda masih memiliki peluang lolos melalui babak play-off melawan Guinea, wakil Afrika. (Sumber : pssi.org)
Life03 Mei 2024, 11:40 WIB

Simak Alasan dan Konsekuensi Perbedaan Pendapat dalam Mendisiplinkan Anak

Perbedaan pendapat terkadang bisa menjadi pelengkap dalam setiap pasangan, begitu pun ketika mendisiplinkan anak. Namun apa alasan perbedaan itu?
Ilustrasi perbedaan pendapat dalam mendisiplinkan anak. | Foto: Pexels.com/@Migs Reyes
Sukabumi03 Mei 2024, 11:38 WIB

Penampakan Pintu Tol Cisaat di Cibolang Kaler, Realisasi dan Target Tol Bocimi Seksi 3

Proses pembukaan lahan di pintu tol Cisaat di Cibolang Kaler ini dilaporkan oleh edwar widodo, youtuber spesialis pemantau perkembangan pembangunan tol bocimi di Sukabumi.
Proses land clearing, untuk area pintu tol Cisaat di Cibolang Kaler pembanggunan tol bocimi seksi 3 Cibadak - Sukabumi Barat (Sumber: istimewa/akun youtube edwar widodo)
DPRD Kab. Sukabumi03 Mei 2024, 11:33 WIB

Hardiknas 2024, Wakil Ketua DPRD Sukabumi: Kurikulum Merdeka Harus Munculkan Inovasi

Masih ada aspek yang perlu ditingkatkan seiring perkembangan teknologi.
Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi sekaligus Ketua DPD PKS Kabupaten Sukabumi M Sodikin. | Foto: SU/Ilyas Supendi
Life03 Mei 2024, 11:30 WIB

Tak Selalu Positif, Ini 6 Bahaya Terlalu Percaya Diri yang Harus Diketahui

Percaya diri merupakan mentalitas yang baik bagi seseorang. Tetapi, terlalu percaya diri juga tidak baik, mengingat terdapat berbahaya di balik itu semua.
Ilustrasi. Bahaya terlalu percaya diri. Sumber foto : Pexels/Nicole Michalou
Life03 Mei 2024, 11:15 WIB

5 Cara yang Bisa Dilakukan Orang Tua Jika Beda Pendapat saat Mendisiplinkan Anak

Meskipun selalu berbeda pendapat, namun Anda berdua memiliki tujuan yang sama, yaitu mencintai dan membimbing anak dengan kemampuan terbaik Anda.
Ilustrasi orang tua berbeda pendapat. | Foto: Pexels.com/@Agung Pandit Wiguna
DPRD Kab. Sukabumi03 Mei 2024, 11:04 WIB

Apresiasi Timnas di Piala Asia U-23, DPRD Sukabumi: Harapan Tembus Olimpiade Masih Ada

Anak asuh Shin Tae-yong memiliki peluang terakhir untuk lolos Olimpiade Paris 2024.
Anggota Komisi II DPRD Kabupaten Sukabumi sekaligus Ketua Fraksi PKS Amran Munawar Lutphi. | Foto: Instagram/@fpks.kabsukabumi
Inspirasi03 Mei 2024, 11:00 WIB

Lowongan Kerja Lulusan D3 dan/atau S1 untuk Penempatan Wilayah Ancol

Berikut Informasi Lowongan Kerja Lulusan D3 dan/atau S1 di Perusahaan Makanan untuk Penempatan Wilayah Ancol, Jakarta.
Ilustrasi - Lowongan Kerja di Sukabumi Sebagai Teknisi Jaringan Minimal Lulusan SMK. (Sumber : Freepik.com)
Life03 Mei 2024, 10:30 WIB

10 Cara Hidup Tenang Meski Banyak Masalah dan Cobaan, Jangan Lupa Bersyukur!

Yuk Praktekkan Sederet Cara Hidup Tenang Ini Meskipun Kamu Sedang Menghadapi Banyak Masalah dan Cobaan, Jangan Lupa Bersyukur Ya!
Ilustrasi. Cara Hidup Tenang Meski Banyak Masalah dan Cobaan. (Sumber : Pexels/thnhphng)
Life03 Mei 2024, 10:20 WIB

Bantu Kelola Kecemasan, Ini 4 Manfaat Mendisiplinkan Anak yang Patut Diketahui

Bagaimana disiplin mengajarkan anak-anak untuk menjadi orang dewasa yang bertanggung jawab, berikut manfaat mendisiplinkan anak.
Ilustrasi manfaat mendisiplinkan anak. | Foto: Pexels.com/@Pixabay