TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
bankbjb

Beasiswa LPDP Dibuka Februari, Pelajari Programnya Agar Tepat Sasaran

Senin 31 Jan 2022, 11:02 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan 2022 akan segera dibuka pada Februari mendatang. Direktur Utama LPDP Andin Hadiyanto mengatakan pelamar diharapkan cermat dalam memilih program beasiswa. Sebab, ada banyak program yang ditawarkan LPDP dengan syarat dan ketentuan yang berbeda-beda.

"Diharapkan pelamar menyesuaikan jenis program beasiswa dengan persyaratan yang dapat dipenuhi," ujar Andin dikutip dari Tempo pada 11 Januari lalu.

Andin mengatakan tahun ini akan ada penambahan program baru hasil kerja sama dengan Kementerian Agama yaitu beasiswa pesantren dan sekolah keagamaan. LPDP juga akan melanjutkan kerja sama dengan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi yang sudah dilakukan sejak tahun lalu yaitu beasiswa untuk guru, pelaku budaya, dan program Kampus Merdeka.

photoIlustrasi. - (Getty Images)

Nah, buat kalian yang sedang bersiap mengikuti beasiswa LPDP, jangan sampai keliru dalam memilih program. Simak jenis program LPDP di bawah ini:

Program yang sudah tersedia selama ini:

1. Beasiswa Afirmasi

- Diperuntukan untuk orang yang berkebutuhan khusus dan difabel.

- prasejahtera.

- Afirmasi yang berasal dari daerah terdepan, terluar, dan tertinggal (3T).


Halaman :
BERITA TERPOPULER
Berita Terkini