Cuma Rp 1 Jutaan, HP Infinix Hot 40i Bisa Jadi Andalan yang Hobi Foto

Minggu 18 Februari 2024, 12:00 WIB
Berikut ini harga dan spesifikasi HP Infinix Hot 40i yang telah rilis di pasar Internasional dan dikabarkan akan segera masuk ke Indonesia (Sumber : Istimewa)

Berikut ini harga dan spesifikasi HP Infinix Hot 40i yang telah rilis di pasar Internasional dan dikabarkan akan segera masuk ke Indonesia (Sumber : Istimewa)

SUKABUMIUPDATE.com - HP Infinix Hot 40i bisa menjadi alternatif untuk mereka yang menyukai fotografi. Pasalnya smartphone ini dilengkapi kamera ganda di bagian belakang dengan konfigurasi 50 MP + sensor AI serta Quad LED Ring flash dan memiliki sensor selfie 32 MP dengan Dual Flash.

HP Infinix Hot 40i sendiri telah rilis di pasar internasional pada pertengahan Februari 2024 dan turut meramaikan di segmen entry-level.

Harga yang ditawarkan juga cukup memikat yaitu mulai dari Rp 1 jutaan saja. Lalu, bagaimana dengan Indonesia, apakah ponsel pintar ini akan masuk ke pasar smartphone tanah air?

Baca Juga: Bawa Kamera Zeiss HP Vivo V30 Pro Rilis Bulan Ini, Cek Bocoran Spesifikasinya

Dikutip dari Suara.com, perusahaan beberapa waktu lalu mengonfirmasi bahwa Infinix Hot 40i bakal masuk ke Indonesia yang dijadwalkan rilis pada 19 Februari 2024 mendatang.

Namun, spesifikasi yang dibawanya belum dipastikan sama dengan yang telah meluncur di pasar Internasional, begitu pula dengan harganya jika nanti HP ini rilis di Indonesia.

Akan tetapi jika pun memiliki perbedaan dari harga dan spesifikasi, mungkin perbedaan yang ada tidak akan terlalu berbeda jauh.

Harga HP Infinix Hot 40i

Harga Infinix Hot 40i varian memori terendah (8GB/128GB) dibanderol sebesar 8.999 rupee atau Rp 1,7 juta. Model memori tertinggi (8GB/256GB) dapat dibeli dengan harga 9.999 rupee atau Rp 1,9 juta.

Baca Juga: Komponen Penting, 10 Cara Menjaga Baterai HP Tetap Awet

Spesifikasi HP Infinix Hot 40i

Infinix Hot 40i mengusung layar IPS LCD 6,5 inci beresolusi HD Plus (1.612 x 720 piksel) dengan kecepatan refresh 90 Hz. Fitur layarnya mencakup kecerahan puncak 480 nits dan rasio layar-ke-tubuh 89,7 persen.

HP murah ini mengandalkan chipset Unisoc T606 octa-core yang dipasangkan dengan GPU Mali-G57 MC1 dan RAM hingga 8 GB. Dikutip dari Gadget360, perusahaan menyediakan fitur virtual RAM sehingga kapasitas total RAM dapat diperbesar hingga 16 GB (8 GB + 8 GB).

Punch-hole pada bagian depan dikelilingi oleh fitur Magic Ring. Ini adalah tab informatif mirip Dynamic Island milik Apple. Magic Ring Infinix dapat menampilkan pemberitahuan panggilan dan pesan kepada pengguna serta peringatan penting lainnya.

Baca Juga: Mulai Rp 1 Jutaan, Daftar Harga HP POCO Februari 2024

Infinix Hot 40i mengemas baterai 5.000 mAh dan mendukung fast charging 18 W. Itulah tadi penjelasan mengenai fitur dan harga Infinix Hot 40i, tertarik menantikan HP murah satu ini?

Sumber: Suara.com

AYO! main games di Sukabumi Update Games
Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Inspirasi27 Juli 2024, 08:00 WIB

Info Loker Teknik di Perusahaan Makanan, Posisi Operator Peralatan

Info Loker Teknik Posisi Operator Peralatan. Rekrutmen Pegawai Tetap untuk posisi Operator Peralatan ini dibuka hingga 18 Agustus 2024 mendatang.
Ilustrasi. Info Loker Teknik (Sumber : Freepik/@pvproductions)
Life27 Juli 2024, 07:00 WIB

10 Ciri Orang Tidak Punya Rasa Bersalah, Perhatikan Sikapnya!

Menghadapi seseorang yang tidak punya rasa bersalah bisa sangat menantang.
Ilustrasi. Ciri Orang Tidak Punya Rasa Bersalah, Perhatikan Sikapnya! (Sumber : Pexels/YanKrukau)
Science27 Juli 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 27 Juli 2024, Cek Dulu Yuk Langit di Akhir Pekan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca cerah dan cerah berawan pada Sabtu 27 Juli 2024.
Ilustrasi - Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca cerah dan cerah berawan pada Sabtu 27 Juli 2024. (Sumber : Pixabay.com).
Inspirasi26 Juli 2024, 22:02 WIB

Jatim Media Summit Bagikan Tips Bikin Konten Video Disukai Penonton di Medsos

Sebelum memulai membuat konten video, alangkah baiknya untuk mengenal audiens atau penonton. Cari tahu apa yang mereka suka dan dibutuhkan.
Jatim Media Summit, Kamis (25/7/2024) | Foto : Ist
Sukabumi26 Juli 2024, 21:26 WIB

Ini Dugaan Penyebab Kebakaran Gudang Limbah Pabrik di Parungkuda Sukabumi

Warga ungkap asal muasal api yang menjadi penyebab kebakaran gudang limbah pabrik di Parungkuda Sukabumi.
Petugas Damkar berjibaku memadamkan kebakaran yang melanda gudang limbah pabrik kain di Parungkuda Sukabumi. | Foto: Istimewa
Jawa Barat26 Juli 2024, 21:11 WIB

16 Rumah Dilaporkan Rusak, Pj Gubernur Jabar Tinjau Lokasi Gempa di Kuningan

Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin meninjau sejumlah lokasi yang terdampak bencana gempa bumi di Kabupaten Kuningan, Jumat (26/7/2024).
Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin saat meninjau lokasi terdampak gempa di Kuningan. (Sumber : Humas Jabar)
Sehat26 Juli 2024, 21:00 WIB

Oatmeal Hingga Minyak Kelapa, 7 Cara Mengatasi Kulit Kering yang Dapat Anda Lakukan

Cuaca dingin dan kering, sering mencuci tangan, atau paparan sinar matahari berlebihan dapat membuat kulit kering.
Ilustrasi - Dengan perawatan yang tepat, kulit kering dapat diatasi dan kembali sehat. (Sumber : Freepik.com).
Sukabumi26 Juli 2024, 20:56 WIB

Langganan Banjir, Warga Minta Pengerukan Sungai Cibening Purabaya Sukabumi

Warga berharap adanya penanganan Sungai Cibening Kecamatan Purabaya, Kabupaten Sukabumi yang mengalami pendangkalan serta penyempitan
Forkopimcam dan relawan saat sedang membersihkan Sungai Cibening Purabaya Kabupaten Sukabumi | Foto : Ist
Life26 Juli 2024, 20:30 WIB

10 Ciri Orang Memiliki Dendam Namun Bersikap Pura-pura Baik Pada Kita

Senyuman orang yang memiliki dendam mungkin tampak dipaksakan atau tidak tulus. Ekspresi wajah sering kali tidak selaras dengan kata-kata mereka.
Ilustrasi. Ciri Orang Memiliki Dendam Namun Bersikap Pura-pura Baik Pada Kita (Sumber : Pexels/YanKrukau)
Opini26 Juli 2024, 20:07 WIB

Menengok Pilkada Sukabumi yang Kering Gagasan

Kurang lebih empat bulan lagi, tepatnya pada tanggal 27 November 2024, masyarakat Kabupaten Sukabumi akan memilih Bupati dan Wakil Bupati yang baru
Ilustrasi kepala daerah menyampaikan gagasan membangun Sukabumi | Foto : Pixabay