Nonton Langsung Debat Cawapres Jilid ke-4, Ria Ricis Dukung Prabowo dan Gibran

Senin 22 Januari 2024, 13:00 WIB
Ria Ricis beserta artis lainnya terlihat kompak dukung paslon nomor urut 2 Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka. (Sumber : Instagram/@riaricis1795).

Ria Ricis beserta artis lainnya terlihat kompak dukung paslon nomor urut 2 Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka. (Sumber : Instagram/@riaricis1795).

SUKABUMIUPDATE.com - Debat pilpres jilid keempat digelar di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta, pada Minggu 21 Januari 2024. Dalam gelaran tersebut terlihat beberapa artis dan influencer yang terlihat hadir salah satunya Ria Ricis.

Seperti yang dibagikan melalui akun Instagramnya, Ria Ricis ikut hadir meramaikan acara dan bergabung dengan artis lainnya untuk mendukung Capre dan Cawapres Nomor Urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Ria Ricis dan artis lainnya terlihat kompak mengenakan pakaian seragam yakni jaket biru telur asin khas dari Prabowo - Gibran. Dalam foto slide pertama, Ria Ricis memamerkan foto bersama Prabowo Subianto sambil tersenyum lebar.

Baca Juga: 10 Ciri Orang yang Sulit Sukses dalam Hidupnya, Apa Kamu Salah Satunya?

Di foto berikutnya, Ria Ricis menampilkan momen saat berpose bersama Gibran Rakabuming Raka. Tak sendiri, Ria Ricis mengabadikan potret tersebut bersama artis-artis pendukung lain seperti Tretan Muslim, Tarra Budiman, Rachel Vennya hingga Aurel Hermansyah.

"Nggak kuat, gemoyku," ujar Ria Ricis dalam keterangan foto, sebagaimana dikutip via Suara.com.

Ria Ricis juga menyertakan video saat Prabowo Subianto berdiri tepat di hadapannya bersama sang ajudan, Mayor Teddy Indra Wijaya di akhir unggahannya. Ria Ricis memakai lagu Bukan Salah Jodoh yang dipopulerkan Adriansyah Martin sebagai musik latar video tersebut.

Baca Juga: 10 Ciri-ciri Orang yang Sulit Mendapatkan Kebahagiaan Sampai Umurnya Tua

"Slide terakhir bonus," kata Ria Ricis.

Begitu pula di Instagram Story, Ria Ricis juga membanjiri unggahannya dengan momen-momen keikutsertaan di debat capres cawapres keempat sebagai pendukung Prabowo - Gibran.

Dalam salah satu unggahan, Ria Ricis sempat menampilkan ulang potret yang diabadikan manajer Raffi Ahmad, Prio Bagja Anugrah. Di situ, terdapat keterangan 'All in' yang diikuti dengan logo angka dua yang biasa dipakai pasangan Prabowo - Gibran.

Baca Juga: 11 Ciri-ciri Orang yang Akan Susah di Masa Tua, Hidupnya Penuh Kesedihan!

Unggahan Ria Ricis tentang mendukung Prabowo - Gibran langsung jadi sorotan. Beberapa publik figur seperti Larissa Chou hingga Audi Marissa ikut meninggalkan jejak komentar dengan mendukung keputusan Ricis.

Meski begitu, tidak sedikit juga yang mempertanyakan keputusan Ria Ricis merapat ke kubu Prabowo - Gibran. Ada salah satu warganet yang berharap Ricis berada di kubu netral dengan tidak mengambil langkah politik.

"Sedih, Ricis kenapa harus ikut-ikut politik gini ya? Harusnya netral saja," tutur akun @hana***.

Baca Juga: 11 Cara Menenangkan Hati dan Pikiran Agar Tidak Stres Serta Mudah Marah

Tidak sedikit pula buzzer pendukung pasangan lain yang mulai menyerang Ria Ricis karena pilihan politiknya. Ada yang langsung mengingatkan Ricis soal isu Prabowo - Gibran mempermainkan konstitusi negara.

"Ya Allah, nggak salah nih kak Icis memihak yang berbuat curang dan melanggar konstitusi?," ucap akun @elda***.

Ria Ricis sendiri tidak memberikan tanggapan atas unggahan tersebut. Namun ia langsung menyalakan fitur pembatasan komentar agar unggahannya tidak jadi lahan debat para buzzer.

Sumber: Suara.com

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
DPRD Kab. Sukabumi23 Oktober 2024, 22:10 WIB

Banggar DPRD Sukabumi dan Pemda Sepakati RAPBD 2025, Fokus Pembangunan Infrastruktur

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sukabumi menggelar rapat Badan Anggaran (Banggar) bersama Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) terkait pembahasan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) 2025.
Rapat Badan Anggaran DPRD Kabupaten Sukabumi sepakati RAPBD 2025 | Foto : Ilyas Supendi
Sukabumi23 Oktober 2024, 21:49 WIB

Kecewa, 16 Anggota Walk Out Saat Paripurna Pembentukan AKD DPRD Kota Sukabumi

Sebanyak 16 Anggota DPRD Kota Sukabumi dikabarkan tak kembali saat jeda istirahat sidang paripurna membahas pembentukan alat kelengkapan dewan (AKD) di ruang sidang Gedung DPRD Kota Sukabumi. Selasa (22/10/2024) malam.
Rapat paripurna pembahasan AKD di Gedung DPRD Kota Sukabumi. Selasa (22/10/2024) | Foto : Dok. Sekwan
Inspirasi23 Oktober 2024, 20:53 WIB

Jejak Inspiratif, Sosok Wamen Pendidikan Dr. Fajar Dimata Guru dan Kakak Kelas di YASTI Sukabumi

Kemunculan nama Fajar Riza Ulhaq di jajaran Kabinet Merah Putih menjadi kebanggaan tersendiri bagi guru dan kakak kelasnya semasa sekolah tingkat menengah di Kabupaten Sukabumi. Pasalnya, Dr. Fajar merupakan alumni MTs YASTI
Dr. Fajar Riza Ulhaq, Wamen Pendidikan RI 2024-2029 (kiri), Haerudin (Guru MTs Yasti Cisaat Sukabumi) | Foto : Sukabumiupdate.com
Musik23 Oktober 2024, 20:00 WIB

Tinggal Menghitung Hari, NEVAEVA! Festival 2024 Batal Diselenggarakan

Festival musik yang akan mendatangkan musisi dari K-Hip Hop dan K-R&B yakni NEVAEVA! Festival 2024 secara resmi mengumumkan batal diselenggarakan.
Tinggal Menghitung Hari, NEVAEVA! Festival 2024 Batal Diselenggarakan (Sumber : Instagram/@nevaeva_indonesia)
Jawa Barat23 Oktober 2024, 19:58 WIB

Anggota DPRD Jabar Haji Aka Minta Negara Cari Solusi untuk Masalah Gurandil di Sukabumi

Hal ini lebih khusus disampaikan kepada Dinas ESDM Jabar.
Anggota Komisi IV DPRD Jabar Yusuf Maulana mengikuti rapat kerja dengan mitra kerja Komisi IV di kantor BAPENDA Kabupaten Garut pada Selasa, 22 Oktober 2024. | Foto: Istimewa
Sukabumi23 Oktober 2024, 19:29 WIB

Hilang Kendali di Tikungan Lalu Tabrak Warung, Pemotor Tewas di Simpenan Sukabumi

Mereka diduga kehilangan kendali sehingga terjatuh ke sebelah kiri jalan.
Lokasi kecelakaan tunggal di Jalan Cigaru-Kiara Dua, tepatnya di kawasan perkebunan Teh Cigaru, Desa Kertajaya, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Rabu (23/10/2024). | Foto: Istimewa
Food & Travel23 Oktober 2024, 19:00 WIB

5 Makanan Khas Kota Tangerang yang Unik dan Menggugah Selera

Tangerang memiliki segudang kuliner khas yang menggugah selera dan wajib dicoba.
Tangerang memiliki segudang kuliner khas yang menggugah selera dan wajib dicoba. (Sumber : Instagram/@laksatangerangcikimhua/@sumsum_pisangmas).
Entertainment23 Oktober 2024, 18:30 WIB

NCT DREAM Bakal Merilis Album Baru Bulan Dengan Formasi Lengkap

Kabar bahagia datang dari NCT DREAM yang akan comeback dengan merilis album terbaru bertajuk DREAMSCAPE pada 11 November 2024. Renjun akan berpartisipasi usai hiatus.
NCT DREAM Bakal Merilis Album Baru Bulan Dengan Formasi Lengkap (Sumber : Instagram/@nct_dream)
Life23 Oktober 2024, 18:00 WIB

Kumpulan Doa Minta Jodoh Terbaik untuk Laki-laki dan Perempuan, Yuk Amalkan

Berdoa meminta jodoh terbaik merupakan salah satu bentuk ikhtiar seorang hamba kepada Allah SWT.
Meminta jodoh yang terbaik adalah bentuk usaha untuk mendapatkan pasangan hidup yang bisa membimbing kita dalam menjalankan ibadah dan meraih ridho Allah. | (Sumber : Instagram/@dindahw)
Sukabumi23 Oktober 2024, 17:53 WIB

Satu Tewas! Pemotor Satria Kecelakaan Tunggal di Jalan Simpenan Sukabumi

Kecelakaan melibatkan pengendara dan penumpang sepeda motor Satria F 150.
Sepeda motor Satria F 150 yang kecelakaan tunggal di Jalan Cigaru-Kiara Dua, tepatnya di kawasan perkebunan Teh Cigaru, Desa Kertajaya, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Rabu (23/10/2024). | Foto: Istimewa