Piala Super Spanyol: Real Madrid Tumbangkan Barcelona Lewat Drama 5 Gol

Kamis 13 Januari 2022, 06:01 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Real Madrid sukses mengalahkan Barcelona dengan skor 3-2 di babak semifinal Piala Super Spanyol yang berlangsung pada Kamis (13/1/2022) dinihari WIB di King Fahd Stadium, Arab Saudi.

Dengan kemenangan ini, El Real berhasil melaju ke babak final Piala Super Spanyol dan tinggal menunggu lawan antara Atletico Madrid atau Athletic Bilbao.

Baca Juga :

Real Madrid vs Valencia: Menang 4-1, El Real Kokoh di Puncak Klasemen La Liga

Jalan Pertandingan

photo(Screenshot) Proses gol Barcelona ke gawang Real Madrid. - (IST)

Seperti biasa, partai El Clasico selalu berjalan dengan tempo yang tinggi. Real Madrid membuka keunggulan lebih dulu pada menit ke-25 lewat Vinicius Junior yang memanfaatkan umpan akurat striker asal Prancis, Karim Benzema.

Tertinggal satu gol membuat Barcelona yang dominan secara penguasaan bola, langsung bereaksi. Mereka mendapatkan hasilnya pada menit ke-41 ketika Luuk de Jong mencetak gol penyama kedudukan.

Memasuki babak kedua, Real Madrid berhasil kembali unggul 2-1. Kini, giliran Karim Benzema yang mencatatkan namanya di papan skor tepatnya pada menit ke-72.

Meski kembali tertinggal, pasukan Xavi Hernandez tak kehilangan semangat. Terbukti, mereka berhasil kembali menyamakan kedudukan saat waktu normal tersisa tujuh menit.

Gol penyama kedudukan Barcelona dicetak oleh wonderkid Ansu Fati yang memanfaatkan umpan Jordi Alba dari sisi kiri.

Skor 2-2 memaksa pertandingan harus dilanjutkan ke babak perpanjangan waktu. Dalam periode ini, Real Madrid berhasil memanfaatkan peluang menjadi gol lewat pemain pengganti, Federico Valverde pada menit ke-98. Tak ada gol lain tercipta hingga bubaran.

Hasil ini membuat Real Madrid melaju ke final Piala Super Spanyol 2022 dan akan menunggu calon lawannya antara Atletico Madrid atau Athletic Bilbao yang akan saling berhadapan.

 

SUMBER: SUARA.COM

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Science09 Mei 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 9 Mei 2024, Sukabumi Berpotensi Cerah dari Pagi Hingga Dini Hari

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca cerah berawan pada Kamis 9 Mei 2024.
Ilustrasi - Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca cerah berawan pada Kamis 9 Mei 2024. | Pixabay/
Sukabumi09 Mei 2024, 00:31 WIB

Hati-hati Jadi TKW! Belajar Rugi dari Warga Sukabumi yang Hamil Sepulang dari Dubai

Camat Gunungguruh Kabupaten Sukabumi, Kusyana menanggapi hal tersebut, pihaknya menyebut peristiwa ini harus menjadi contoh (pelajaran) bagi seluruh masyarakat ketika hendak menjadi TKW.
Camat Gunungguruh Kabupaten Sukabumi, Kusyana saat diwawancarai sukabumiupdate.com, Rabu (8/5/2024) | Foto : Asep Awaludin
Sukabumi08 Mei 2024, 23:30 WIB

Silaturahmi Kepala Desa Se-Dapil V, Satukan Langkah untuk Kemajuan Sukabumi

Silahturahmi dan Halal Bihalal Apdesi Kabupaten Sukabumi bersama para kepala desa, para istri kepala desa, dan aparat desa se Dapil V di gelar di Agro Park, Kecamatan Nyalindung, Rabu (8/5/2024).
Halal Bihalal dan Silaturahmi Apdesi dan Para Kepala Desa Se Dapil V Kabupaten Sukabumi, Rabu (8/5/2024) | Foto : Dok. Apdesi
Sukabumi08 Mei 2024, 23:23 WIB

Diduga Sopir Main HP saat Berkendara, Angkot di Sukabumi Seruduk Mobil Penjual Cireng

Angkot seruduk mobil penjual cireng di Goalpara Sukabumi, diduga gegara sopir asyik main HP saat berkendara.
Angkot seruduk mobil penjual cireng di Goalpara Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
DPRD Kab. Sukabumi08 Mei 2024, 22:54 WIB

DPRD Sukabumi Raker soal Pencabutan Status UHC Non-Cut Off, Ini Hasilnya

Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi Hera Iskandar ungkap hasil raker soal pencabutan status UHC Non-Cut Off bersama Pemda.
Raker Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi dan Pemda soal pencabutan status UHC Non-Cut Off oleh BPJS Kesehatan. (Sumber : Diskominfosan Kab. Sukabumi)
Sukabumi08 Mei 2024, 21:16 WIB

Banyak Kasus Kriminal Libatkan Anak, Bupati Sukabumi Soroti Dampak Medsos hingga Ekonomi

Bupati Sukabumi, Marwan Hamami menyebut pengawasan perserta didik harus diperketat mulai dari pengawasan orang tua, lembaga pendidikan hingga lingkungan sosial
Bupati Sukabumi, Marwan Hamami | Foto : Asep Awaludin
Sehat08 Mei 2024, 21:00 WIB

Tanaman Jelatang: Nutrisi dan 5 Khasiatnya untuk Mengobati Beragam Penyakit

Jelatang adalah tanaman kurus dari keluarga jelatang yang disebut Urticaceae.
Ilustrasi - Jelatang adalah tanaman kurus dari keluarga jelatang yang disebut Urticaceae. (Sumber : pexels.com/@Simon Gough).
Sukabumi08 Mei 2024, 20:59 WIB

Kamboja Belajar soal Pencegahan Perkawinan Anak ke Pemkab Sukabumi

Kabupaten Sukabumi jadi tempat belajar soal pencegahan perkawinan anak bagi delegasi Kamboja.
Bupati Sukabumi Marwan Hamami saat berbagi cenderamata dengan delegasi pemerintah Kamboja. (Sumber : Diskominfosan Kab. Sukabumi)
Sukabumi08 Mei 2024, 20:14 WIB

Kebakaran Rumah di Lengkong Sukabumi Diduga Akibat Korsleting Listrik, Penghuni Mengungsi

Kerugian akibat kebakaran rumah di Lengkong Sukabumi ini capai Rp65 Juta. Penyebab diduga akibat korsleting listrik.
Kondisi rumah di Lengkong Sukabumi yang hangus terbakar. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi Memilih08 Mei 2024, 20:09 WIB

Pleno DPD Nasdem Putuskan Ayep Zaki Bacalon Wali Kota/Wakil Wali Kota Sukabumi

DPD Partai Nasdem Kota Sukabumi menetapkan Ayep Zaki sebagai satu-satunya nama bakal calon wali kota / wakil wali kota Sukabumi yang lolos penjaringan.
Pleno DPD Partai Nasdem Kota Sukabumi memutuskan H Ayep Zaki satu-satunya yang lolos penjaringan dan akan diusulkan ke DPW Nasdem Jabar, Rabu (8/5/2024) | Foto : Syams