Jadwal Piala Asia 2023 di Qatar 12 Januari-10 Februari 2024 Lengkap

Jumat 12 Januari 2024, 12:30 WIB
Skuad Timnas Indonesia. | Foto: PSSI

Skuad Timnas Indonesia. | Foto: PSSI

SUKABUMIUPDATE.com - Jadwal Piala Asia di Qatar 12 Januari-10 Februari 2024 ramai dicari masyarakat yang antusias menanti pertandingan Timnas Indonesia.

Tak hanya penonton, merujuk Tempo.co, Justin Hubner pun tidak sabar untuk memperkuat Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 yang akan berlangsung pada 12 Januari sampai 10 Februari 2024 mendatang.

Hubner yang baru merampungkan proses naturalisasinya pada awal Desember tahun lalu sudah berada di Qatar, sejak Minggu, 7 Januari, seusai menjalani latihan Turki.

"Ini sangat luar biasa, kami bisa berada di ajang Piala Asia, saya sudah tidak sabar untuk memulainya dan kami akan berlatih di sini, kita berada di grup dan laga yang sulit," kata Hubner, seperti di lansir dari laman resmi PSSI, Senin.

Pada ajang empat tahunan itu, Indonesia tergabung di Grup D bersama Jepang, Irak, dan Vietnam. Dari tiga kontestan itu, Indonesia merupakan negara dengan ranking paling rendah, yaitu 146 dunia.

Baca Juga: 12 Ciri Anak Stres Karena Mengalami Tekanan Batin, Bund Yuk Kenali!

Di antara seluruh kontestan lainnya, tim Merah Putih merupakan tim kedua yang berperingkat paling rendah dunia, hanya unggul dari salah satu tim yang berada di Grup C, Hong Kong yang ada di peringkat 150 dunia.

Disinggung mengenai peluang Merah Putih di turnamen nanti dan bagaimana mengarunginya dengan lawan-lawan kuat, pemain klub Wolverhampton Wanderers itu menegaskan akan berjuang dan bertarung bersama rekan-rekannya untuk Indonesia.

"Tapi kami adalah tim yang sangat kuat, kami bekerja sangat keras, saya pikir kami punya peluang di Piala Asia nanti," tegasnya.

"Kami akan bertarung dan bekerja keras di laga-laga grup (melawan Irak, Vietnam dan Jepang), untuk keluarga kami, untuk fans, dan semuanya. Kita lihat saja nanti," tutupnya.

Baca Juga: 12 Ciri-Ciri Teman Kerja yang Tidak Baik, Sikapnya Negatif!

Sejauh ini, Indonesia telah melakoni dua laga uji coba di Turki melawan Libya yang berkesudahan dengan skor 0-4 pada pertemuan pertama dan 1-2 pada pertemuan kedua.

Setelah dua uji coba itu, Asnawi Mangkualam dan kawan-kawan akan melakoni uji coba terakhir melawan Iran di Qatar pada Selasa, 9 Januari 2024.

Jadwal Piala Asia 12 Januari-10 Februari 2024

Babak Penyisihan Grup

Matchday 1

Jumat, 12 Januari 2024

  • 23:00 WIB - Qatar vs Lebanon (Stadion Lusail).

Sabtu, 13 Januari 2024

  • 18:30 WIB - Australia vs India (Stadion Ahmad bin Ali)
    21:30 WIB - China vs Tajikistan (Stadion Abdullah Bin Khalifa).

Minggu, 14 Januari 2024

  • 00:30 WIB - Uzbekistan vs Suriah (Stadion Jassim bin Hamad)
    18:30 WIB - Jepang vs Vietnam (Stadion Al Thumama)
    21:30 WIB - UEA vs Hong Kong (Stadion Khalifa International).

Senin, 15 Januari 2024

  • 00:30 WIB - Iran vs Palestina (Education City Stadium)
    18:30 WIB - Korea Selatan vs Bahrain (Stadion Jassim bin Hamad)
    21:30 WIB - Indonesia vs Irak (Stadion Ahmad bin Ali).

Selasa, 16 Januari 2024

  • 00:30 WIB - Malaysia vs Yordania (Stadion Al Janoub)
    21:30 WIB - Thailand vs Kirgistan (Stadion Abdullah Bin Khalifa).

Rabu, 17 Januari 2024

  • 00:30 WIB - Arab Saudi vs Oman (Stadion Khalifa International).

Baca Juga: 11 Cara Mengenali Orang yang Menyukai Kita, Perhatikan Sikapnya!

Matchday 2

Rabu, 17 Januari 2024

  • 18:30 WIB - Lebanon vs China (Stadion Al Thumama)
    21:30 WIB - Tajikistan vs Qatar (Stadion Al Bayt).

Kamis, 18 Januari 2024

  • 18:30 WIB - Suriah vs Australia (Stadion Jassim bin Hamad)
    21:30 WIB - India vs Uzbekistan (Stadion Ahmad bin Ali)
    00:30 WIB - Palestina vs UEA (Stadion Al Janoub).

Jumat, 19 Januari 2024

  • 18:30 WIB - Irak vs Jepang (Education City Stadium)
    21:30 WIB - Vietnam vs Indonesia (Stadion Abdullah Bin Khalifa)
    00:30 WIB - Hong Kong vs Iran (Stadion Khalifa International).

Sabtu, 20 Januari 2024

  • 18:30 WIB - Yordania vs Korea Selatan (Stadion Al Thumama)
    21:30 WIB - Bahrain vs Malaysia (Stadion Jassim bin Hamad).

Minggu, 21 Januari 2024

  • 21:30 WIB - Oman vs Thailand (Stadion Abdullah Bin Khalifa)
    00:30 WIB - Kirgistan vs Arab Saudi (Stadion Ahmad bin Ali)

Baca Juga: 10 Cara Mengenali Orang yang Tidak Menyukai Kita, Perhatikan Sikapnya!

Matchday 3

Senin, 22 Januari 2024

  • 22:00 WIB - Tajikistan vs Lebanon (Stadion Jassim bin Hamad)
    22:00 WIB - Qatar vs China (Stadion Khalifa International).

Selasa, 23 Januari 2024

  • 18:30 WIB - Suriah vs India (Stadion Al Bayt)
    18:30 WIB - Australia vs Uzbekistan (Stadion Al Janoub)
    22:00 WIB - Hong Kong vs Palestina (Stadion Abdullah Bin Khalifa)
    22:00 WIB - Iran vs UEA (Education City Stadium).

Rabu, 24 Januari 2024

  • 18:30 WIB - Jepang vs Indonesia (Stadion Al Thumama)
    18:30 WIB - Irak vs Vietnam (Stadion Jassim bin Hamad).

Kamis, 25 Januari 2024

  • 18:30 WIB - Korea Selatan vs Malaysia (Stadion Al Janoub)
    18:30 WIB - Yordania vs Bahrain (Stadion Khalifa International)
    22:00 WIB - Kirgistan vs Oman (Stadion Abdullah Bin Khalifa)
    22:00 WIB - Arab Saudi vs Thailand (Education City Stadium).

Babak 16 Besar

Minggu, 28 Januari 2024

  • 18:30 WIB - Juara Grup B vs Peringkat ke-3 A/C/D (Stadion Jassim bin Hamad)
    23:00 WIB - Runner-up A vs Runner-up C (Stadion Ahmad bin Ali).

Senin, 29 Januari 2024

  • 18:30 WIB - Juara Grup D vs Peringkat ke-3 B/E/F (Stadion Internasional Khalifa)
    23:00 WIB - Juara Grup A vs Peringkat ke-3 C/D/E (Stadion Al Bayt).

Selasa, 30 Januari 2024

  • 18:30 WIB - Runner-up B vs Runner-up F (Stadion Al Janoub)
    23:00 WIB - Juara Grup F vs Runner-up E (Education City Stadium).

Rabu, 31 Januari 2024

  • 18:30 WIB - Juara Grup E vs Runner-up D (Stadion Al Thumama)
    23:00 WIB - Juara Grup C vs Peringkat ke-3 A/B/F (Stadion Abdullah bin Khalifa)

Baca Juga: 12 Ciri-Ciri Teman Kerja yang Baik, Disenangi Banyak Orang!

Perempat final

Jumat, 02 Februari 2024

  • 18:30 WIB - Pemenang 16-2 vs Pemenang 16-3 (Stadion Ahmad bin Ali)
    22:30 WIB - Pemenang 16-1 vs Pemenang 16-6 (Stadion Al Janoub).

Sabtu, 03 Februari 2024

  • 18:30 WIB - Pemenang 16-7 vs Pemenang 16-8 (Education City Stadium)
    22:30 WIB - Pemenang 16-4 vs Pemenang 16-5 (Stadion Al Bayt).

Semifinal

Selasa, 06 Februari 2024

  • 22:00 WIB - Pemenang PF-1 vs Pemenang PF-2 (Stadion Ahmad bin Ali)

Rabu, 07 Februari 2024

  • 22:00 WIB - Pemenang PF-3 vs Pemenang PF-4 (Stadion Al Thumama)

Final Piala Asia 2024

Sabtu, 10 Februari 2024

  • 22:00 WIB - Pemenang SF-1 vs Pemenang SF-2 (Stadion Lusail).

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Life11 Mei 2024, 18:00 WIB

Doa dan Ucapan untuk Keluarga yang Berangkat Haji, Sangat Menyentuh Hati

Doa dan ucapan ini bertujuan untuk mendapatkan perjalanan ibadah haji yang lancar, penuh berkah, dan mabrur.
Ilustrasi - Doa dan ucapan ini bertujuan untuk mendapatkan perjalanan ibadah haji yang lancar, penuh berkah, dan mabrur. | Foto: Dokpim Kota Sukabumi
Bola11 Mei 2024, 17:04 WIB

PT LIB Siapkan 12 VAR Mobile untuk Championship Series Liga 1 2023-2024

Babak Championship Series Liga 1 dijadwalkan mulai pada 14 Mei 2024 hingga babak final pada 31 Mei 2024.
(Foto Ilustrasi) PT LIB memastikan babak Championship Series Liga 1 2023-2024 akan menggunakan teknologi VAR secara mobile. | Foto: Pixabay
Musik11 Mei 2024, 17:00 WIB

Lirik Lagu LALALI dari SEVENTEEN, Menampilkan Unit Hip Hop yang Swag

LALALI adalah lagu yang dinyanyikan oleh unit hip hop dari boygrup SEVENTEEN. Lagu ini merupakan sidetrack dari album pertama mereka yang bertajuk 17 IS RIGHT HERE
Lirik Lagu LALALI dari unit hip hop grup SEVENTEEN yang baru dirilis (Sumber : Youtube | HYBE LABELS)
Sukabumi Memilih11 Mei 2024, 16:35 WIB

PKS Jabar Usulkan Iyos Somantri dan Sodikin ke DPP untuk Maju di Pilkada Sukabumi

Kedua tokoh yang diusulkan memiliki kemampuan untuk memimpin Sukabumi.
Iyos Somantri (kiri) dan M Sodikin (kanan) diusulkan DPW PKS Jabar ke DPP PKS sebagai bakal calon Bupati/Wakil Bupati Sukabumi di Pilkada 2024. | Foto: Istimewa
Sehat11 Mei 2024, 16:00 WIB

8 Obat Alami untuk Menyembuhkan Serangan Asam Urat, Bisa Dicoba Dirumah!

Mengobati asam urat dengan bahan alami dapat membantu mengurangi gejala dan mencegah serangan yang lebih parah.
Ilustrasi - Mengobati asam urat dengan bahan alami dapat membantu mengurangi gejala dan mencegah serangan yang lebih parah. | Foto : Cup of Couple/Pexels
Musik11 Mei 2024, 15:00 WIB

Sebentar Lagi Konser di Indonesia, Berikut Lagu Hits Dari NCT DREAM

NCT Dream sebentar lagi akan menggelar konser ketiga di indonesia yang bertajuk The Dream Show 3: DREAM ()SCAPE, yang digelar pada 18 Mei 2024, di Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta.
NCT Dream yang akan menggelar konser ketiga di Indonesia 18 Mei 2024 (Sumber : Instagram @/Nct_dream)
Sukabumi Memilih11 Mei 2024, 14:07 WIB

Fahmi dan Ayep Zaki Olahraga Bareng di Lapdek Sukabumi, Sinyal Koalisi Pilkada 2024?

Fahmi berpeluang kuat untuk maju di periode keduanya memimpin Kota Sukabumi.
Wali Kota Sukabumi periode 2018-2023 Achmad Fahmi bersama Ayep Zaki berolahraga di Lapang Merdeka (Lapdek) pada Sabtu (11/5/2024). | Foto: Istimewa
Film11 Mei 2024, 14:00 WIB

Sinopsis Film The Architecture of Love, Kisah Romantis di New York

Film The Architecture of Love merupakan adaptasi dari novel Ika Natassa berjudul serupa yang menceritakan pertemuan Raia Risjad dengan River Jusuf
Sinopsis film The Architecture of Love Karya Ika Natassa (Sumber : Instagram @/ikanatassa)
Sukabumi11 Mei 2024, 13:54 WIB

Kesehatannya Menurun, Kabar Pria Tunanetra di Tegalbuleud Sukabumi Huni Rumah Bilik

Hendra terlihat hanya terbaring di atas kasur yang sudah lapuk.
Hendra (41 tahun) di rumahnya di Kampung Teluk Jati RT 01/07 Desa Sumberjaya, Kecamatan Tegalbuleud, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Istimewa
Sehat11 Mei 2024, 13:00 WIB

Langkah Simpel Membuat Air Lemon untuk Mengobati Asam Urat, Hidup Jadi Sehat!

Air lemon mempunyai beberapa manfaat bagi kesehatan salah satunya untuk mengobati asam urat.
Ilustrasi - Air lemon mempunyai beberapa manfaat bagi kesehatan salah satunya untuk mengobati asam urat.  (Sumber : Freepik.com)