IHSG Naik 0,99 Poin di Sesi I, Saham UNTR Jadi Pendorong Utama

Sukabumiupdate.com
Rabu 20 Sep 2017, 07:55 WIB
IHSG Naik 0,99 Poin di Sesi I, Saham UNTR Jadi Pendorong Utama

SUKABUMIUPDATE.com - Pergerakan indeks harga saham gabungan (IHSG) pada akhir sesi I perdagangan hari ini, Rabu, 20 September 2017, mengalami penguatan sebesar 0,02 persen atau 0,99 poin ke level 5.902,31.

Sepanjang perdagangan hari ini, IHSG bergerak di kisaran 5.893,33-5.908,86. Sebanyak 143 saham menguat, 147 saham melemah, dan 269 saham stagnan dari 265 saham yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI).

Saham PT United Tractors Tbk. (UNTR), PT Indah Kiat Pulp and Paper Tbk. (INKP), dan PT HM Sampoerna Tbk. (HMSP) menjadi pendorong utama terhadap penguatan IHSG di akhir sesi I.

Empat dari sembilan indeks sektoral IHSG bergerak negatif dengan dorongan utama dari sektor industri dasar yang menguat 0,75 persen, diikuti sektor pertanian yang menguat 0,27 persen.

Saham INKP (+6,12 persen), SMGR (+1,76 persen), CPIN (+1,49 persen) dan TPIA (+1,49 persen) menjadi penopang utama terhadap penguatan sektor industri dasar pada indeks sektoral IHSG siang ini.

Sementara itu, lima sektor lainnya melemah, ditekan oleh sektor aneka industri yang turun 0,25 persen disusul sektor infrastruktur yang melemah 0,13 persen.

Berikut rincian 10 emiten penekan utama IHSG siang ini:

Berdasarkan kapitalisasi pasar:

UNTR+2,49 persen

INKP+6,12 persen

HMSP+0,26 persen

GGRM+0,82 persen

SMGR+1,76 persen

Berdasarkan presentase:

OKAS+25 persen

FPNI+21,4 persen

ESSA+13,50 persen

MLIA+9,09 persen

KBLI+8,59 persen

Sumber: Tempo

Berita Terkini