Menang Balapan di Mugello, Quartararo: Ini untuk Jason Dupasquier

Senin 31 Mei 2021, 09:11 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Pembalap tim Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo memenangkan MotoGP Italia, Minggu (30/5/2021) di saat duka menyelimuti Sirkuit Mugello menyusul kematian pembalap 19 tahun asal Swiss, Jason Dupasquier. Jason meninggal dunia pasca kecelakaan pada babak kualifikasi Moto3, Sabtu (29/5/2021).

Setelah memenangi balapan, Quartararo mengibarkan bendera Swiss di podium untuk menghormati Dupasquier yang karier menjanjikannya harus terhenti di usia muda dengan cara yang tragis. "Ini untuk Jason," kata Quartararo seperti dilansir AFP.

Dupasquier, yang menjalani musim keduanya di kelas Moto3, terjatuh ketika melaju di Tikungan 9 dan 10 Sirkuit Mugello hingga tertabrak sedikitnya oleh satu motor, sebelum terseret di sepanjang trek sehingga menyebabkan bendera merah dikibarkan yang menunda sesi.

Kendaraan petugas medis dari FIM langsung dikerahkan di lokasi kecelakaan untuk menangani Dupasquier sebelum sang pembalap diterbangkan ke rumah sakit Careggi di Florence.

Dan hari ini, setelah balapan di kelas Moto3, akhirnya pihak rumah sakit mengumumkan Dupasquier meninggal dunia setelah mengalami cedera di otaknya dan menjalani operasi di bagian dada pada Sabtu malam.

"FIM, IRTA, MSMA, dan Dorna Sports mengucapkan belasungkawa sedalam-dalamnya kepada keluarga, teman, tim, dan orang-orang yang dicintai Dupasquier," demikian pernyataan di laman resmi MotoGP.

Tim Dupasquier, Pruestel GP, telah menarik diri dari balapan dan Tom Luthi, pembalap Swiss kelas Moto2, juga memutuskan absen untuk menemani keluarga Dupasquier di rumah sakit.

Pembalap Jepang Ayumu Sasaki dan pembalap Spanyol Jeremy Alcoba menjadi dua pembalap lain yang terlibat di kecelakaan dengan Dupasquier, meski keduanya lolos dari cedera serius.

Quartararo pun mengaku selalu teringat Dupasquier ketika menjalani balapan MotoGP di Mugello hari ini. "Ini hari yang aneh, penuh dengan emosi, setiap kali saya melewati Tikungan 9 saya memikirkan Jason," kata sang pembalap Prancis.

"Bukan perasaan yang enak, Anda meraih kemenangan tetapi kita kehilangan salah satu teman kita," tukasnya.

Quartararo melintasi finish dengan jarak 2,5 detik dari pebalap Portugal Miguel Oliveira yang meraih podium pertama baginya dan KTM musim ini, sedangkan juara dunia bertahan Joan Mir melengkapi podium.

Balapan seri keenam dari MotoGP 2021 itu diawali dengan hening selama satu menit untuk menghormati mendiang Dupasquier, yang terlibat kecelakaan fatal pertama kalinya dalam olahraga balap motor tersebut setelah kematian Luis Salom di sesi latihan Moto2 MotoGP Katalunya pada 2016.

Quartararo tampil dominan sepanjang akhir pekan dengan memecahkan rekor lap Mugello untuk mengklaim pole position keempat secara beruntun musim ini, dan menerjemahkannya menjadi kemenangan ketiganya di MotoGP musim ini.

Dengan kemenangan hari ini, sang pembalap Yamaha melebarkan jaraknya sebagai pemuncak klasemen dengan koleksi 105 poin dengan margin 24 poin dari Johan Zarco, yang naik ke peringkat dua menggeser Francesco Bagnaia dengan selisih dua poin. 

Sumber: SUARA.COM

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Sukabumi30 April 2024, 01:01 WIB

Nobar di Cibadak, Begini Komentar Wabup Iyos Soal Hasil Timnas Indonesia U-23 vs Uzbekistan

Wakil Bupati Sukabumi Iyos Somantri dukung perjuangan Timnas Indonesia U-23 rebut posisi ketiga Piala Asia U-23 agar bisa lolos ke olimpiade Paris 2024.
Wabup Sukabumi Iyos Somantri Nobar di Mal Ramayana Cibadak. (Sumber : SU/Ibnu)
Bola29 April 2024, 23:59 WIB

Kalah dari Uzbekistan 0-2, Timnas Indonesia Gagal ke Final Piala Asia U-23

Meski gagal ke final Piala Asia U-23 2024, Timnas Indonesia masih berpeluang raih jatah tiket olimpiade Paris 2024.
Timnas Indonesia U-23 gagal ke Final Piala Asia U-23 usai kalah dari Uzbekistan. (Sumber : IG AFC Asian Cup)
Life29 April 2024, 23:31 WIB

Bisa Bunda Coba di Rumah, 6 Tips yang Bisa Diterapkan Agar Anak Tidur Nyenyak

Waktu tidur tidak harus menjadi mimpi buruk. Para ahli menawarkan tips bagaimana membuat waktu tidur menjadi mudah, sehingga Anda semua bisa beristirahat.
Ilustrasi anak tidur nyenyak / Sumber : pexels.com/@Giianni Orefice
Life29 April 2024, 22:45 WIB

6 Cara agar Anak Tidak Kecanduan Main HP Setiap Waktu, Ini Solusinya

Mencegah anak agar tidak kecanduan bermain HP sangat penting bagi pertumbuhan dan perkembangannya. Orang tua harus paham cara mencegahnya.
Ilustrasi. Cara mencegah anak tidak kecanduan main HP. | Sumber foto : Pexels/Liliana Drew
Sukabumi29 April 2024, 22:40 WIB

Rumah Rusak Terdampak Gempa Garut di Surade Sukabumi Akan Diperbaiki Swadaya

Pemerintah Kelurahan Surade, Sukabumi akan memperbaiki rumah semi permanen ukuran 6 x 4 meter, milik Maemunah (74 tahun) seorang jompo, warga Kampung Cibarehong RT 13 /13 yang mengalami rusak berat terdampak getaran gempa Garut
Kondisi rumah Maemunah Warga Kelurahan / Kecamatan Surade yang rusak terdampak gempa Garut | Foto : Ragil Gilang
Life29 April 2024, 22:19 WIB

Jangan Gunakan Ancaman Bund! Begini 9 Cara Mengatasi Perilaku Balita yang Agresif

Perilaku agresif adalah hal yang normal ketika balita belajar tentang pengendalian diri dan pengaturan emosi. Penting untuk memberikan respons yang tenang dan konsisten.
Ilustrasi mengatasi perilaku balita agresif / Sumber Foto: pexels.com/@Yan Krukau
Sukabumi Memilih29 April 2024, 22:17 WIB

Omesh Masuk Wacana Usungan Gerindra di Pilkada Sukabumi, Bagaimana dengan Yudha?

Aktor dan komedian Indonesia kelahiran Sukabumi, Ananda Omesh diakui masuk dalam wacana bursa Pilkada Sukabumi dari Partai Gerindra.
Ananda Omesh dan Yudha Sukmagara | Foto : Sukabumi update
Keuangan29 April 2024, 21:32 WIB

6 Cara Melatih Anak Pandai Mengelola Uang Sejak Dini, Ikuti Langkah Ini

Mengajarkan anak pandai mengelola uang sangat berguna untuk masa depannya. Hal ini membantunya dewasa dalam memili uang.
Ilustrasi. Cara mengajari anak mengelola uang. | Sumber foto : Pexels/cottonbro studio
Sehat29 April 2024, 21:00 WIB

Hidup Sehat Bebas Asam Urat: Rekomendasi Makanan Sehat dan Pantangan yang Perlu Diketahui

Bagi penderita asam urat, ada sejumlah makanan yang dipantang dan beberapa diantaranya di rekomendasikan.
Ilustrasi daging merah - Bagi penderita asam urat, ada sejumlah makanan yang dipantang dan beberapa diantaranya di rekomendasikan. (Sumber : pexels.com/@Eduardo Krajan)
Life29 April 2024, 20:53 WIB

Bisa Berasal Dari Kemarahan, Ini 3 Penyebab Agresi Pada Balita

Ingin tahu mengapa balita Anda begitu marah dan agresif? Pelajari lebih lanjut tentang agresi balita, dan kapan harus khawatir.
Ilustrasi agresi pada balita / Sumber Foto: Freepik/@stocking