4 Cara Latihan Keuangan Anak, Coba Bicarakan Gaji

Kamis 08 November 2018, 02:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Menjadi teladan keuangan yang baik kepada anak-anak berarti mengajarkan anak bertanggung jawab terhadap pengeluaran. Hal itu tentu akan sangat bermanfaat untuk anak saat dewasa nanti. Literasi keuangan atau kesadaran mengenai perlunya mengelola keuangan bisa diajarkan sejak anak masih di usia dini. Berikut cara yang bisa dilakukan orang tua untuk menjadi teladan bagi anak dalam mengelola keuangan seperti dilansir dari USA Today.

1. Hemat
Sampaikan kepada anak tentang pentingnya menghemat uang dan menjelaskan manfaat yang akan didapatkan. Seperti misalnya, membeli barang-barang yang bermanfaat atau membeli barang yang hanya menarik perhatian namun tidak bermanfaat. Saat Anda meminta anak untuk menghemat uang sebelum membelanjakannya, pastikan Anda sudah melakukannya terlebih dahulu.

Jika mereka memiliki uang lebih, baik dari hasil pemberian atau uang jajan, arahkan anak untuk memasukkan sebagian uangnya untuk ditabung di bank sebelum menggunakannya untuk tujuan lain. Jika mereka terbiasa dengan kebiasaan ini sejak dini, mereka akan mudah melakukannya di kemudian hari dan akan menganggap menabung adalah hal yang penting.

2. Bawa anak berbelanja
Cara yang paling baik mengajarkan anak tentang nilai uang adalah dengan praktik langsung. Jadi, bawalah anak-anak ketika pergi berbelanja, misalnya membeli baju. Jelaskan perbedaan antara membeli seharga 50 ribu versus yang serupa hanya dengan 30 ribu.

Ajarkan juga untuk membuat daftar belanjaan sesuai barang-barang yang dibutuhkan. Orang tua diharapkan konsisten memilih barang-barang belanjaan sesuai dengan daftar. Jangan sampai tertarik dengan barang diskon padahal barang tersebut tidak dibutuhkan.

3. Belajar berkata tidak
Mengatakan tentang uang yang tidak tumbuh di pohon cenderung membuat anak bingung dengan makna uang. Salah satu yang bisa dilakukan adalah secara teratur menolak permintaan anak-anak untuk barang-barang yang belum menjadi kebutuhan utama, seperti gadget atau mainan. Namun, hindari untuk mengatakan tidak untuk itu. Sebaliknya, jelaskan bahwa persediaan uang Anda terbatas dan cukup untuk membeli dan membayar kebutuhan bulanan serta makanan. Dengan cara ini, anak-anak akan belajar menetapkan prioritas mereka sendiri saat mereka tumbuh dewasa. Membuat anggaran keluarga juga dapat membantu anak dalam pengelolaan keuangan.

4. Bicarakan tentang gaji Anda
Penghasilan Anda seharusnya tidak menjadi misteri bagi anak-anak Anda. Setelah mereka dewasa, mulailah berbagi detail tentang gaji Anda. Tunjukkan kepada mereka berapa penghasilan Anda, berapa banyak yang harus dibayarkan, berapa yang harus disisihkan untuk tabungan, dan berapa yang tersisa untuk dibelanjakan.

Terbuka tentang uang akan membantu anak lebih memahami bagaimana mengelolanya nanti. Literasi keuangan yang diajarkan sejak dini bisa bermanfaat untuk tanggung jawab mereka kelak. Hal ini menjadi investasi yang layak untuk dilakukan mengingat jumlah orang dewasa saat ini banyak yang rapuh secara finansial.

Sumber: Tempo

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Tags :
Berita Terkini
Sukabumi15 Mei 2024, 21:09 WIB

Utusan Gyeongsangnam-do Temui Bupati Sukabumi, Program Beasiswa Kuliah di Korsel Berlanjut

Kerjasama Pemkab Sukabumi dan Provinsi Gyeongsangnam-do terkait program beasiswa kuliah di Korsel berlanjut di 2025.
Bupati Sukabumi Marwan Hamami saat menerima utusan provinsi Gyeongsangnam-do di Pendopo. (Sumber : Diskominfosan Kab. Sukabumi)
Food & Travel15 Mei 2024, 21:00 WIB

Seafood! 8 Rekomendasi Makanan Laut yang Aman Dikonsumsi Penderita Asam Urat

Berikut beberapa makanan laut yang relatif aman untuk dikonsumsi oleh penderita asam urat.
Ilustrasi. Seafood Rekomendasi Makanan Laut yang Aman Dikonsumsi Penderita Asam Urat | Foto: Pixabay/ShenXin
Sehat15 Mei 2024, 20:30 WIB

Teri Termasuk 4 Ikan Laut yang Tinggi Purin dan Tidak Aman untuk Penderita Asam Urat

Ikan laut ini sebaiknya dihindari karena kandungan tinggi purin yang tidak aman dikonsumsi penderita asam urat.
Ilustrasi - Ikan laut ini sebaiknya dihindari karena kandungan tinggi purin yang tidak aman dikonsumsi penderita asam urat. (Sumber : Pixabay.com/@Jinhahahaha).
Sukabumi15 Mei 2024, 20:22 WIB

Usai Autopsi, Jenazah Korban Pembunuhan di Kalibunder Sukabumi Dimakamkan

Korban pembunuhan anak kandung dimakamkan di kampung halamannya di Kalibunder Sukabumi.
Puluhan warga, sanak saudara hingga pemerintah kewilayahan setempat mengiri pemakaman jenazah korban pembunuhan anak kandung di Kalibunder Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Life15 Mei 2024, 20:00 WIB

Kenali 8 Ciri Anak Mengalami Stres Karena Sering Dimarahi Orang Tua!

Anak yang stres karena sering dimarahi orang tua mungkin menunjukkan rasa takut atau kecemasan yang berlebihan, terutama terhadap situasi yang terkait dengan orang tua atau lingkungan rumah.
Ilustrasi. Ciri Anak Mengalami Stres Karena Sering Dimarahi Orang Tua. (Sumber : Pexels/JuanPhotoAndVideo)
Sukabumi15 Mei 2024, 19:13 WIB

9 PPK Bermasalah di Pileg 2024 Lolos 10 Besar Penyelenggara Pilkada di Kota Sukabumi

Terdapat 9 nama PPK yang bermasalah di Pileg 2024 dinyatakan lolos 10 besar calon PPK Pilkada Serentak 2024, ini kata KPU Kota Sukabumi.
Ilustrasi PPK Pilkada Serentak 2024. | Foto : Sukabumi Update
Bola15 Mei 2024, 18:30 WIB

Link Live Streaming Madura United vs Borneo FC di Semifinal Leg 1 Championship Series

Bagi kamu yang ingin menyaksikan pertandingan Semifinal Leg 1 Championship Series Liga 1 2023/2024 antara Madura United vs Borneo FC berikut kami sediakan layanan live streamingnya.
Bagi kamu yang ingin menyaksikan pertandingan Semifinal Leg 1 Championship Series Liga 1 2023/2024 antara Madura United vs Borneo FC berikut kami sediakan layanan live streamingnya. (Sumber : maduraunitedfc.com/Ist).
Nasional15 Mei 2024, 18:01 WIB

Gempa M5,4 Guncang Kepulauan Seribu, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami

Berikut hasil analisis BMKG soal gempa M5,4 di Kepulauan Seribu DKI Jakarta.
Episenter Gempa M5,4 di Kepulauan Seribu DKI Jakarta (Sumber : BMKG)
Life15 Mei 2024, 18:00 WIB

3 Doa Penenang Hati untuk Diamalkan Sebagai Penangkal Masalah dan Kegelisahan Hidup

Doa penenang hati dapat membantu kita mengalihkan fokus dari masalah dan kekhawatiran dan mengingat hal-hal positif dalam hidup.
Ilustrasi sedih dan gelisah -  Doa penenang hati dapat membantu kita mengalihkan fokus dari masalah dan kekhawatiran dan mengingat hal-hal positif dalam hidup. | (Sumber : Freepik.com)
Sehat15 Mei 2024, 17:30 WIB

Jantung Sehat dan Hidup Bahagia, 3 Cara Menurunkan Kolesterol Tinggi Pada Lansia

Ada beberapa cara menurunkan kolesterol tinggi pada lansia yang bisa dilakukan.
Ilustrasi - Ada beberapa cara menurunkan kolesterol tinggi pada lansia yang bisa dilakukan.(Sumber : Freepik.com/@Lifestylememory)