Tak Kuat Nanjak di Jalan Amblas, Dibalik Video Mobil Pick Up Muat Besi Terjun ke Sungai di Cimanggu Sukabumi

Sukabumiupdate.com
Jumat 23 Jan 2026, 18:06 WIB
Tak Kuat Nanjak di Jalan Amblas, Dibalik Video Mobil Pick Up Muat Besi Terjun ke Sungai di Cimanggu Sukabumi

Mobil pick up yang terjun ke Sungai Ciseureuh, di Kecamatan Cimanggu, Kabupaten Sukabumi, akibat cuaca ekstrem dan jalanan licin. (Sumber : Istimewa.).

SUKABUMIUPDATE.com - Sebuah kendaraan roda empat jenis pick up viral di media sosial setelah terjun ke Sungai Ciseureuh, tepatnya di wilayah Kecamatan Cimanggu, Kabupaten Sukabumi. Peristiwa tersebut terjadi pada Rabu siang, 21 Januari 2026, sekitar pukul 12.00 WIB.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, kendaraan pick up tersebut mengangkut bahan material bangunan berupa besi dengan tujuan Kampung Cikadaka, Desa Sukamaju, Kecamatan Cimanggu, Kabupaten Sukabumi.

Warga Cimanggu, Anton Muharam, membenarkan adanya peristiwa tersebut. Ia menjelaskan bahwa kecelakaan terjadi di Kampung Liunggunung, arah menuju Kampung Cikadaka.

“Betul ada mobil bak terbuka jenis SS membawa besi masuk ke Sungai Ciseureuh. Kejadiannya hari Rabu siang, tiga hari yang lalu. Lokasinya di Kampung Liunggunung arah Kampung Cikadaka,” ujar Anton kepada Sukabumiupdate.com, Jumat (23/1/2026).

Baca Juga: Update Tragedi Tambang Emas Pongkor: 11 Gurandil Tewas, Operasi SAR Masih Berlanjut

Menurut Anton, kondisi jalan desa di lokasi kejadian memang cukup curam dan licin. Hal itu diperparah dampak bencana pergerakan tanah serta cuaca ekstrem yang melanda wilayah tersebut.

“Jalannya curam dan licin. Pas menanjak, mobil tidak kuat, akhirnya mundur dan masuk jurang lalu terjun ke sungai dengan ketinggian kurang lebih sekitar 10 meter,” tambahnya.

Sementara itu, Mang Bege, warga setempat, menyampaikan bahwa kendaraan yang terperosok tersebut merupakan mobil toko material yang tengah mengangkut besi. Mobil tersebut telah berhasil dievakuasi pada Kamis 22 Januari 2026.

“Mobil membawa bahan material sejenis besi. Karena cuaca ekstrem dan jalan menanjak, kendaraan tidak kuat naik sehingga mundur dan terperosok. Tidak ada korban jiwa, hanya luka ringan dan kerugian material,” jelasnya.

Diketahui, mobil pick up tersebut kini sudah dievakuasi ke darat. Peristiwa ini tidak menimbulkan korban jiwa, namun menjadi pengingat bagi para pengendara agar lebih berhati-hati saat melintasi jalur desa dengan kontur jalan curam, terlebih saat kondisi cuaca buruk.

 

Berita Terkait
Berita Terkini