Sakau Sabu, Pria Asal Kebonpedes Sukabumi Nekat Curi Kabel Tower Telkomsel

Kamis 08 Agustus 2024, 17:19 WIB
Tampang pria asal Kebonpedes Sukabumi yang nekat curi kabel tower Telkom untuk membeli sabu. (Sumber : SU/Asep Awaludin)

Tampang pria asal Kebonpedes Sukabumi yang nekat curi kabel tower Telkom untuk membeli sabu. (Sumber : SU/Asep Awaludin)

SUKABUMIUPDATE.com - Seorang pria inisial MSP (29 tahun) asal Kebonpedes, Kabupaten Sukabumi diamankan Polisi karena kedapatan mencuri 150 meter kabel power RRU dari tower milik PT Telekomunikasi Selular (Telkomsel).

Diketahui, aksi pencurian itu terjadi di Jalan Pembangunan, Kelurahan/Kecamatan Cibeureum Kota Sukabumi, pada Minggu 16 Juli 2024, sekira pukul 03.45 WIB pagi hari.

Informasi yang dihimpun, MSP melakukan aksi nekatnya itu bersama M yang merupakan adiknya sendiri diduga untuk kebutuhannya membeli sabu. M saat ini berstatus Daftar Pencarian Orang (DPO).

Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Suwadi mengatakan, saat melakukan aksinya, para pelaku tertangkap tangan oleh petugas telkomsel yang mengetahui ada masalah pada towernya.

“Karena si tower tersebut ada alarmnya jadi si petugas dari Telkomsel itu bergerak cepat dan tertangkap tangan karena dia sempat tertangkap (oleh petugas telkomsel),” ujar Rita kepada sukabumiupdate.com pada Kamis (8/8/2024).

Baca Juga: Kecanduan Judi Online, Pedagang Ayam di Sukabumi Curi 40 Karung Beras di Pasar Pelita

Kendati demikian, para pelaku berhasil melarikan diri karena sempat terlihat mengeluarkan senjata mirip senjata api.

“Karena pada saat itu sempat tertangkap tangan, dipegang sama dari Telkomsel itu diamankan sewaktu digiring naik mobil dia mengeluarkan senjata itu (senjata laras pendek) akhirnya dilepas dan bisa melarikan diri,” kata dia.

Kapolres Sukabumi Kota AKBP Rita Suwadi saat menunjukan barang bukti kabel tower Telkom yang dimaling MSP. | Foto: SU/Asep AwaludinKapolres Sukabumi Kota AKBP Rita Suwadi saat menunjukan barang bukti kabel tower Telkom yang dimaling MSP. | Foto: SU/Asep Awaludin

Adapun senjata itu diketahui merupakan senjata jenis air shoftgun atau senjata bertenaga angin. Pelaku sudah menjual senjata tersebut sebelum diamankan. “Tapi itu lagi saya dalami hasil pemeriksaan itu shoftgun dan sudah dijual,” ucapnya.

Lebih lanjut, pada saat polisi mengamankan pelaku MSP di rumahnya pada Kamis 1 Agustus 2024 sekira pukul 02.00 Wib dini hari, polisi menemukan satu alat penghisap sabu atau bong.

“Jadi pada saat penangkapan, kami menemukan barbuk itu (bong), kemudian kami dapatkan hasil yang bersangkutan positif (sabu). Memang dia sudah ketergantungan (sabu) jadi kemungkinan juga dia membutuhkan untuk membeli sabu,” ungkap dia.

Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, MSP terjerat pasal 363 KUHP tentang pencurian dengan pemberatan dengan ancaman pidana paling lama 9 tahun penjara.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Kecantikan12 September 2024, 12:30 WIB

Apa Penyebab Munculnya White Cast Setelah Menggunakan Sunscreen? Cek Disini!

White cast pada sunscreen adalah kondisi di mana produk tabir surya meninggalkan lapisan putih yang terlihat jelas di permukaan kulit setelah diaplikasikan. Apa penyebabnya? Cek disini!
Ilustrasi. Ketahui Apa Penyebab Munculnya White Cast Setelah Menggunakan Sunscreen. (Sumber : Pixabay/SammySander)
Bola12 September 2024, 12:00 WIB

PSS Sleman vs Borneo FC di Liga 1: H2H, Susunan Pemain, Prediksi Skor dan Link Live Streaming

PSS Sleman akan menjamu tamunya Borneo FC di Liga 1 2024/2025 pekan ke–4.
PSS Sleman vs Borneo FC di Liga 1: H2H, Susunan Pemain, Prediksi Skor dan Link Live Streaming. (Sumber : X@PSSleman/@BorneoSMR).
Produk12 September 2024, 11:59 WIB

Dampak Power Wheeling dari Perspektif Legal, Transisi dan Ketahanan Energi, serta Ekonomi

Wholesale Wheeling terjadi ketika pembangkit listrik (baik milik swasta maupun negara) menjual energi listrik dalam jumlah besar ke perusahaan listrik atau konsumen di luar wilayah usahanya.
Pertemuan Serikat Pekerja PT PLN (Persero). | Foto: Istimewa
Nasional12 September 2024, 11:43 WIB

Gus Ipul Hanya 39 Hari Jadi Mensos Kabinet Jokowi, Dititipi PR Rapikan DTKS

Gus Ipul membutuhkan waktu satu hingga dua hari untuk memetakan pekerjaan.
Presiden Jokowi melantik Syaifullah Yusuf atau Gus Ipul menjadi Menteri Sosial sisa masa jabatan 2019-2024 di Istana Negara, Jakarta, Rabu, 11 September 2024. | Foto: Humas Setkab/Rahmat
Entertainment12 September 2024, 11:42 WIB

Siaran Langsung Tanpa Izin, NewJeans Minta HYBE Kembalikan Min Hee Jin sebagai CEO

NewJeans secara mengejutkan melakuka siaran langsung melalui sebuah akun Youtube yang dibuat pribadi oleh mereka, pada Rabu, 11 September 2024 kemarin.
Siaran Langsung Tanpa Izin, NewJeans Minta HYBE Kembalikan Min Hee Jin sebagai CEO (Sumber : Instagram/@newjeans_official)
Kecantikan12 September 2024, 11:00 WIB

8 Manfaat Concealer untuk Make Up Wajah, Tampil Lebih PD Tanpa Noda Gelap!

Concealer sangat efektif untuk menutupi jerawat, bekas jerawat, bintik hitam, atau noda lainnya di wajah, sehingga memberikan tampilan kulit yang lebih merata.
Ilustrasi. Manfaat Menggunakan Concealer untuk Make Up (Sumber : Pixabay/ClamyCosmetics)
Life12 September 2024, 10:30 WIB

10 Ide Bermain dengan Anak Usia 2 Tahun, Cek Manfaat dan Cara Mainnya Moms!

Dengan berbagai aktivitas permainan ini, anak akan mendapatkan kesempatan untuk belajar sambil bermain, dan keterampilan mereka akan berkembang secara alami sesuai dengan tahap pertumbuhannya.
Ilustrasi. Ide Bermain dengan Anak Usia 2 Tahun (Sumber : Pixabay/OleksandrPidvalnyi)
Fashion12 September 2024, 10:00 WIB

7 Tips Padu Padan Jaket Denim Wanita dengan Gaya Casual yang Stylish

Dengan berbagai kombinasi ini, jaket denim wanita bisa dipakai di berbagai kesempatan tanpa menghilangkan gaya casual yang stylish.
Ilustrasi - Dengan berbagai kombinasi ini, jaket denim wanita bisa dipakai di berbagai kesempatan tanpa menghilangkan gaya casual yang stylish. (Sumber : Freepik.com).
Keuangan12 September 2024, 09:40 WIB

Anggaran Sosialisasi Makan Bergizi Gratis Rp 10 M, Tujuannya Agar Masyarakat Sadar

Program makan bergizi gratis awalnya adalah program makan siang gratis.
(Foto Ilustrasi) Menkominfo Budi Arie Setiadi mengaminkan anggaran Rp 10 miliar untuk mempromosikan dan menggelar diseminasi informasi tentang program makan bergizi gratis. | Foto: Pixabay
Inspirasi12 September 2024, 09:30 WIB

Lowongan Kerja S1 Akuntansi di Jakarta Selatan, Syarat: IPK Minimal 3,2

Berikut Info Rekrutmen Pegawai Kontrak untuk Pelamar S1 Akuntansi dengan Penempatan Jakarta Selatan.
Ilustrasi. Karyawan. Lowongan Kerja S1 Akuntansi di Jakarta Selatan, Syarat: IPK Minimal 3,2 (Sumber : Pexels/QinyuanWu)