Aksi Kolaborasi di Sukabumi, Berbagi Bersama Teman Kita di Bulan Suci

Sabtu 06 April 2024, 22:13 WIB
Kegiatan gerakan Teman Kita di bulan Ramadhan tahun 2024. | Foto: Istimewa

Kegiatan gerakan Teman Kita di bulan Ramadhan tahun 2024. | Foto: Istimewa

SUKABUMIUPDATE.com - Ramadhan adalah bulan suci penuh berkah. Banyak orang yang berlomba dalam mengejar keberkahannya dengan berbagai kegiatan bermanfaat. Salah satunya adalah komunitas anak muda di Sukabumi yang tergabung dalam gerakan Teman Kita.

Berdasarkan keterangannya, gerakan Teman Kita sudah mempunyai banyak program bermanfaat pada bulan biasa. Namun pada Ramadhan tahun ini, Teman Kita memiliki program istimewa berjudul "BERBAKTI VOL 4". Ada beberapa agenda dalam kegian ini, antara lain:

1. Share Eat (Berbagi Paket Berbuka)
2. Sapa Teman Luar Biasa (Buka Bersama Penyandang Tuna Grahita)
3. Santunan Yatim & Piatu
4. Santunan Guru Ngaji
5. Wakaf Al-Qur'an
6. Ramadhan Fest (Pesantren Ramadhan)

Gerakan Teman Kita melaksanakan kegiatan ini diawali dengan Share Eat di sekitar jalan raya Kota Sukabumi pada 25 Maret 2024. Dilanjutkan Sapa Teman Luar biasa di SLBC Budi Nurani pada 1 April 2024. Lalu ditutup Ramadhan Fest di Desa Sukamanah, Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi, pada 4 April 2024.

Baca Juga: Aksi Kolaborasi, Berbagi Bersama Gerakan Teman Kita di Bulan Ramadan

Dalam BERBAKTI VOL 4, gerakan Teman Kita berlolaborasi dengan Komunitas Guru Bercerita, Gerakan Literasi STISIP Syamsul Ulum, HMJM UNLIP, RMA Al-Amanah, Sahabat Al-Hilal, dan Brand Kolaborator.

Berbakti kali ini adalah tahun ke-4 yang dilaksanakan oleh gerakan Teman Kita dengan upaya memberikan manfaat dan menebar kasih sayang di bulan Ramadhan kepada teman di luar sana. Seperti motto "bergerak, bergerak, berdampak", gerakan Teman Kita mengajak, khususnya anak muda, ikut bergerak sehingga memberikan dampak manfaat agar dunia bisa terus tersenyum. Hal ini dikatakan Faizal, founder gerakan Teman Kita.

Campaign yang dipelopori gerakan Teman Kita kali ini didukung oleh semua #TemanBaik dari hasil pemanfaatan sosial media dan Brand Kolaborator. BERBAKTI VOL 4 berhasil menebar manfaat kurang lebih 250 penerima manfaat, di antaranya Yatim/Piatu, Anak Penghafal Al-Qur'an, Guru Ngaji dan Kaum Duafa melalui Share Eat, Santunan Yatim/Piatu, Santunan Guru Ngaji, dan Wakaf Al-Qur'an.

"Terima kasih kepada Gerakan Teman Kita dan donatur yang telah peduli terhadap yatim/piatu juga guru ngaji di lingkungan kami yang jarang sekali diperhatikan. Mudah-mudahan di tahun selanjutnya gerakan Teman Kita semakin sukses dan terus menebar manfaat, juga kasih sayang lebih luas lagi," kata ketua RT setempat di Desa Sukamanah.

"Harapan dari BERBAKTI VOL 4 ini semoga ke depannya lebih banyak lagi anak muda yang ambil peran dalam kebaikan dan menebar kebermanfaatan. Terima kasih kepada seluruh relawan, kolaborator, teman baik, dan para Brand Kolaborator yang telah mempercayai gerakan Teman Kita untuk menjembatani kebaikan-kebaikannya kepada penerima manfaat," kata Faizal.

Sampai jumpa di BERBAKTI VOL 5. Salam Berbagi, Salam Hangat dari kami Gerakan Teman Kita. (ADV)

Sumber: Siaran Pers

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Food & Travel09 Mei 2024, 16:00 WIB

Liburan Melepas Penat ke Sukabumi Aja, Rekomendasi 5 Pantai yang Wajib Dikunjungi

Libur panjang di bulan Mei ini mending dimanfaatkan untuk liburan ke pantai yang ada di Sukabumi.
Pantai Karang Gantungan - Libur panjang di bulan Mei ini mending dimanfaatkan untuk liburan ke pantai yang ada di Sukabumi. (Sumber : Instagram/@a_pennn).
Life09 Mei 2024, 15:15 WIB

5 Langkah Praktis Untuk Melindungi Anak dari Dampak Buruk Kekerasan Virtual

Kekerasan virtual memang berdampak negatif pada anak. Maka dari itu, orang tua harus tahu cara melindungi anak dari dampak negatif kekerasan virtual
Ilustrasi  orang tua melindungi anak dari dampak kekerasan virtual (Sumber : pexels.com/@chienba)
Sukabumi09 Mei 2024, 15:02 WIB

Diduga Korsleting, Kronologi Mobil Colt Hangus Kebakaran di Parungkuda Sukabumi

Sebelum terbakar, mesin mobil jurusan Parungkuda-Kabandungan ini mati mendadak.
Mobil colt yang kebakaran di Jalan Siliwangi, Desa Kompa, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi, Kamis (9/5/2024). | Foto: SU/Ibnu Sanubari
Sukabumi09 Mei 2024, 15:00 WIB

Marak Kasus Kekerasan Seksual di Sukabumi, LENSA Dorong Aparat Gunakan UU TPKS

Maraknya kasus kekerasan seksual dan terus berulang di wilayah Kabupaten Sukabumi mendapat perhatian serius dari Lembaga Peneliltian Sosial Agama (LENSA) Sukabumi.
Lembaga Peneliltian Sosial Agama (LENSA) Sukabumi mendorong aparat terapkan UU TPKS dalam penanganan kasus kekerasan seksual | Foto : Ilustrasi
Inspirasi09 Mei 2024, 15:00 WIB

Lowongan Kerja Sebagai Kasir di Minimarket Sukabumi, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Lowongan Kerja Sebagai Kasir di Minimarket Sukabumi, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik/pressfoto)
Life09 Mei 2024, 14:45 WIB

Mengenal dan Memahami Arti Dari Kekerasan Virtual Di Dunia Anak-Anak

kekerasan virtual merupakan sebuah agresi yang dilakukan anak melalui TV, video game, hingga media sosial. Hal ini perlu menjadi kekhawatiran orang tua agar bisa mengawasi anak dengan baik
Ilustrasi mengenal kekerasan virtual pada dunia anak (Sumber : pexels.com/@TimaMiroshnichenko)
Sehat09 Mei 2024, 14:30 WIB

Selalu Dianggap Sepele! Padahal 5 Makanan Ini Kaya Purin dan Penyebab Asam Urat

Pelajari makanan apa yang harus dihindari dan apa yang harus dimakan untuk mencegah kambuhnya penyakit asam urat.
Pelajari makanan apa yang harus dihindari dan apa yang harus dimakan untuk mencegah kambuhnya penyakit asam urat. (Sumber : Instagram/@jeroan.jagoan)
Life09 Mei 2024, 14:15 WIB

9 Cara Menghadapi Anak yang Keras Kepala, Salah Satunya Jangan Pernah Berdebat

Anak yang keras kepala kemungkinan merupakan kepribadian bawaan. Namun jangan khawatir ada beberapa cara yang bisa dilakukan orang tua untuk menghadapi anak yang kerasa kepala
Ilustrasi menghadapi anak keras kepala (Sumber : pexels.com/@KetutSubiyanto)
Sukabumi09 Mei 2024, 14:07 WIB

Mesin Mati, Mobil Colt Keluarkan Asap dan Kebakaran di Parungkuda Sukabumi

Api dapat dipadamkan dengan bantuan satu unit mobil pemadam kebakaran.
Mobil colt yang kebakaran di Jalan Siliwangi, Desa Kompa, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi, Kamis (9/5/2024). | Foto: SU/Ibnu Sanubari
Keuangan09 Mei 2024, 14:00 WIB

10 Tips Mengelola Keuangan Agar Tidak Berhutang Pinjaman Online

Semakin tahu tentang cara mengelola uang dengan baik, semakin baik Anda dapat menghindari jebakan pinjaman online.
Ilustrasi. Menabung | Tips Mengelola Keuangan Agar Tidak Berhutang Pinjaman Online. Foto : Pixabay.com