Cerita Pemilik Warung di Sukabumi, Ketiban Berkah dengan Keberadaan Tol Bocimi

Minggu 04 Juni 2023, 14:11 WIB
Warung dan kedai di sekitar pintu tol Parungkuda Sukabumi ketiban berkah Tol Bocimi. (Sumber : SU/Ibnu)

Warung dan kedai di sekitar pintu tol Parungkuda Sukabumi ketiban berkah Tol Bocimi. (Sumber : SU/Ibnu)

SUKABUMIUPDATE.com -  Keberadaan akses keluar tol Tol Bogor-Ciawi-Sukabumi (Bocimi) seksi 2 di wilayah Desa Sundawenang, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi menjadi berkah tersendiri bagi masyarakat sekitar.

Salah satunya bagi pelaku usaha Warung Nasi Mak Ross dan Kedai Ramen yang terletak di sekitaran pintu tol.

Pemilik Warung, Erwan Agustian (26 tahun) mengatakan, pada saat jalan tol Bocimi difungsionalkan saat libur Lebaran, warungnya telah menjadi tempat singgah favorit bagi para pengguna jalan yang melintas di sekitar wilayah tersebut.

"Lebaran jalan tol Bocimi seksi 2 dibuka, dampaknya positif banget, omsetnya naik secara signifikan. Pertama karena macetnya mungkin, kedua kita menyediakan apa yang dibutuhkan pengguna jalan, seperti makan, minum dan tempat istirahat. Intinya kita dan pengguna jalan saling membutuhkan, jadi orang pada mampir," ujarnya, Minggu (4/6/2023).

Selain itu, kata Erwan, keberadaan jalan tol baru juga membantu memperluas jaringan, lantaran Erwan sengaja memperluas menu dan fasilitas yang ditawarkan oleh warungnya, seperti Kedai Ramen, guna menarik lebih banyak pengunjung.

"Seiring dengan banyaknya pekerja proyek, warung ini sekarang dapat menarik pelanggan, sama konsumen udah kaya saudara, kaya bukan ke orang lain lagi, sehingga saya akan terus memperluas jaringan dengan memasarkan menu lain," jelasnya.

Menurut Erwan, meskipun jalan tol belum operasional, warung ini melayani para pekerja dari PT Waskita Karya, penduduk sekitar dan beberapa pengendara yang lewat secara kebetulan.

"Pada makan, ngopi dan nongkrong di sini, tentunya membantu perekonomian di keluarga saya, karena saya dagang bersama ibu saya, perubahannya bagus, saya merasa bersyukur," tuturnya.

Dampak positif juga dirasakan oleh warung-warung lain di sekitar jalur jalan tol. Banyak warung yang dulunya hanya bergantung pada penduduk setempat, kini mendapatkan pelanggan baru yang melewati jalan tol. Ini memberikan peluang baru bagi pemilik warung untuk mengembangkan usahanya dan meningkatkan pendapatan mereka.

"Walaupun tol Bocimi seksi 2 belum operasional, tapi banyak positifnya, dari mulai perubahan ekonomi di daerah Pangadegan mulai tumbuh, kegiatan masyarakat lebih aktif, sebab, banyak pedagang baru yang bermunculan," katanya.

Selain itu, kata Erwan, kehadiran warung-warung di sekitar jalan tol juga memberikan manfaat bagi pengguna jalan itu sendiri. Mereka dapat menikmati hidangan lokal yang lezat, ekonomis dan beristirahat sejenak sebelum melanjutkan perjalanan mereka. Warung-warung ini juga memberikan variasi kuliner dan pengalaman unik bagi para pengguna jalan yang ingin mencoba makanan lokal.

"Dengan adanya jalan tol Bocimi seksi 2, para pemilik warung juga semakin terinspirasi untuk meningkatkan kualitas produk dan layanan mereka. Mereka menyadari pentingnya memberikan pengalaman yang memuaskan bagi para pelanggan agar dapat mempertahankan dan meningkatkan popularitas warung mereka," pungkasnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Bola29 April 2024, 18:00 WIB

Baca Doa Ini Agar Timnas Indonesia Menang Melawan Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Mari kita doakan bersama agar Timnas Indonesia dapat meraih kemenangan dan mengharumkan nama bangsa di kancah internasional.
Mari kita doakan bersama agar Timnas Indonesia dapat meraih kemenangan dan mengharumkan nama bangsa di kancah internasional. (Sumber : pssi.org).
Sukabumi Memilih29 April 2024, 17:40 WIB

PKB, Demokrat dan PKS Sepakat Berkoalisi untuk Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024

Deklarasi koalisi PKB, Demokrat dan PKS untuk Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024 ini rencananya digelar pada 4 Mei 2024 mendatang.
PKB, Demokrat dan PKS sepakat untuk berkoalisi di Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : SU/Ilyas)
Life29 April 2024, 17:30 WIB

6 Cara Berkelas Menghadapi Orang Licik Agar Tidak Diremehkan dan Direndahkan

Menghadapi orang licik harus dengan cara berkelas. Ini langkah supaya orang licik tidak sembarangan menipu daya demi keuntungannya sendiri.
Ilustrasi. Cara berkelas menghadapi orang licik. Sumber Foto : Pexels/Yan Krukau
Musik29 April 2024, 17:00 WIB

Lirik Lagu Semoga Maliq & D'Essentials yang Viral di Medsos

Inilah Full Lirik Lagu Semoga Maliq & D'Essentials yang Sedang Viral di Medsos. Sudah Dengar?
Video Lirik Lagu Semoga Maliq & D'Essentials yang Viral di Medsos. Foto: YouTube/ORGANICessentials
Sukabumi29 April 2024, 16:41 WIB

Viral Video Aksi Tawuran Bersajam di Palabuhanratu Sukabumi, Satu Pelajar Terkapar

Sebuah video viral di media sosial aksi tawuran antar kelompok pelajar dengan menggunakan senjata tajam, diduga berlokasi di Jalan Patuguran, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi.
Tangkapan layar video tawuran antar pelajar di Palabuhanratu Sukabumi | Foto : Ist
Film29 April 2024, 16:30 WIB

Drama Korea Queen of Tears Akhirnya Tamat, Cetak Rating Tertinggi di tvN

Drama Korea "Queen of Tears" yang dibintangi oleh Kim Soo Hyun dan Kim Ji Won akhirnya menayangkan episode terakhirnya pada tanggal 28 April 2024.
Drama Korea "Queen of Tears" yang dibintangi oleh Kim Soo Hyun dan Kim Ji Won akhirnya menayangkan episode terakhirnya pada tanggal 28 April 2024. (Sumber : soompi.com)
Sehat29 April 2024, 16:00 WIB

Bantu Kontrol Darah, 9 Manfaat Makan Beras Merah untuk Kesehatan

Serat yang tinggi dalam beras merah membantu mengatur penyerapan glukosa dalam darah, sehingga dapat membantu mengontrol kadar gula darah. Hal ini bermanfaat bagi penderita diabetes atau individu yang ingin mencegah diabetes tipe 2.
Ilustrasi - Nasi merah. Bantu Kontrol Darah, Manfaat Makan Beras Merah untuk Kesehatan. (Sumber : Freepik.com/@topntp26)
DPRD Kab. Sukabumi29 April 2024, 15:35 WIB

Komisi II DPRD Sukabumi Susun Raperda Penyelenggaran Perhubungan

Komisi II DPRD Kabupaten Sukabumi kini tengah fokus menyusun Rapncangan Peraturan Daerah Tentang Penyelenggaraan Perhubungan (Raperda RPP).
Komisi II DPRD Kabupaten Sukabumi menggelar FGD dengan Organda dan Komunitas Angkot untuk bahan penyusunan Raperda Penyelenggaran Perhubungan | Foto : Ist
Life29 April 2024, 15:30 WIB

6 Tips Mengobati Rasa Sakit Hati Akibat Dikecewakan Pasangan, Yuk Dicoba!

Guna menyembuhkan sakit hati dikecewakan pasangan, maka penting kiranya agar setiap diri memiliki keinginan untuk move on yang tinggi.
Ilustrasi. Cara menyembuhkan sakit hati dikecewakan pasangan. Sumber foto : Pexels/ SHVETS production
Inspirasi29 April 2024, 15:00 WIB

Lowongan Kerja Sebagai Kasir di Minimarket Sukabumi, Minimal SLTA/SMU/SMA

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Lowongan Kerja Sebagai Kasir di Minimarket Sukabumi, Minimal SLTA/SMU/SMA. (Sumber : Freepik/pressfoto)