Tanjakan Curam, Bus dan Truk Dilarang Lewat Jalur Sabuk Geopark

Jumat 28 September 2018, 08:22 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Wisatawan atau pengguna jalan yang melewati jalur sabuk Geopark Ciletuh, Kabupaten Sukabumi, dihimbau untuk berhati-hati saat melewati tanjakan Cilegok karena menjadi titik rawan kecelakaan.

Di tanjakan Cilegok atau masyarakat menyebutnya dengan tanjakan Dini ini, sejumlah kasus kecelakaan pernah terjadi. Seperti pada awal Juli sebuah mobil rombongan wisatawan terguling. Lalu belum lama ini sebuah truk terbalik pada Kamis (27/9/2019).

Penyebabnya, tinggi tanjakan Cilegok sekitar 200 meter dengan kemiringan 18 derajat.

BACA JUGA: Tak Kuat Naik Tanjakan Dini, Truk Terguling di Pinggir Jurang Geopark Ciletuh Palabuhanratu

Jalur sabuk sendiri merupakan jalur terdekat untuk mencapai Geopark Ciletuh. Menghubungkan Loji Kecamatan Simpenan menuju Puncak Darma lalu Pantai Palangpang Kecamatan Ciemas.

Untuk mengantisipasi terjadinya kecelakaan, Dinas Bina Marga dan Penataan Ruang Provinsi Jabar wilayah Kabupaten Sukabumi bakal memasang pagar pembatas jalan.

BACA JUGA: Ini Puncak Pasir Dongke, Tanjakan Maut di Kota Sukabumi

"Untuk pengamanan jalan, kami sudah mengajukan memakai guad rail," ujar KSUP 4 Dinas Bina Marga dan Penataan Ruang Provinsi Jabar wilayah Kabupaten Sukabumi Entis Sutisna, kepada sukabumiupdate.com, Jumat (27/9/2018).

Menurut dia, dari arah Loji ke tanjakan Cilegok berjarak 15 Km, sedangkan dari arah Palangpang ke tanjakan Cilegok 27 Km. Selain memasang guard rail, kendaraan jenis bus dan truk dilarang melintas sedangkan kendaraan pribadi yang lewat harus dalam keadaan prima.

"Dipastikan kendaraan yang akan anda gunakan dalam kondisi stabil, apalagi memasuki musim hujan agar lebih waspada," pungkasnya. 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Food & Travel27 April 2024, 13:26 WIB

Bukit Pasir Randu, Tempat Menarik untuk Nikmati Pesona Sunrise di Cisolok Sukabumi

Bukit Pasir Randu menyajikan pemandangan yang memikat hati.
Pemandangan matahari terbit atau sunrise di Bukit Pasir Randu, Desa Pasirbaru, Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Istimewa
Life27 April 2024, 13:00 WIB

10 Cara Mudah Menghadapi Anak yang Tantrum, Bunda Wajib Tahu!

Setiap orangtua pasti pernah mengalami momen di mana anak mereka meledak tantrum yang intens.
Ilustrasi - Setiap orangtua pasti pernah mengalami momen di mana anak mereka meledak tantrum yang intens. (Sumber : Pixabay.com/@parent90).
Life27 April 2024, 12:30 WIB

Kehadirannya Sering Mengganggu! 6 Cara Ampuh Menghilangkan Semut di Rumah

Ada beberapa cara untuk menghilangkan semut di rumah yang sering mengganggu.
Ilustrasi - Ada beberapa cara untuk menghilangkan semut di rumah yang sering mengganggu. (Sumber : Pixabay.com/@actee3).
Life27 April 2024, 12:15 WIB

Rasa Iri atau Dendam, 7 Alasan Seseorang Membenci Kita yang Perlu Diwaspadai

Salah satu realitas yang tidak dapat dihindari dalam kehidupan adalah bahwa tidak semua orang akan menyukai atau menyambut kita dengan baik.
Ilustrasi - Salah satu realitas yang tidak dapat dihindari dalam kehidupan adalah bahwa tidak semua orang akan menyukai atau menyambut kita dengan baik. (Sumber : Pixabay.com/nooneknow22).
Bola27 April 2024, 12:00 WIB

Jadwal Semifinal Piala Asia U-23 2024: Timnas Indonesia vs Uzbekistan

Timnas Indonesia U-23 memiliki peluang untuk mengalahkan Uzbekistan U-23, mengingat performa apik yang ditunjukkan selama turnamen ini.
Timnas Indonesia U-23 memiliki peluang untuk mengalahkan Uzbekistan U-23, mengingat performa apik yang ditunjukkan selama turnamen ini. (Sumber : pssi.org)
Sukabumi27 April 2024, 11:55 WIB

Indonesia Menuju Olimpiade, Kisah Wasit Asal Sukabumi Pernah Pimpin Laga di Ajang Serupa

Kosasih memulai kariernya sebagai pesepak bola bersama klub Pertiwi.
Kosasih Kartadiredja, wasit berlisensi FIFA pertama di tanah air asal Sukabumi. | Foto: Historia.id
Fashion27 April 2024, 11:30 WIB

7 Tips Berpakaian Agar Terlihat Tinggi, Bikin Badan Jadi Lebih Proporsional

Dengan sedikit usaha dan strategi, orang bertubuh pendek dapat menemukan pakaian yang pas, stylish, dan nyaman.
Ilustrasi - Dengan sedikit usaha dan strategi, orang bertubuh pendek dapat menemukan pakaian yang pas, stylish, dan nyaman. (Sumber : Pixabay.com/@ditaa12).
Figur27 April 2024, 11:21 WIB

Lahir di Sukabumi, Sastrawan Joko Pinurbo Meninggal Dunia

Rencananya jenazah Joko Pinurbo akan dimakamkan di Sleman.
Foto Joko Pinurbo pada 2018. | Foto: Instagram/@joko_pinurbo
Inspirasi27 April 2024, 11:00 WIB

Lowongan Kerja Administrasi Minimal Lulusan SMA dengan Lokasi Penempatan di Kota Bandung

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi - Lowongan Kerja Administrasi dengan Lokasi Penempatan di Kota Bandung. | (Sumber : Freepik.com/jcomp)
Sukabumi27 April 2024, 10:32 WIB

435 Kasus DBD Tercatat di Kota Sukabumi pada Triwulan Pertama 2024

Periode triwulan pertama 2024, sebanyak 132 pasien berasal dari usia 5-14 tahun.
(Foto Ilustrasi) Dinkes Kota Sukabumi merilis data terbaru kasus DBD selama Januari hingga Maret 2024. | Foto: Pixabay