Langkah Persikabumi Terhenti di Liga 4 Seri 1, Kapten Arif: “Kecewa, Kami Layak Lolos”

Sukabumiupdate.com
Selasa 18 Nov 2025, 10:45 WIB
Langkah Persikabumi Terhenti di Liga 4 Seri 1, Kapten Arif: “Kecewa, Kami Layak Lolos”

Hasil Minor di Babak 12 Besar, Langkah Persikabumi Terhenti di Liga 4 Seri 1. (Sumber : Dok Persikabumi).

SUKABUMIUPDATE.com - Persikabumi dipastikan gagal melaju ke babak 8 besar Liga 4 Seri 1 Piala Gubernur Jawa Barat 2025 setelah menelan kekalahan pada laga terakhir Grup 2 melawan Persikasi Kabupaten Bekasi, Minggu (16/11/2025), di Stadion Purnawarman, Purwakarta. 

Dari dua pertandingan yang dijalani, Persikabumi hanya mengoleksi satu poin dan menempati posisi ketiga di bawah ASAD Purwakarta dan Persikasi Bekasi.

ASAD Purwakarta keluar sebagai juara Grup 2 dengan performa paling stabil, disusul Persikasi Bekasi, sementara Persikabumi menutup fase grup tanpa kemenangan. Hasil ini sekaligus memastikan Laskar Penyu Selatan tidak dapat melangkah ke fase 8 besar.

Kapten Persikabumi, Arif Setiawan, mengungkapkan kekecewaannya atas kegagalan tersebut. “Perasaan saya pribadi sangat kecewa sekali karena seharusnya kami layak lolos ke fase 8 besar,” ujarnya kepada Sukabumiupdate.com, Selasa (18/11/2025).

Baca Juga: Benjamin Sesko Cedera Lutut, Manchester United Terancam Krisis Penyerang

Terkait evaluasi dari laga kontra Persikasi Bekasi, Arif menjelaskan bahwa ada beberapa faktor yang mempengaruhi performa tim. Salah satunya adalah kegagalan mendapatkan kemenangan pada pertandingan pertama melawan ASAD. “Banyak faktor yang menyebabkan kita kalah melawan Persikasi, salah satunya kegagalan menang melawan ASAD,” ucapnya.

Meski hasilnya tidak memuaskan, Arif menilai performa tim secara keseluruhan sebenarnya cukup baik. Ia menegaskan bahwa Persikabumi memiliki kualitas untuk bersaing. “Performa tim saya kira cukup bagus. Seperti yang saya katakan di awal, sebenarnya Persikabumi layak lolos ke 8 besar,” tambahnya.

Arif juga menyoroti momen krusial yang menjadi titik balik jalannya pertandingan melawan Persikasi. Menurutnya, gol yang bersarang ke gawang Persikabumi berawal dari situasi yang tidak sportif. “Gol terjadi ketika pemain bek kiri kami mengalami cedera. Kami mengira akan ada fair play, tetapi lawan tidak melakukannya dan akhirnya terjadi gol,” jelasnya.

Baca Juga: Buaya Sepanjang 4 Meter Muncul di Sungai Ciletuh Sukabumi, Warga Diimbau Waspada.

Disinggung mengenai kondisi psikologis para pemain setelah dipastikan tersingkir, Arif mengakui bahwa para pemain sempat diliputi rasa kecewa dan marah. Namun ia berusaha menenangkan rekan-rekannya. “Saya meyakinkan bahwa inilah permainan, di mana kita harus selalu siap dengan hasil apa pun,” katanya.

Untuk persiapan musim depan, Arif menilai perlu adanya pembenahan signifikan di tubuh tim. Ia juga menyampaikan niat pribadi untuk pensiun pada musim berikutnya. “Musim depan harus ada perbaikan yang signifikan. Mungkin tahun depan saya pribadi akan pensiun, bukan karena tidak sanggup bermain, tetapi memberi kesempatan bagi pemain lain untuk berkontribusi bagi Persikabumi,” ujarnya.

Terkait respons pelatih dan manajemen, Arif menyebut bahwa mereka menerima hasil ini dengan lapang dada dan berkomitmen memperbaiki persiapan tim di musim mendatang. “Manajemen berbesar hati, terutama Pak Budi Azhar selaku ketua. Beliau menyampaikan bahwa tahun depan Persikabumi harus lebih matang lagi dalam persiapan,” tuturnya.

Baca Juga: Duel Menegangkan Adu Penalti! Perssi Kota Sukabumi Lolos ke Liga 4 Seri 1

Di akhir, Arif menyampaikan harapan agar Persikabumi dapat belajar dari kegagalan ini. “Semoga dengan hasil ini Persikabumi bisa mengambil hikmah dan pelajaran untuk evaluasi ke arah yang lebih baik demi menghadapi musim depan,” ungkapnya.

Ia juga menitipkan pesan khusus kepada suporter Laskar Penyu Selatan. “Saya pribadi tidak pernah alergi terhadap kritikan, tetapi mohon sampaikan kritik yang membangun, bukan yang menjatuhkan. Kami sudah berusaha sebaik mungkin untuk membawa nama baik Persikabumi ke level yang lebih tinggi,” pungkasnya.

 

Berita Terkait
Berita Terkini