Anak-anak Gaza: Puisi Helvy Tiana Rosa di Aksi Rakyat Indonesia Bela Palestina

Minggu 05 November 2023, 09:59 WIB
Helvy Tiana Rosa | Foto : Capture Youtube Metro TV

Helvy Tiana Rosa | Foto : Capture Youtube Metro TV

SUKABUMIUPDATE.com - Aksi Rakyat Indonesia Bela Palestina digelar di Monas hari ini, Minggu (05/11/2023). Aksi yang diinisiasi Majelis Ulama Indonesia (MUI) ini dimulai pukul 06.00 WIB.

Pantauan sukabumiupdate.com dari siaran langsung Yotube Metro Tv memperlihatkan ratusan ribu orang berkumpul di Monas. Dipanggung utama nampak para tokoh hingga artis turut hadir di aksi akbar tersebut. 

Hadir juga Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Mantan Presiden RI Jusuf Kalla, Ketua DPR RI Puan Maharani, Menko PMK Muhadjir Effendy, Menteri Agama Yaqut Cholil hingga Ketua Prakarsa Persahabatan Indonesia-Palestina Din Syamsudin hingga Calon Presiden dari Koalisi Perubahan Anies Baswedan.

Pada kesempatan tersebut, salah satu Sastawan terkenal, Helvy Tiana Rosa didaulat untuk membacakan puisi.

"Ini adalah puisi yang saya tulis pagi ini di Monas, berjudul Anak-anak Gaza, dimana mereka ditempa hingga setabah itu," kata Helvy Tiana Rosa yang kemudian membacakan puisinya:

Baca Juga: Aksi Bela Palestina Monas Dikawal 3.500 Aparat, Cek Rekayasa Lalinnya!

Anak-anak Gaza
Dimana mereka ditempa hingga setabah itu
Lahir ditanah paling diberkahi
Dari ayah ibu yang suka menolong dan dirahmati

Tapi kini, harus melawan para penjajah zionis
Zombie abad ini yang dahaga akan air mata dan tumpah darah mereka
Bermain petak umpet dengan para teroris zionis
Diburu peluru, mortir, bom dan fosfor putih

Kehilangan adalah keseharian anak Gaza
Setiap 10 menit seorang anak di Gaza syahid
Ketika 25 ribu ton bom atom meluluh lantahkan Gaza di bulan oktober
kedinginan, terluka parah diantara reruntuhan tanpa air, listrik, dan makanan

Maka diatas timbunan nestapa
Diantara sisa tubuh ayah ibu yang berdebu dan tak lagi utuh
Mereka tuliskan nama dilengan sendiri agar ketika mati mereka dikenali

Omar menggali-gali reruntuhan bangunan dengan tangan kecilnya
Berharap bisa menemukan keluarganya disana
Yakni melawan dengan menggenggam batu-batu sepanjang hari
Oh bay-bayi Gaza bergelimpangan, berdarah, meregang nyawa

Aisyah, sang yatim piatu
Membawa tas sekolah berisi potongan tubuh adiknya
Berharap dapat menguburnya dengan layak

Anak-anak Gaza dimana mereka ditempa hingga setabah itu
Seperih apapun hidup
Mereka nyalakan sukma dengan Alquran
Berpuasa tanpa tahu kapan sahur dan berbuka
Bermain peran tentang kesyahidan

Ketika anak-anak Gaza berkata
Dari bibir mereka merekah bunga-bunga
Saat anak-anak Gaza menangis
Dari kedua mata mereka berhamburan mutiara

Ayah kami telah syahid dan tersenyum disana
Ibu kami sudah bahagia selamanya
Anak-anak Gaza tak pernah bisa pergi dari pikiran dan sanubari
Dari air mata kita

Anak-anak Gaza kini melesat berlari ke surga
Sementara itu para teroris zionis terus bergentayangan meledakkan segala
Sambil mencari kemanusiaannya yang tercecer entah dimana
Bersama dosa-dosa yang terus berkobar hingga makhsyar

Anak-anak Gaza tersenyum diatas reruntuhan mimpi dan sejarah
Tersenyum sampai puing-puing kalbumu
Seharusnya kalian diam saat kami tidur
Bukan saat kami dibantai

Kita terisak terguncang gamang
Dilindas ditindas slogan keadilan palsu
Hak asasi manusia semu ala Netanyahu
Demokrasi basi ditengah pagelaran genosida paling raya

Lawan Israel, Lawan Zionis

Palestina..!!
Indonesia..!!

Baca Juga: Cerita Asjap Kadis PU Menikmati Kuliner Legenda Opak Jampang Sukabumi

Mengenal Helvy Tiana Rosa

Helvy merupakan pendiri Forum Lingkar Pena, Teater Bening, dan turut membesarkan Majalah Annida. Helvy lahir di Medan 2 April 1970 (usia 53 tahun), ia merupakan kakak dari penulis Asma Nadia

Dr. Helvy Tiana Rosa, S.S., M.Hum. adalah sastrawan berkebangsaan Indonesia. Namanya dikenal melalui karya-karyanya berupa puisi, cerita pendek, novel, drama, dan esai sastra yang dimuat di berbagai media massa.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Life21 September 2024, 08:00 WIB

11 Cara Agar Tetap Tenang Saat Diberikan Ujian Hidup

Ingat bahwa ujian atau kesulitan adalah bagian dari proses belajar dan tumbuh. Setiap tantangan yang dihadapi memberi peluang untuk menjadi lebih kuat.
Ilustrasi. Cara Agar Tetap Tenang Saat Diberikan Ujian Hidup (Sumber : Pexels/William Fortunato)
Food & Travel21 September 2024, 07:00 WIB

Resep Bola Bola Coklat Sederhana, Camilan Simpel untuk Keluarga di Rumah

Berikut resep sederhana untuk membuat Bola Bola Coklat. Yuk Recook di rumah!
Ilustrasi. Resep Bola Bola Coklat (Sumber : Freepik/@freepik)
Science21 September 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 21 September 2024, Sebelum Berakhir Pekan Yuk Cek Dulu Langit

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca cerah berawan pada 21 September 2024.
Ilustrasi. Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca cerah berawan pada 21 September 2024. | Foto: Pixabay/Vu-Manh-Tien
Nasional20 September 2024, 23:51 WIB

Calon Rektor UI, Prof. Heri Hermansyah Akan Bawa UI Jadi Mercusur Ilmu Pengetahuan

Prof. Dr. Ir. Heri Hermansyah, ST, MEng, IPU, adalah salah satu dari tiga calon rektor Universitas Indonesia (UI) untuk periode 2024-2029.
Calon Rektor Universitas Indonesia 2024-2029, Prof. Dr. Ir. Heri Hermansyah, ST, MEng, IPU | Foto : Capture video yutube UI
Sukabumi20 September 2024, 23:07 WIB

Kampanye Pilkades Pakai Dana Desa Lalu Kalah, Kades Citamiang Sukabumi Jadi Tersangka

Kepala Desa Citamiang, Kecamatan Kadudampit, Kabupaten Sukabumi periode 2014-2019, Ajang Syihabudin (57 tahun) akhirnya diborgol polisi usai diduga melakukan tindak pidana korupsi (tipikor) Dana Desa (DD) senilai Rp 201 juta.
Ajang Syihabudin (57 tahun) mantan Kepala Desa Citamiang, Kecamatan Kadudampit, Kabupaten Sukabumi saat digiring polisi | Foto : Asep Awaludin
Sukabumi20 September 2024, 23:03 WIB

Motif Oknum Pengacara Tembak Pemilik Warkop di Sukabumi Pakai Revolver Rakitan

Polisi mengungkap motif oknum pengacara tembak pemilik warkop di Sukabumi pakai revolver rakitan sambil mabuk.
Barang bukti senpi yang diamankan polisi dari tangan pelaku penembakan pemilik warkop di Sukabumi. | Foto: SU/Asep Awaludin.
Sukabumi20 September 2024, 22:20 WIB

Polisi: Sebelum Ditangkap, Geng Motor Ngamuk di Cibadak Lalu Ribut di Parungkuda Sukabumi

Dua insiden penyerangan brutal melibatkan geng motor terjadi di wilayah Kabupaten Sukabumi pada Kamis, 19 September 2024. pertama berlangsung di kawasan Pasar Semi Modern Cibadak, kedua di Parungkuda beruap serangan balasan
Anggota geng motor yang terlibat penyerangan di parkiran Pasar Semi Modern Cibadak, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Kamis dini hari, 19 September 2024. | Foto: Istimewa
Sukabumi20 September 2024, 21:56 WIB

Aula SMPN 06 Kalibunder Sukabumi Ambruk Terdampak Gempa Bandung

Disdik Kabupaten Sukabumi memastikan kejadian ambruknya bangunan aula sekolah ini tak menganggu kegiatan belajar mengajar.
Kadisdik Kabupaten Sukabumi, Eka Nandang (berkacamata) saat meninjau langsung atap gedung aula SMPN 06 Kalibunder yang ambruk. (Sumber : Istimewa)
Inspirasi20 September 2024, 21:14 WIB

Universitas Nusa Putra Sukses Jadi Tuan Rumah Klinik MBKM 2024 untuk PTS di Sukabumi & Cianjur

Sebagai perguruan tinggi swasta yang unggul dalam mendorong akselerasi pembelajaran di luar program studi, Nusa Putra University sukses jadi tuan rumah klinik MBKM 2024.
Rektor Universitas Nusa Putra Dr. H. Kurniawan, ST., M.Si., MM. saat membuka Klinik Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) tahun 2024. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi20 September 2024, 20:34 WIB

Pelaku Penembakan Pemilik Warkop di Sukabumi Ditangkap, Senpi Rakitan Jadi Bukti

Polisi berhasil menangkap pelaku penembakan pemilik warkop di Gunungpuyuh Sukabumi.
Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Rita Suwadi dan jajaran merilis kasus penembakan pemilik warkop. Pelaku yang merupakan oknum pengacara berhasil ditangkap dan dipamerkan dalam rilis. (Sumber : SU/Asep Awaludin)