Sinopsis The Tyrant, Comeback Kim Seon Ho Main Drama Korea Dengan Tokoh Berbeda

Rabu 14 Agustus 2024, 17:30 WIB
Sinopsis The Tyrant, Comeback Kim Seon Ho Main Drama Korea Dengan Tokoh Berbeda (Sumber : Instagram/@disneypluskr)

Sinopsis The Tyrant, Comeback Kim Seon Ho Main Drama Korea Dengan Tokoh Berbeda (Sumber : Instagram/@disneypluskr)

SUKABUMIUPDATE.com - The Tyrant merupakan serial Korea Selatan terbaru yang tayang secara eksklusif di Disney+ pada Rabu, 14 Agustus 2024, dengan merilis 4 episode pertamanya.

Serial The Tyrant menjadi drama korea comeback Kim Seon Ho, setelah terakhir berakting di film The Childe pada tahun 21 Juni 2023. Di sini, ia akan memerankan tokoh Direktur Choi yang merupakan karakter berbeda dari drama-drama sebelumnya.

Kim Seon Ho sampai berkomentar bahwa Direktur Choi merupakan peran yang belum pernah diambil. Apalagi, tokoh ini mempunyai karakter yang kesepian, sehingga membuatnya tertantang untuk memerankannya.

Baca Juga: The Tyrant, Drama Korea Terbaru Kim Seon Ho yang Akan Fanmeeting di Jakarta

Selain itu, Direktur Choi memiliki karakter yang tidak pernah lelah untuk berjuang melindungi Tyrant Program dari kekuatan eksternal. Ia juga tetap berusaha tenang dalam menghadapi krisis apa pun.

Serial The Tyrant yang mengusung genre action thriller ini menceritakan tentang sampel terakhir dari sebuah program bernama ‘Tyrant Program’ menghilang karena adanya kesalahan dalam pengiriman. Karena hal itulah memicu serangkaian pengejaran yang melibatkan beberapa individu dengan motif berbeda-beda.

Tidak hanya ada Kim Seon Ho, The Tyrant juga dibintangi oleh sederet aktor dan aktris terbaik Korea Selatan dari Cha Seung Won, Kim Kang Woo, Jo Yoon So, Kim Joo Hun, dan Mu Jin Sung.

Baca Juga: Ada Romcom Hingga Makjang, Berikut 14 Drama Korea Bulan Agustus 2024

Daripada penasaran, berikut sinopsis untuk 4 episode pertama The Tyrant yang dikutip dari Tempo.co

Sinopsis 4 Episode The Tyrant

Setelah bertahun-tahun menyaksikan negara mereka ditindas oleh kekuatan asing, sekelompok ilmuwan nakal yang bekerja di pemerintahan Korea Selatan mulai mengembangkan virus. Virus tersebut diyakini akan menempatkan negara mereka setara dengan negara-negara paling kuat di dunia. Disebut sebagai “The Tyrant Project,” virus ini memiliki potensi yang tidak terbatas bagi kemajuan umat manusia.

Namun, sebelum proyek tersebut dapat diselesaikan, sekelompok agen AS mengungkap rencana tersebut dan meminta agar semua sampel diserahkan. Tidak mau bersujud dan menyerahkan penelitiannya kepada Amerika, pemimpin kelompok tersebut menyewa tim operasi hitam untuk memulihkan pekerjaannya, tetapi ketika keadaan menjadi kacau selama serangan, pihak-pihak di kedua belah pihak akan berjuang untuk memulihkan virus dan menggunakannya untuk kepentingan mereka sendiri.

Episode 1 - Delivery Accident

Setelah penggerebekan mendadak di labnya, Direktur Choe (Kim Seon Ho) merekrut tim operasi hitam untuk mengambil sampel "The Tyrant Project" yang disita. Namun, misi tersebut tidak berjalan sesuai rencana.

Episode 2 - The Sweepers

Agen pemerintah terus memantau Direktur Choe. Mereka yakin bahwa dia bertanggung jawab atas serangan terhadap serah terima tersebut. Sementara itu, rumor tentang pertemuan mengerikan di desa membuat seorang reporter menyelidikinya.

Baca Juga: Ada My Sweet Mobster Hingga The Auditors, Berikut 5 Drama Korea Populer di Bulan Juli

Episode 3 - The Pursuers

Chae Jagyoung (Jo Yoon Su) terus membalas dendam, bertemu musuh tak terduga di sepanjang jalan. Setelah berhari-hari mendapatkan hasil yang mengecewakan, tim AS turun tangan dan mengambil kendali operasi untuk menjatuhkan Direktur Choe.

Episode 4 - The Tyrant

Chae Jagyoung dan seorang tentara bayaran berdarah dingin, Lim Sang (Cha Seung Won), sekali lagi bertemu. Agen AS yang dipimpin oleh Paul (Kim Kang Woo) mengungkapkan bahwa mereka tidak seperti yang terlihat saat mereka menangkap Direktur Choe dan mengungkap basis operasinya.

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Inspirasi16 September 2024, 09:02 WIB

2 Ribu Lebih Mahasiswa Baru dari 82 Negara Resmi Bergabung dengan Nusa Putra University

Ribuan mahasiswa ini menyelesaikan seluruh rangkaian kegiatan bimbingan yang berlangsung sejak tanggal 9 hingga 14 September 2024. MABIM 2024 berlangsung di lapangan Nusa Putra dan Bumi Mandiri Center-Kadudampit-Sukabumi.
Ribuan mahasiswa baru Nusa Putra University di acara puncak MABIM 2024 (Sumber: Dok nusa putra)
Inspirasi16 September 2024, 09:00 WIB

Loker Sebagai Cook Sushi dengan Penempatan di Kota Sukabumi, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi - Loker Sebagai Cook Sushi dengan Penempatan di Kota Sukabumi, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik.com/@ASphotofamily).
Life16 September 2024, 08:00 WIB

10 Ide Bermain dengan Anak Introvert, Coba Permainan Logika!

Ada beberapa ide permainan dan aktivitas yang cocok untuk anak introvert.
Ilustrasi. Anak introvert sering menikmati kegiatan yang memerlukan konsentrasi. (Sumber : Freepik/@fwstudio)
Aplikasi16 September 2024, 07:00 WIB

40 Link Twibbon Maulid Nabi Muhammad SAW 2024, Cocok Untuk Dibagikan ke Media Sosial

Dalam memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW dapat dilakukan dengan berbagai cara salah satunya adalah memposting twibbon.
Dalam memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW dapat dilakukan dengan berbagai cara salah satunya adalah memposting twibbon. (Sumber : twibbonize.com).
Food & Travel16 September 2024, 06:30 WIB

Resep Potato Grilled Sederhana, Bahan Bisa Pakai Baby Kentang!

Potato Grilled ini enak disajikan dengan saus favorit seperti saus tomat, saus mayo, atau saus keju. Selamat mencoba!
Ilustrasi. Potato grilled adalah hidangan yang berbahan dasar kentang yang dipanggang atau dibakar, biasanya dengan bumbu tertentu. (Sumber : Freepik/@valeria_aksakova)
Science16 September 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 16 September 2024, Pagi Hari yang Cerah di Awal Pekan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca cerah berawan pada 16 September 2024.
Ilustrasi - Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca cerah berawan pada 16 September 2024. (Sumber : Pixabay.com/@shogun)
Sukabumi Memilih16 September 2024, 01:54 WIB

Pilgub Jabar: RIL Habibie Sukabumi Alihkan Dukungan ke Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan

Relawan Ilham Habibie, yang dikenal sebagai RIL HABIBIE, mengumumkan pengalihan dukungan mereka kepada pasangan bakal calon kepala daerah Dedi Mulyadi dan Erwan Setiawan menjelang Pilkada 2024
Erwan Setiawan, Calon Wakil Gubernur Jawa Barat di Pilkada Jakarta 2024 | Foto : Istimewa
Sukabumi15 September 2024, 23:23 WIB

Siaga Megathrust dan Tsunami, BPBD Sukabumi Rutin Periksa EWS hingga Bentuk Destana

BPBD Kabupaten Sukabumi terus meningkatkan kesiapsiagaan terhadap potensi bencana gempabumi dantsunami. Salah satu langkahnya terus memeriksa EWS di sejumlah wilayah pesisir hingga membentuk Desa Tanggu Bencana (Destana).
Gempabumi seismograf | Foto : Pixabay
Bola15 September 2024, 21:56 WIB

3 Atlet Sepak Bola Putri Asal Sukabumi Bangga Sumbang Emas untuk Jabar di PON

Tiga atlet putri asal Kabupaten Sukabumi pada cabang olah raga (cabor) sepak bola putri Jawa Barat, yaitu Hanipah, Rosali dan Diah Ayu
Tiga altet sepak bola putri asal kabupaten Sukabumi, Hanipa, Rosalia dan Diah Ayu | Foto : Istimewa
Nasional15 September 2024, 21:27 WIB

Siapkan Masukan untuk Prabowo, CSPS SKSG UI Gelar Strategic Policy Forum

Forum yang terdiri dari kegiatan Seminar dan Focus Group Discussion (FGD) ini bertajuk “Membedah Program Strategis Pemerintahan Baru dan Solusi Tantangan Menuju Indonesia Emas 2024
Siapkan Masukan untuk Prabowo, CSPS SKSG UI Gelar Strategic Policy Forum pada 17-18 September 2024 di di kampus UI Salemba Jakarta. | Foto : Istimewa