Jago Desain Poster, Siswi SMAN 1 Jampang Tengah Sukabumi Ini Wakili Jabar FLS2N Nasional

Kamis 01 Oktober 2020, 08:13 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Kabar membanggakan kembali datang dari Sukabumi. Salah seorang pelajar SMAN 1 Jampang Tengah, Irlina Nur Ramdhani (17 tahun) saat ini tengah mengikuti Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) tingkat nasional bidang desain poster mewakili Provinsi Jawa Barat.

Pelajar yang duduk di bangku kelas XII itu sebelumnya berhasil meraih juara pertama di FLS2N tingkat provinsi pada tanggal 17 Agustus hingga 12 September 2020.

"Alhamdulilah merasa bangga bisa mewakili Provinsi Jawa Barat di tingkat nasional," kata Irli kepada sukabumiupdate.com, Kamis (1/10/2020).

Anak kedua dari dua bersaudara pasangan Ujang Suherlan (53 tahun) dan Ida Cahyati (45 tahun) tersebut merupakan warga Kampung Ciembe RT 18/04 Desa Padabeunghar, Kecamatan Jampang Tengah, Kabupaten Sukabumi.

Irli menceritakan bahwa hobinya dalam dunia seni khususnya menggambar, telah ia mulai sejak duduk di bangku Sekolah Dasar (SD). Irli mengaku terus menekuni hobinya itu hingga akhirnya fokus di bidang desain poster saat ia memasuki bangku SMA.

BACA JUGA: Suara Merdu Revaline! Siswi SMPN 1 Cicurug Sukabumi Wakil Jabar di FLS2N Nasional

"Kalau menggambar sudah sejak SD, untuk menekuni desain poster di SMA, dengan bimbingan pengajar," jelas gadis yang bercita-cita ingin menjadi dosen desain itu.

Sejumlah perlombaan pernah diikuti Irli, seperti perlombaan Albacadabra Albayan, Wukup SMAN 1 Surade juara kedua, GSC SMAN 3 Kota Sukabumi juara kedua, dan perlombaan yang diselenggarakan Dinas Pendidikan.

"Sekarang sedang mengikuti FLS2N tingkat nasional, dari tanggal 28 September hingga 4 Oktober 2020. Sekarang juga sedang finishing, karena terakhir upload," ucapnya.

"Minta dukungan dan doanya kepada warga Kabupaten Sukabumi, khususnya warga Jampang Tengah. Terima kasih doanya kepada kedua orang tua, semua pengajar di SMAN 1 Jampang Tengah, dan teman-teman semuanya," katanya menambahkan.

Dihubungi terpisah, guru pembimbing Irli, Dwi Pinulur mengungkapkan bahwa Irli memang telah memiliki bakat yang mumpuni di dunia seni, khusunya bidang desain poster.

"Saya hanya ngebantu di digitalnya, sisanya dia mengembangkan sendiri," ungkap Dwi.

"Alhamdulillah ini kali pertama masuk ke nasional. Jadi saya tahu dia berbakat pun dari kaka kelasnya ysng tahun kemarin juara di Sukabumi dan masuk FLS2N ke provinsi," pungkasnya mengakhiri.

catatan redaksi: Naskah mengalami perubahan pukul 20.08 WIB. Ada kesalahan pencantuman pengalaman di sejumlah perlombaan sebelumnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Life06 Mei 2024, 12:30 WIB

6 Sikap Orang Tua yang Bisa Membuat Anak Berperilaku Buruk

Ada beberapa hal yang jarang orang tua sadari bahwa anak-anak peniru yang ulung, baik itu perilaku baik maupun perilaku buruk.
Ilustrasi. Hindari perilaku buruk agar anak tidak meniru. Sumber : pexels.com/@Gustavo Fring
Keuangan06 Mei 2024, 12:25 WIB

Harga Beras Bulog Naik! Cek Harga Eceran Terbaru per Wilayah, Termasuk Sukabumi

Per 1 Mei 2024 pemerintah menaikan harga eceran beras bulog.
Beras SPHP Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan untuk operasi pasar (Sumber: perum bulog)
Bola06 Mei 2024, 12:00 WIB

Persib Belum Pernah Menang Lawan Bali United Sejak 2017, Alberto: Fakta yang Aneh!

Alberto Rodriguez yakin catatan Persib akan berubah positif kala bertemu Bali United di Championship Series.
Alberto Rodriguez yakin catatan Persib akan berubah positif kala bertemu Bali United di Championship Series. (Sumber : Instagram/@albertorguezmartin)
Jawa Barat06 Mei 2024, 11:46 WIB

Membahas Peran Perda 5/2021 Jabar, M Jaenudin Bicara Perlindungan Masyarakat

Ketua Fraksi PDIP DPRD Jabar ini meminta pemerintah harus menjamin warganya untuk merasa tentram, tertib dan terlindungi berdasarkan norma-norma yang berlaku di masyarakat.
Anggota DPRD Jawa Barat, Muhammad Jaenudin, S.Ag., MH. melaksanakan Kegiatan Penyebarluasan Peraturan Daerah (Perda) Tahun Anggaran 2023/2024 di Aula Resto King Raos Cibolang Cibatu Cisaat Sukabumi (Sumber: doktim/baim)
Sukabumi06 Mei 2024, 11:45 WIB

Jualan di Jalan Ahmad Yani, Gas LPG PKL Bandel di Kota Sukabumi Disita Petugas

Beberapa PKL dinilai bandel karena menempatkan gerobak di badan jalan.
Petugas Dinas Satpol PP dan Damkar Kota Sukabumi saat menyita gas tiga kilogram (LPG) milik PKL yang berjualan di Jalan Ahmad Yani, Jumat, 3 Mei 2024. | Foto: Website Pemkot Sukabumi
Life06 Mei 2024, 11:30 WIB

5 Kesalahan Orang Tua Penyebab Anak Sulit Disiplin Saat Dewasa

5 Kesalahan Orang Tua Penyebab Anak Sulit Disiplin Saat Dewasa
Ilustrasi. Kesalahan orang tua penyebab anak sulit disiplin. Sumber foto : Pexels/Karolina Grabowska
Sukabumi06 Mei 2024, 11:21 WIB

Terus Berbenah! Simak Upaya Optimalisasi Pelayanan Publik Dinas Sosial Kota Sukabumi

25 April 2024, Dinas Sosial Kota Sukabumi menyelenggarakan Forum Konsultasi Publik Standar Pelayanan Dinas Sosial Kota Sukabumi di ruang pertemuannya.
Kegiatan Forum Konsultasi Publik Standar Pelayanan Dinas Sosial Kota Sukabumi pada 25 April 2024 (Sumber: dok Dinsos Kota Sukabumi)
Life06 Mei 2024, 11:14 WIB

Jarang Disadari Orang Tua, Hindari 6 Perilaku Buruk Ini Agar Tidak Ditiru Anak

Ada beberapa hal yang jarang orang tua sadari bahwa anak-anak peniru yang ulung, baik itu perilaku baik maupun perilaku buruk.
Ilustrasi menghindari perilaku buruk. | Foto: Pexels.com/@Mikhail Nilov
Food & Travel06 Mei 2024, 11:00 WIB

6 Kategori Makanan Tinggi Protein yang Tidak Boleh Dikonsumsi Berlebihan

Penting untuk diingat bahwa konsumsi makanan tinggi protein dalam jumlah yang tepat sesuai dengan kebutuhan individu merupakan kunci untuk memastikan kesehatan yang baik.
Ilustrasi. Daging Merah. Makanan Tinggi Protein yang Tidak Boleh Dikonsumsi Berlebihan (Sumber : Pexels/MaliM)
Bola06 Mei 2024, 10:32 WIB

Miel Mundt dan Van Gogh, Kisah Pesepak Bola Eropa-Belanda Kelahiran Sukabumi

Lothar Van Gogh menyelamatkan Belanda dalam pertandingan melawan Belgia.
Lothar Van Gogh (duduk-posisi sebelah kanan). Van Gogh adalah pesepak bola Belanda kelahiran Sukabumi pada 7 Februari 1888. | Foto: Irman Firmansyah