Jadwal 7 Laga Sisa Persib Bandung di Liga 1, Masih Berpeluang Juara?

Sabtu 26 Februari 2022, 21:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Persib Bandung gagal merapatkan jarak dengan pemuncak klasemen sementara Bali United, setelah bermain imbang saat menghadapi Persela Lamongan di pekan ke-27 Liga 1.

Dikutip dari Tempo.co, saat ini Pangerang Biru (julukan Persib) bersaing ketat dengan empat tim papan atas lainnya dalam persaingan gelar juara liga musim 2021-2022.

Persib mengantongi 54 poin, terpaut tiga poin dari Bali United yang berada di puncak klasemen dan berselisih satu poin dengan Arema FC sebagai runner-up. Bhayangkara FC di bawahnya juga memiliki angka sama, tetapi kalah selisih gol.

Persebaya Surabaya yang berada di urutan kelima juga masih punya peluang juara. Tim berjuluk Bajul Ijo ini mengemas 51 poin. Kemenangan dari Arema menjadi momentum penting bagi mereka kembali ke jalur perburuan gelar.

Baca Juga :

Liga 1: Persib Bandung Ditahan Imbang Persela Lamongan 1-1

Pelatih Persib, Robert Rene Alberts, menyesalkan kegagalan timnya meraih kemenangan atas Persela. Jika mereka meraih tiga poin dari laga terakhir, Maung Bandung akan berada di posisi kedua dengan jarak satu poin dari Bali United.

"Sekarang kembali lagi kami tidak bisa mengambil posisi di mana yang kami inginkan. Sangat jelas Bali United memimpin klasemen. Lima tim ini masih punya peluang yang sama," kata Robert saat sesi konferensi pers usai laga melawan Persela melalui daring, Jumat.

Kini, Persib akan fokus menatap tujuh laga tersisa. Dari laga tersisa itu, mereka masih akan bertemu tiga tim besar, yaitu Persija Jakarta, Persebaya, dan Arema FC. Empat lainnya, Persik Kediri, Madura United, Persiraja Banda Aceh, dan Barito Putera.

photoPersib Bandung. - (persib.co.id/Amandeep Rohimah)</span

Menurut Robert, lawan berat yang harus mereka hadapi bukan hanya Persija, Arema dan Persebaya. Dia mengacu pada hasil laga lain, di mana tim besar bisa kalah dari tim zona degradasi.

"Kalau menurut saya bukan hanya tiga tim saja (Persebaya, Arema, dan Persija). Kami bisa melihat beberapa laga, misalnya, Persiraja bisa mengalahkan Persija Jakarta, kemudian Persebaya kalah dari Persipura Jayapura. Tapi kami punya keinginan untuk menang," ujarnya.

Berikut jadwal sisa Persib Bandung di Liga 1 2021-2022:

1 Maret - Persija Jakarta vs Persib Bandung

5 Maret - Persib Bandung vs Persiraja Banda Aceh

9 Maret - Arema FC vs Persib Bandung

13 Maret - Persib Bandung vs Madura United

19 Maret - Persebaya Surabaya vs Persib Bandung

23 Maret - Persib Bandung vs Persik Kediri

Belum diumumkan - Persib Bandung vs Barito Putera

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Sukabumi18 Mei 2024, 21:43 WIB

Tertimpa Bangunan Akibat Longsor, Kronologi Tewasnya Penjaga Ponpes di Sukabumi

Meninggalnya Jaenudin pertama kali diketahui oleh tenaga pengajar dan santri.
Petugas di lokasi longsor Ponpes Yaspida, Desa Cipetir, Kecamatan Kadudampit, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/5/2024). | Foto: Istimewa
Nasional18 Mei 2024, 21:07 WIB

Sempat Dirawat, Tokoh Pers Salim Said Meninggal Dunia

Kabar meninggalnya Prof Salim Said dikonfirmasi oleh istrinya, Herawaty.
Salim Said meninggal dunia. | Foto: Istimewa/Ranahriau.com
Sehat18 Mei 2024, 21:00 WIB

Nyeri Dada, 7 Gejala Tak Biasa Kolesterol Tinggi Pada Pria di Malam Hari

Gejala tak biasa kolesterol tinggi bisa muncul pada pria di malam hari.
Ilustrasi - Gejala tak biasa kolesterol tinggi bisa muncul pada pria di malam hari. (Sumber : Freepik.com/@Lifestylememory)
Sukabumi18 Mei 2024, 20:53 WIB

Jumat Berbagi, Srikandi PLN dan YBM PLN Sukabumi Bagikan 100 Porsi Makanan

Yuniar Budi Satrio menekankan pentingnya berbagi dengan sesama.
Kegiatan Jumat Berbagi Srikandi PLN dan YBM PLN Sukabumi. | Foto: PLN
Sehat18 Mei 2024, 20:00 WIB

Galau Asam Urat Sering Kambuh? Cobain 6 Makanan Ini untuk Mengobatinya

Asam urat yang menyerang tubuh akan membuat si penderitanya merasa terganggu dan tersiksa.
Ilustrasi. Beberapa makanan ini ampuh untuk mengatasi asam urat. (Sumber : Freepik/lifeforstock)
Life18 Mei 2024, 19:00 WIB

9 Cara Terbaik Mendisiplinkan Anak Agar Menjadi Penurut dan Tidak Berontak

Mendisiplinkan anak adalah cara terbaik agar mereka dapat patuh dan menjadi penurut.
Ilustrasi - Mendisiplinkan anak adalah cara terbaik agar mereka dapat patuh dan menjadi penurut. (Sumber : Pexels.com/@Kampus Production)
Sukabumi Memilih18 Mei 2024, 18:56 WIB

Koalisi Harapan Baru Sukabumi, Relawan Deklarasi Iyos Somantri untuk Pilkada 2024

Iyos mengatakan komunikasi dengan beberapa partai politik terus dilakukan.
Iyos Somantri dimintai keterangan oleh wartawan setelah deklarasi di salah satu hotel di Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/5/2024). | Foto: SU/Asep Awaludin
Bola18 Mei 2024, 18:30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bali United, Siapakah yang Lolos ke Final?

Berikut adalah link live streaming Persib Bandung vs Bali United di Leg 2 Semifinal Championship Series Liga 1 2023/2024.
Berikut adalah link live streaming Persib Bandung vs Bali United di Leg 2 Semifinal Championship Series Liga 1 2023/2024. (Sumber : Instagram/@std.sijalakharupat/Ist).
Sukabumi18 Mei 2024, 18:04 WIB

Penjaga Ponpes di Kadudampit Sukabumi Tewas Akibat Longsor

Polisi berkoordinasi dengan pengurus RT/RW setempat dan Ponpes Yaspida.
Petugas dan warga di lokasi longsor di Kampung Renged RT 10/03 Desa Cipetir, Kecamatan Kadudampit, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/5/2024). | Foto: Istimewa
Life18 Mei 2024, 18:00 WIB

5 Doa untuk Membolak Balikan Hati Seseorang, Bisa Bikin Luluh!

Doa membolak balikan hati seseorang ini dapat diamalkan kepada orang yang kita cintai atau kepada mereka yang memiliki hati yang keras.
Ilustrasi berdoa. - Doa membolak balikan hati seseorang ini dapat diamalkan kepada orang yang kita cintai atau kepada mereka yang memiliki hati yang keras. | (Sumber : Foto: Freepik.com)