Piala Walikota Solo Diundur, Persib Dipastikan Tetap Ikut Berpartisipasi

Kamis 17 Juni 2021, 16:50 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Persib Bandung memastikan bakal tetap berpartisipasi dalam turnamen Piala Walikota Solo

"Persib tetap berkomitmen untuk ikut berpartisipasi di turnamen tersebut," kata Direktur PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono seperti dilansir dari laman resmi klub, Kamis (17/6/2021). 

Menurut Teddy, turnamen ini bisa menjadi ajang pemanasan sebelum Liga 1 2021 yang direncanakan bergulir 10 Juli 2021.

Baca Juga :

Resmi! Persib Rekrut Pemain Asal Palestina

Seperti diketahui, Piala Walikota Solo dipastikan mundur dari jadwal yang sudah diagendakan 20-26 Juni 2021. Hal tersebut karena pertimbangan meningkatnya angka kasus Covid-19 di Jawa Tengah.

Penundaan agenda itu disampaikan dalam manager meeting, Selasa 15 Juni 2021 lalu. Agenda terbaru, Piala Walikota Solo akan dimainkan pada 27 Juni-3 Juli 2021.

Mengacu pada agenda sebelumnya, Persib akan menjalani laga perdana melawan Arema FC, 20 Juni 2021 mendatang.

Dilain pihak, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka memastikan, untuk tim-tim yang berlaga tidak ada perubahan. Tim-tim yang sudah terdaftar sebelumnya tetap mengikuti Piala Walikota Solo 2021, tidak ada yang mengundurkan diri dari keikutsertaan pada turnamen ini. 

"Untuk tim tidak ada yang mengundurkan diri dari kompetisi. Mereka tetap ikut Piala Wali Kota meski mengalami penundaan jadwal," ungkap Gibran seperti dilansir dari suara.com.

Penundaan Piala Walikota ini dilakukan karena peningkatan kasus Covid-19 di Jawa Tengah secara drastis. Sehingga ada instruksi Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan hasil koordinasi Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka dengan Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Jawa Tengah untuk mengurangi aktivitas yang melibatkan kerumunan.

"Ini merupakan hasil instruksi dan koordinasi bersama. Kasus Covid-19 di Jateng tinggi, jadi kita mengurangi kerumunan dulu," katanya.

Baca Juga :

Panitia penyelenggara telah berkoordinasi secara intensif dengan Pemkot, kepolisian, dan Satuan Tugas (Satgas) COVID-19 di Jawa Tengah dalam pengambilan keputusan penundaan kompetisi ini.

Menurutnya, penundaan Piala Walikota ini sudah diinfokan ke semua peserta. Semua pihak mendukung penuh keputusan penundaan ini, ini sebagai upaya untuk mencegah penularan virus dan menekan angka kasus Covid-19. 

"Sudah diinfokan ke peserta Piala Walikota dan mereka mendukung," imbuhnya. 

Koordinasi akan terus dilakukan panitia penyelenggara dengan pemerintah, Satgas Covid-19 dan kepolisian untuk pengambilan keputusan lebih lanjut pelaksanaan Piala Wali Kota. 

"Mari kita berkonsentrasi untuk membantu menekan angka penularan Covid-19 dengan tetap jaga diri dan mematuhi protokol kesehatan," tandas dia.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Jawa Barat29 Maret 2024, 22:13 WIB

Gempa M3,0 di Barat Daya Bogor, Guncangannya Terasa Hingga Kalapanunggal Sukabumi

BMKG melaporkan gempa tektonik dengan magnitudo 3,0 mengguncang wilayah Kota Bogor Jawa Barat dan sekitarnya pada Jumat (29/3/2024) malam.
Episenter gempa M3,0 di Barat Daya Bogor, Jumat (29/3/2024) pukul 21:22:42 WIB. (Sumber : BMKG)
Sehat29 Maret 2024, 22:03 WIB

7 Bahaya Begadang Bagi Kesehatan Tubuh, Picu Diabetes dan Obesitas!

Penting dalam hidup mengetahui bahaya keseringan bergadang. Sebab, hal itu bisa menimbulkan masalah pada kesehatan tubuh lama kelamaan.
Ilustrasi. Bahaya begadang bagi kesehatan tubuh. (Sumber foto : Pexels/cottonbro pro)
Life29 Maret 2024, 21:21 WIB

6 Kebiasaan yang Membuat Anda Selalu Spesial dan Menarik di Mata Orang Lain

Terdapat kebiasaan keseharian yang bila diterapkan akan membaut anda dianggap pribadi yang menyenangkan dan menarik oleh orang lain.
Ilustrasi kebiasaan yang membuat spesial dan menarik. (Sumber foto : Pexels/Sora Shimazaki)
Sehat29 Maret 2024, 21:00 WIB

8 Bahan Herbal untuk Mengatasi Asam Lambung Naik, Alami Tanpa Obat-obatan

Bahan-bahan herbal ini dipercaya mampu mengatasi asam lambung yang naik.
Ilustrasi Lemon Balm - Bahan-bahan herbal ini dipercaya mampu mengatasi asam lambung yang naik. (Sumber : Freepik.com/@jcomp).
Kecantikan29 Maret 2024, 20:51 WIB

Agar Tampil Makin Cantik, Ini 7 Item yang Wajib Dipakai Perempuan

Dalam dunia mode dan gaya, aksesori tubuh memainkan peran yang sangat penting dalam menambahkan dimensi dan pesona pada penampilan seseorang.
Ilustrasi item yang dipakai perempuan agar semakin cantik. (Sumber : Pixabay)
Sehat29 Maret 2024, 20:30 WIB

Aman untuk Dikonsumsi, 5 Buah yang Membantu Anda Menurunkan Asam Lambung

Asam lambung naik dapat diatasi dengan mengonsumsi buah-buahan yang bisa meredakannya
Ilustrasi - Asam lambung naik dapat diatasi dengan mengonsumsi buah-buahan yang bisa meredakannya. (Sumber : Freepik/ @lifeforstock)
Sukabumi29 Maret 2024, 20:19 WIB

3 Ruang Kelas SDN Sukalaksana Sukabumi Rusak Parah dan Nyaris Roboh, Butuh Perbaikan

Tiga ruang kelas SDN Sukalaksana di Curugkembar Sukabumi bertahun-tahun kondisinya rusak parah, sehingga tak layak untuk KBM.
Kondisi salah satu ruang kelas di SDN Sukalaksana di Curugkembar Sukabumi yang rusak parah. (Sumber : Istimewa)
Life29 Maret 2024, 20:00 WIB

8 Gaya Hidup Tidak Sehat yang Bisa Menyebabkan Penyakit Asam Urat

Jangan Lakukan Sederet Gaya Hidup Tidak Sehat Berikut Karena Bisa Menyebabkan Potensi Penyakit Asam Urat di Kemudian Hari.
Ilustrasi - Asam urat kambuh. Ketahui Gaya Hidup Tidak Sehat yang Menyebabkan Penyakit Asam Urat (Sumber : Freepik.com/@Lifestylememory)
Sehat29 Maret 2024, 19:30 WIB

Memahami Apa Itu Kolesterol: Gejala, Jenis, Penyebab dan Cara Memantau Kadarnya

Kolesterol adalah jenis lemak yang ditemukan dalam tubuh dan juga ada dalam berbagai makanan.
Ilustrasi - Kolesterol adalah jenis lemak yang ditemukan dalam tubuh dan juga ada dalam berbagai makanan. (Sumber : Freepik.com/@wayhomestudio).
Sehat29 Maret 2024, 19:00 WIB

5 Manfaat Infused Water untuk Penderita Asam Urat: Pengganti Minuman Tinggi Kalori

Perlu diingat bahwa infused water tidak menggantikan perawatan medis yang tepat dan diet sehat secara keseluruhan untuk penderita asam urat.
Ilustrasi. Manfaat Infused Water untuk Penderita Asam Urat, Pengganti Minuman Tinggi Kalori. Sumber: Freepik/bublikhaus