Laga Pamungkas Ukir Sejarah, Persib Siap Angkat Trofi Pertama Kali di Bandung

Sukabumiupdate.com
Rabu 14 Mei 2025, 12:00 WIB
Skuad Persib Bandung saat menghadapi Barito Putera di Liga 1 2024/2025 pekan ke-32. (Sumber : X@persib).

Skuad Persib Bandung saat menghadapi Barito Putera di Liga 1 2024/2025 pekan ke-32. (Sumber : X@persib).

SUKABUMIUPDATE.com - Laga terakhir Persib di Liga 1 2024/2025 akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) pada hari Sabtu, 24 Mei 2025. Dalam pertandingan pekan ke-34 ini, skuad Pangeran Biru dijadwalkan menghadapi Persis Solo, dengan waktu kick-off pada pukul 16.00 WIB.

Informasi tersebut tercantum dalam surat resmi dari PT Liga Indonesia Baru (LIB) bernomor 715/LI-KOM/V/2025 yang ditandatangani oleh Direktur Operasional, Asep Saputra, pada 13 Mei 2025. 

Dalam surat itu dijelaskan adanya perubahan jadwal pertandingan dan lokasi laga terakhir musim reguler untuk seluruh kontestan Liga 1 2024/25.

Baca Juga: Sanksi Tambahan Komdis PSSI, Tak Ada Laga Perpisahan Ciro Alves Bersama Persib

Sebelumnya, dalam jadwal awal yang dirilis, duel antara Persib vs Persis di pekan ke-34 dijadwalkan berlangsung pada Minggu, 25 Mei 2025, di Stadion Gelora Bandung Lautan Api.

"Berdasarkan surat dari PT LIB terkait jadwal pertandingan pekan ke-34, sudah dipastikan bahwa PERSIB akan menghadapi Persis Solo di Stadion GBLA dengan kick-off tepat pukul 16.00 WIB," ujar Head of Communication PT PERSIB Bandung Bermartabat, Adhi Pratama, dikutip dari persib.co.id.

Skuad Persib Bandung saat mengalahkan PSS Sleman di Liga 1 2024/2025 Pekan ke-30.Skuad Persib Bandung saat mengalahkan PSS Sleman di Liga 1 2024/2025 Pekan ke-30. | X/@persib.

Lebih dari sekadar penutup musim, pertandingan antara Persib dan Persis Solo ini akan menjadi catatan penting dalam sejarah klub karena untuk kali pertamanya Maung Bandung akan mengangkat trofi juara kompetisi tertinggi sepak bola nasional di kota Bandung. 

Sepanjang sejarah, trofi Kejuaraan Nasional PSSI 1937 dan 1959/61, Perserikatan 1986, 1989/90, dan 1993/94, Liga Indonesia 1994/95, Liga Super Indonesia 2014, serta Liga 1 2023/24 selalu diraih di luar Bandung.

Penghargaan sebagai juara musim ini juga menjadi momen istimewa karena Persib berhasil meraih gelar secara beruntun (back to back) untuk kedua kalinya setelah sebelumnya mencatatkan prestasi serupa pada musim 1993/94 dan 1994/95, sekaligus menegaskan statusnya sebagai klub dengan empat bintang juara.

Menyambut perayaan bersejarah ini, berbagai acara dan hiburan spesial telah dipersiapkan. Selain pertandingan penuh gengsi di atas lapangan, suasana perayaan juara di Stadion GBLA dijanjikan akan menjadi momen kebanggaan yang tak terlupakan bagi seluruh bobotoh.

 

Berita Terkait
Berita Terkini