SUKABUMIUPDATE.com - Satu area pangkalan ojek Raweuy di Jalan KH Ahmad Sanusi, Kelurahan Sukakarya, Kecamatan Warudoyong, Kota Sukabumi ambruk usai terdampak longsoran Tembok Penahan Tanah (TPT) yang ambruk pada Jumat (23/1/2026) sekira pukul 08:00 Wib pagi.
Kepala Pelaksana (Kalak) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Sukabumi, Yoseph Sabaruddin mengatakan ambruknya TPT diduga akibat adanya pengikisan oleh aliran air yang ada di sekitar lokasi.
“Adanya pengikisan oleh aliran sungai sehingga menyebabkan TPT ambruk dan berdampak terhadap pangkalan ojek raweuy dan konter HP (Bangunan diatas aliran sungai Ciseupan),” ujar Yoseph kepada sukabumiupdate.com pada Jumat (23/1/2026).
Adapun kondisi dua bangunan yang terdampak, kata Yoseph, pangkalan ojek serta bangunan konter HP mengalami kerusakan cukup parah setelah tergerus material longsoran TPT.
“Untuk luas TPT ambruknya sendiri diperkirakan memiliki panjang 12 meter, lebar 6 meter, sementara bangunan pangkalan ojek dengan panjang 10 meter dan lebar 4 meter ikut ambruk, untuk konter panjang 2 meter dan lebar 3 meter,” ucapnya.
Berdasarkan hasil asesmen dan penanganan TPT ambruk, pihaknya menyebut tidak ada korban luka maupun jiwa dalam peristiwa tersebut.




