Mayat Tanpa Kepala Diotopsi di RS Bhayangkara Sukabumi, Petugas: Nanti Ada Penjelasan Resmi

Sukabumiupdate.com
Jumat 09 Jan 2026, 11:07 WIB
Mayat Tanpa Kepala Diotopsi di RS Bhayangkara Sukabumi, Petugas: Nanti Ada Penjelasan Resmi

RS Bhayangkara di Kecamatan Gunungpuyuh, Kota Sukabumi. (Sumber: SU/Turangga Anom)

SUKABUMIUPDATE.com - Mayat tanpa kepala temuan warga di sekitar Curug Darismin, Desa Purwasedar, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi pada Kamis (8/1/2026) malam dikabarkan telah dievakuasi ke RS Bhayangkara di wilayah Kecamatan Gunungpuyuh, Kota Sukabumi dan akan segera dilakukan otopsi.

Diketahui, proses evakuasi dilakukan oleh aparat Desa setempat, P2BK Kecamatan Ciracap serta pihak Kepolisian Polsek Ciracap pada Jumat (9/1) sekira pukul 02:00 Wib dini hari. Sebelumnya jenazah dievakuasi ke Polres Sukabumi sebelum diserahkan ke RS Bhayangkara untuk dilakukan pemeriksaan medis.

Baca Juga: Geger! Mayat Tanpa Kepala Ditemukan di Ciracap Sukabumi

“Saya sendiri yang membawa mayat ke Polres Sukabumi di Palabuhanratu. Selanjutnya oleh petugas kepolisian dibawa ke RS Setukpa (RS Bhayangkara) Polri Kota Sukabumi untuk pemeriksaan lebih lanjut dan otopsi,” ujar Defi Kepala Desa Purwasedar.

Sementara itu, Kapolsek Ciracap turut membenarkan proses evakuasi serta rencana otopsi yang akan dilakukan di RS Bhayangkara tersebut. “Benar, saat ini akan dilakukan otopsi di RS Setukpa Polri untuk mengetahui identitas dan penyebab kematian,” kata AKP Taufick Hadian.

Mengkonfirmasi hal tersebut, petugas RS Bhayangkara mengatakan proses otopsi akan segera dilakukan serta hasilnya akan disampaikan. “Nanti akan ada konpers ya dengan pimpinan,” singkatnya.

Berita Terkait
Berita Terkini