Exit Tol Bocimi Cibolangkaler, Gerbang Menuju Surga Wisata di Sukabumi Utara dan Kota

Sukabumiupdate.com
Sabtu 01 Nov 2025, 16:05 WIB
Exit Tol Bocimi Cibolangkaler, Gerbang Menuju Surga Wisata di Sukabumi Utara dan Kota

Lokasi exit tol Sukabumi Barat di Cibolangkaler, Cisaat, Kabupaten Sukabumi | Foto : @youtube PU PBJT

SUKABUMIUPDATE.com – Pembangunan Jalan Tol Ciawi–Sukabumi (Tol Bocimi) terus menunjukkan progres signifikan. Tol sepanjang 54 kilometer ini terbagi menjadi empat seksi, dan saat ini pengerjaan Seksi 3 yang menghubungkan Parungkuda hingga Sukabumi Barat (Cibolangkaler) sepanjang 13,7 kilometer sedang dikebut.

Ruas tol tersebut akan melengkapi dua seksi sebelumnya yang telah beroperasi, yakni Seksi 1 Ciawi–Cigombong sepanjang 15,3 km, dan Seksi 2 Cigombong–Cibadak sepanjang 11,9 km. Jika rampung sesuai rencana pada April 2026, kehadiran Seksi 3 diyakini akan memberikan dampak besar terhadap konektivitas dan pariwisata di Sukabumi bagian utara hingga wilayah perkotaan.

Exit Tol Sukabumi Barat di Cibolangkaler digadang-gadang akan menjadi gerbang utama menuju “surga wisata” di Sukabumi Utara dan Kota Sukabumi. Kawasan ini dikenal memiliki banyak destinasi alam yang memesona, seperti Situ Gunung dan Pondok Halimun Selabintana, dua destinasi favorit wisatawan lokal maupun luar daerah.

Baca Juga: Termasuk Tol Bocimi, KDM Dorong Percepatan 4 Proyek Tol di Jabar

Selama ini, wisatawan dari Jakarta dan Bogor membutuhkan waktu sekitar tiga sampai empat jam untuk mencapai kawasan tersebut dengan kendaraan pribadi. Namun, kondisi lalu lintas yang padat kerap membuat perjalanan bisa memakan waktu hingga lima jam. Dengan beroperasinya Seksi 3 Tol Bocimi, waktu tempuh itu diprediksi akan berkurang drastis.

Selain Situ Gunung dan Selabintana, sejumlah objek wisata lain di Sukabumi Utara dan sekitarnya siap menyambut peningkatan arus wisatawan. Di antaranya:

1. Pondok Halimun

2. Goalpara Tea Park

3. Jembatan Gantung Situ Gunung

4. Oasis

5. Curug Sawer

6. Selabintana

7. Hutan Pendidikan Gunung Walat

Dengan akses tol yang semakin mudah, potensi ekonomi dan pariwisata di wilayah Sukabumi bagian utara hingga perkotaan diperkirakan akan meningkat pesat.

Exit Tol Cibolangkaler bukan sekadar pintu keluar tol, tetapi juga pintu masuk menuju destinasi wisata alam yang menawan — surga healing bagi masyarakat yang ingin melepas penat di tengah kesejukan alam Sukabumi. 

Pertanyaannya, apakah pemerintah daerah sudah siap menyambut banyaknya kunjungan wisata ke wilayah tersebut?

Berita Terkait
Berita Terkini