Gegara Knalpot Bising, Keributan Antarpemuda Warnai Pawai Samen di Kadudampit Sukabumi

Kamis 23 Mei 2024, 20:53 WIB
Tangkapan layar video viral keributan antarpemuda saat pawai samen di Kadudampit Sukabumi. (Sumber : Istimewa)

Tangkapan layar video viral keributan antarpemuda saat pawai samen di Kadudampit Sukabumi. (Sumber : Istimewa)

SUKABUMIUPDATE.com - Kegiatan pawai samen salah satu madrasah diniyah di Desa Citamiang, Kecamatan Kadudampit, Kabupaten Sukabumi, sempat diwarnai keributan. Rekaman video keributan yang melibatkan sejumlah pemuda tersebut viral di media sosial.

Informasi yang dihimpun, peristiwa ini bermula saat sekelompok pemuda menggunakan sepeda motor berknalpot bising menggeber-geberkan knalpotnya di tengah kerumunan massa hingga ada aksi penarikan pemuda lainnya yang berada di dalam warung.

Baca Juga: Dulu Primadona Kini Mati Suri, Objek Wisata Leuwi Kenit Sukabumi Butuh Sentuhan

Kapolsek Kadudampit Ipda Suhendar Slamet Mulyadi mengatakan peristiwa ini terjadi pada Kamis (23/5/2024) sekitar pukul 12.00 WIB, tepatnya saat pawai karnaval drumband acara samenan salah satu madrasah disana.

“Itu hanya kesalah pahaman antarpemuda, emang kejadiannya saat samenan madrasah. Pertamanya ada yang lewat motor, knalpotnya bising sehingga mengakibatkan ketersinggungan dari pemuda Kampung setempat,” ujar Ipda Suhendar kepada sukabumiupdate.com pada Kamis (23/5/2024).

“Itu antar pemuda dari kampung yang berbeda,” tambahnya.

Tangkapan layar video viral keributan antarpemuda saat pawai samen di Kadudampit Sukabumi.Tangkapan layar video viral keributan antarpemuda saat pawai samen di Kadudampit Sukabumi.

Sesaat setelah kejadian, Suhendar menyebut kedua belah pihak telah diamankan dan dipertemukan satu sama lain untuk dilakukan mediasi yang menghasilkan kesepakatan untuk berdamai.

“Tadi juga sudah dipanggil kedua belah pihak, kan di sana juga ada pengamanan dari bhabin kemudian kedua belah pihak dibawa ke polsek dan dipasilitasi alhamdulillah hasilnya sepakat untuk diselesaikan secara kekeluargaan,” ungkapnya.

Pihaknya juga menyebut, pasca kejadian terlihat beberapa kerusakan terjadi pada warung yang berada di lokasi kejadian. Terhadap kerugian yang dialami pemilik warung, dalam mediasi disebut kerudakan akan diganti oleh kelompok pemuda dari Kampung Selaawi.

“Mereka yang merusak bersedia mengganti atas kerusakan yang timbul dari kejadian tersebut,” pungkasnya.

AYO! main games di Sukabumi Update Games
Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Life16 Juni 2024, 15:30 WIB

7 Keluhan Tentang Sekolah yang Sering Anak Lontarkan dan Cara Menanggapinya

Setiap anak atau remaja terkadang akan mengeluh tentang sekolah. Mengetahui apa yang mungkin ada di balik keluhan tersebut dapat membantu Anda mengetahui cara membantu anak Anda mengatasi rasa frustrasinya.
Ilustrasi - Beberapa keluhan anak tentang sekolah seringkali terjadi. (Sumber : Pexels.com/@RDNE Stock Project).
Life16 Juni 2024, 15:00 WIB

Kenali 4 Jenis Masalah yang Sering Dihadapi Anak-anak Berbakat

Anak berbakat seringkali dihadapkan dengan masalah yang mengakibatkan mereka menjadi terganggu, salah satunya dalam hal keterampilan sosial.
Ilustrasi - Ada beberapa masalah yang sering dihadapi anak berbakat. (Sumber : pexels.com/@Julia M Cameron).
Internasional16 Juni 2024, 14:38 WIB

Arab Saudi 16 Juni, Ini Tanggal Perayaan Idul Adha 2024 di Berbagai Negara

Berikut tanggal perayaan Hari Raya Idul Adha 2024 di berbagai negara. Arab Saudi jatuh tanggal 16 Juni.
Ilustrasi. Perayaan Idul Adha atau hari raya kurban di berbagai negara. (Sumber : Istimewa)
Sehat16 Juni 2024, 14:30 WIB

6 Penyebab Gula Darah Tetap Tinggi Meski Rutin Minum Obat, Yuk Hindari

Ketika gula darah tetap tinggi meski sudah minum obat, itu tandanya terjadi kesalahan pada saat menjalani masa pengobatan.
Ilustrasi - Beberapa penyebab yang membuat kadar gula darah tetap tinggi meski sudah minum obat. (Sumber : Pexels.com/@Vlada Karpovich).
Sehat16 Juni 2024, 14:00 WIB

7 Makanan Manis yang Aman Dikonsumsi Penderita Diabetes, Gula Darah Terkendali!

Ada beberapa makanan manis yang aman dikonsumsi penderita diabetes.
Ilustrasi - Ada beberapa makanan manis yang aman dikonsumsi penderita diabetes. (Sumber : pexels.com/Sarah AlAmeri).
Life16 Juni 2024, 13:45 WIB

Ampuh Turunkan Kadar Gula Darah, 5 Jus Alami Ini Sangat Aman Dikonsumsi Penderita Diabetes

Kadar gula darah pada penderita diabetes bisa dikontrol dan diturunkan dengan rutin mengkonsumsi jus alami.
Ilustrasi - Jus alami yang bantu turunkan kadar gula darah pada penderita diabetes. (Sumber : Pexels.com/@EnginAkyurt).
Sukabumi16 Juni 2024, 13:31 WIB

Hingga Mei 2024, BPBD Kota Sukabumi Catat 202 Kejadian Bencana Alam

BPBD mencatat hingga Mei 2024 Kota Sukabumi dilanda 202 kejadian bencana alam, kerugian capai Rp3,6 miliar.
Petugas BPBD Kota Sukabumi saat menangani bencana banjir di Kecamatan Gunungpuyuh. (Sumber : BPBD Kota Sukabumi)
Life16 Juni 2024, 13:30 WIB

3 Ciri Agar Orang Tua Dapat Mengetahui Jika Anaknya Berbakat

Seorang anak berbakat atau tidak terkadang membuat orang tua bingung, maka dari itu simak ulasan berikut untuk mengetahui ciri-cirinya.
Ilustrasi -  Orang tua perlu mengetahui jika anak-anaknya berbakat. (Sumber : pexels.com/@Max Fischer).
Sehat16 Juni 2024, 13:00 WIB

Diabetes Aman, Lakukan 10 Tips Sehat Ini Agar Gula Darah Stabil Saat Lebaran!

Dengan mengikuti Tips Sehat Gula Darah Stabil Saat Lebaran ini, penderita diabetes dapat menikmati perayaan Lebaran tanpa mengorbankan kesehatan.
Ilustrasi - Dengan melakukan Tips Sehat Gula Darah Stabil Saat Lebaran ini, penderita diabetes dapat menikmati perayaan Lebaran tanpa mengorbankan kesehatan. (Sumber : Freepik.com/@xb100)
Life16 Juni 2024, 12:45 WIB

Mengenal Kecerdasan Non verbal Pada Anak, Simak Ulasannya Disini

Kecerdasan non verbal penting dimiliki oleh seorang anak, karena ini merupakan kemampuan untuk menganalisis informasi serta memecahkan masalah dengan penalaran visual.
Ilustrasi - Mengenal kecerdasan non verbal pada anak. (Sumber : pexels.com/@Yan Krukau).