Komisi 2 DPRD Kabupaten Sukabumi Apresiasi Pemkab Soal Inovasi Pembangunan

Selasa 23 April 2024, 12:54 WIB
Deni Gunawan, Anggota Fraksi Golkar DPRD Kabupaten Sukabumi | Foto: Sy

Deni Gunawan, Anggota Fraksi Golkar DPRD Kabupaten Sukabumi | Foto: Sy

SUKABUMIUPDATE.com - Ketua Komisi 2 DPRD Kabupaten Sukabumi, Deni Gunawan mengapresiasi capaian pemerintah daerah dalam inovasi pembangunan. Terbaru, pemkab sukabumi meraih penghargaan inovasi pembangunan terbaik 2024 dari pemerintah provinsi Jawa Barat.

Menurut Deni, perencanaan pembangunan menjadi sangat penting dalam rangka mencapai tujuan yang sudah ditetapkan. Selain meraih apa yang sudah direncanakan, pembangunan daerah juga harus seiring sejalan dengan pemerintah di level atasnya baik provinsi hingga pusat.

“Apa yang dilakukan pemkab sehingga mendapatkan penghargaan inovasi pembangunan adalah upaya untuk merealisasikan tujuan dari kerja pemerintah daerah,” beber politisi partai golkar ini kepada sukabumiupdate.com, Selasa (23/4/2024).

Untuk itu Deni mengapresiasi capaian dan berharap pemkab melalui jajarannya terus melakukan perbaikan, baik dalam hal perencanaan maupun pelaksanaannya. “Evaluasi diperlukan agar tujuan dari pembangunan daerah, provinsi dan nasional bisa berkesinambungan.” bebernya.

Seperti diberitakan sebelumnya, Pemkab Sukabumi meraih penghargaan sebagai Kabupaten dengan inovasi pembangunan terbaik tahun 2024. Penghargaan diterima Wakil Bupati Iyos Somantri mewakili Bupati pada acara Musyawarah Perencanaan Pembangunan (MUSRENBANG) dalam rangka penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Panjang (RPJP) provinsi Jawa Barat tahun 2025-2045, di Bandung, Senin 22 April 2024.

Penyerahan penghargaan Pembangunan Daerah (PPD) tahun 2024 bertempat di The trans luxury Hotel, Bandung, Dihadiri oleh Menpan RB Abdullah Azwar Anas, Rektor IPDN, Prof. Dr. Drs. H. Hadi Prabowo., M.M , Gubernur Jawa Barat beserta jajaran, unsur Bappenas dan Bupati / Walikota se Jawa Barat.

Dalam sambutannya, Penjabat Gubernur Jawa Barat, Bey Triadi Machmudin mengatakan, Musyawarah Perencanaan Pembangunan(Musrenbang) diselenggarakan dalam rangka penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Provinsi Jawa Barat Tahun 2025-2045 dan penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Provinsi Jawa Barat Tahun 2025.

Dalam rilis dokpim Pemkab Sukabumi, Pj. Gubernur menekankan pentingnya membangun konsistensi antara perencanaan, penganggaran, pelaksanaan dan pengawasan. Hal ini untuk memastikan bahwa semua program dan kegiatan pembangunan berjalan sesuai dengan rencana dan mencapai tujuan yang diharapkan.

"Pelaksanaan pembangunan di Jawa Barat akan difokuskan pada Membangun Konsistensi Perencanaan, Penganggaran, Pelaksanaan, dan Pengawasan," ungkapnya

Baca Juga: Pemkab Sukabumi Raih Penghargaan Inovasi Pembangunan Terbaik 2024

Wakil Bupati Iyos Somantri mengucapkan rasa syukurnya karena pada pelaksanaan Musrembang tahun ini, dimana Kabupaten Sukabumi mendapatkan penghargaan sebagai Kabupaten dengan inovasi pembangunan terbaik tahun 2024.

"Alhamdulilah saat ini pembangunan telah berjalan dengan baik, Kita juga akan merencanakan program pembangunan dua puluh lima tahun kedepan dan juga program perencanaan pembangunan lima tahunan serta satu tahunan," pungkasnya (adv).

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
DPRD Kab. Sukabumi04 Mei 2024, 10:58 WIB

Anggota DPRD Janji Perjuangkan Kebutuhan Perahu untuk Siswa ke Sekolah di Cibitung Sukabumi

Harapan warga adanya bantuan perahu untuk siswa dan pengajar ke sekolah (SMPN 4 Cibitung), Kecamatan Cibitung, Kabupaten Sukabumi, mendapat respon positif dari anggota DPRD Kabupaten Sukabumi, Andri Hidayana.
Andri Hidayana, Anggota Komisi I DPRD Kabupaten Sukabumi | Foto : Istimewa)
Sukabumi04 Mei 2024, 10:30 WIB

Kantongi Identitas, Polisi Buru Pelaku Pembunuhan Pembantu Pria di Citepus Sukabumi

Satreskrim Polres Sukabumi melakukan pengejaran terhadap terduga pelaku penganiayaan atau pembunuhan di sebuah perumahan di Desa Citepus, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi
Rumah (TKP) pembantu ditemukan tewas di Citepus Palabuhanratu | Foto : Ilyas Supendi
Life04 Mei 2024, 10:30 WIB

6 Cara Mengajarkan Anak Tatakrama Agar Punya Budi Pekerti Luhur Sejak Kecil

Mengajarkan anak tentang tatakrama tentu menjadi keharusan bagi orang tua. Pendidikan ini harus diajarkan sejak kecil kepada anak-anak.
Ilustrasi. Cara mengajarkan anak tatakrama. Sumber foto : Pexels/Monstera Production
Sukabumi04 Mei 2024, 10:14 WIB

Geger Pria di Citepus Sukabumi Tewas Telanjang Berlumuran Darah di Rumah Majikan

Seorang pria bernama Ajo Sutarjo ditemukan tewas di ruang tamu rumah majikannya yang berada di sebuah perumahan di Desa Citepus, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (4/5/2024) sekitar pukul 04.15 WIB
Rumah (TKP) pembantu ditemukan tewas di Citepus Palabuhanratu | Foto : Ilyas Supendi
Life04 Mei 2024, 10:00 WIB

Berikan Contoh yang Baik! 12 Cara Mendidik Anak Laki-laki Agar Disiplin dan Penurut

Beberapa cara dapat membantu anak laki-laki agar memiliki sikap disiplin dan penurut.
Ilustrasi. Beberapa cara dapat membantu anak laki-laki agar memiliki sikap disiplin dan penurut. (Sumber : Unplash.com)
Life04 Mei 2024, 09:30 WIB

6 Cara Sederhana untuk Menemukan Jati Diri yang Sebenarnya, Ini Langkahnya

Menemukan jati diri yang sebenarnya memang harus terus dicari oleh setiap orang. Pasalnya, mengenal jati diri bisa membantu hidup lebih bermakna.
Ilustrasi. Cara menemukan jati diri yang sebenarnya. Sumber foto : Pexels/iam hogir
Sehat04 Mei 2024, 09:00 WIB

Rahasia Menaklukkan Kolesterol Jahat dengan 10 Makanan Terbaik Ini

Beberapa makanan baik ini mampu membantu menurunkan kadar kolesterol jahat.
Ilustrasi - Beberapa makanan baik ini mampu membantu menurunkan kadar kolesterol jahat. (Sumber : Freepik.com/jcomp).
Sukabumi04 Mei 2024, 08:26 WIB

Saber Pungli Selidiki Dugaan Pungutan Liar Tenaga Kerja di Pabrik Sukabumi

Tim Saber Pungli tengah melakukan penyelidikan terkait adanya informasi dugaan pungutan liar terhadap para pencari kerja di salah satu pabrik di Kabupaten Sukabumi.
Ketua Unit Pemberantasan Pungutan Liar (UPP) Saber Pungli Kabupaten Sukabumi Kompol Rizka Fadhila. (Sumber : SU/Ilyas)
Life04 Mei 2024, 08:00 WIB

7 Ciri Anak Stres Karena Suka Dimarahi Orang Tua, Sikapnya Tak Biasa

Ciri-Ciri Anak Stres Karena Suka Dimarahi Orang Tua Dapat Dilihat Dari Sikapnya yang Tak Biasa. Ayah Bunda Jangan Abai!
Ilustrasi. Sikap anak yang tidak biasa mengindikasikan bahwa mereka sedang mengalami stres hingga tekanan emosional dan psikologis yang berat. (Sumber : Pixabay/GabrielMiguelBero)
Food & Travel04 Mei 2024, 07:00 WIB

9 Langkah Mudah, Ini Cara Membuat Air Jeruk Peras untuk Menjaga Gula Darah Stabil

Berikut Sembilan Langkah Mudah untuk Membuat Air Jeruk Peras untuk Menjaga Gula Darah Stabil. Yuk, Coba!
Jeruk peras memiliki banyak manfaat kesehatan karena kandungan nutrisi yang kaya, terutama vitamin C. (Sumber : Pexels/pixabay)