Kunjungi Ujang, Pemcam Cicurug Sukabumi Disambut Ular dan Janjikan Hal Ini

Kamis 21 Desember 2023, 02:51 WIB
Tangkapan layar cuplikan video Ujang saat 'memamerkan' ular kobra peliharaannya saat petugas dari Pemerintah Kecamatan (Pemcam) Cicurug Sukabumi berkunjung. (Sumber : Istimewa)

Tangkapan layar cuplikan video Ujang saat 'memamerkan' ular kobra peliharaannya saat petugas dari Pemerintah Kecamatan (Pemcam) Cicurug Sukabumi berkunjung. (Sumber : Istimewa)

SUKABUMIUPDATE.com - Pemerintah Kecamatan (Pemcam) Cicurug yang diwakili Kasi Pemerintah bersama Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) dan aparat kewilayahan mengunjungi Ujang Ahmad, pria tua penghuni bedeng tak layak huni di Kampung Papisangan RT 4/5, Desa Caringin, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, Rabu (20/12/2023).

Berdasarkan informasi yang dihimpun, langkah tersebut sebagai respon terkait viralnya kabar soal Ujang yang di usia senjanya hidup sebatang kara dan tinggal di rumah bedeng beralaskan tanah tanpa listrik.

Ada yang menarik saat kunjungan tersebut. Dilihat dari cuplikan video berdurasi 12 detik yang diterima sukabumiupdate.com, para tamu yang datang 'disambut' Ujang dengan ularnya.

Ujang yang diduga alami gangguan kejiwaan, diketahui memelihara ular kobra. Ular tersebut nampak jinak saat di tangan Ujang. Saat itu ia sepertinya tengah memainkannya.

Baca Juga: 9 Ciri Orang Mengalami Depresi, Seperti Ujang asal Cicurug Sukabumi?

Asupkeun deui (masukkan lagi), asupkeun deui ah, sina bobo (supaya tidur),” kata salah satu petugas kewilayahan kepada Ujang agar ular tersebut dimasukkan ke kaleng biskuit khong guan.

Ampih, ampih, era (malu) ah,” kata Ujang merespon perkataan tamu yang datang ke kediamannya tersebut sambil memasukan ularnya ke kaleng.

Selepasnya mereka kemudian meninjau rumah bedeng Ujang dan sesekali memotret gubuk berukuran 4x4 meter persegi tersebut.

Peninjauan rumah Ujang oleh Petugas dari Pemerintah Kecamatan (Pemcam) Cicurug.Peninjauan rumah Ujang oleh Petugas dari Pemerintah Kecamatan (Pemcam) Cicurug.

Saat dikonfirmasi, Kepala Desa Caringin Parid Rudin mengatakan bahwa kedatangan petugas dari Pemcam Cicurug ke kediaman Ujang itu untuk menindaklanjuti rencana pembangunan kembali rumah Ujang agar lebih layak huni.

Selain itu, mereka juga berkoordinasi dengan RT setempat untuk saling mengawasi keadaan warganya.

Baca Juga: Akrab dengan Ular Kobra, Cerita tentang Ujang Penghuni Gubuk Bedeng di Sukabumi

"Insya Allah dalam waktu dekat, kita akan langsung tindak lanjuti permasalahan pak Ujang baik pengadaan rumah maupun kondisi kesehatannya yang sering terganggu," ungkap Parid.

Parid memastikan Pemerintah desa dan Kecamatan sudah berupaya sejak dulu, bahkan hingga dua kali membangun rumah untuk Ujang, namun karena kondisi kejiwaan yang diderita Ujang membuat rumah tersebut kerap dirusak Ujang sendiri.

"Pemerintah akan terus memberikan dukungan dan bantuan yang diperlukan untuk mengatasi kondisi Ujang Ahmad dan warga lain yang membutuhkan perhatian khusus," pungkasnya.

Sebelumnya diberitakan, seorang pria lansia hidup sebatang kara di sebuah gubuk kecil berbentuk bedeng yang sungguh tidak layak huni di Cicurug Kabupaten Sukabumi. Sosok pria lansia tersebut bernama Ujang Ahmad.

Baca Juga: 10 Cara Berinteraksi dengan Orang Depresi, Jangan Abaikan Mereka!

Potret Ujang yang memprihatinkan ini sebelumnya beredar di media sosial. Akun Facebook Muhammad Khayfa membagikannya ke grup Cicurug Shoping pada hari Minggu 17 Desember 2023. Ia merasa miris di Kecamatan Cicurug masih ada warga yang tinggal di tempat yang tak layak huni. 

"Sangat ironis di Kecamatan yang sangat maju, tapi masih ada yang seperti ini. Semuanya tutup mata tutup telinga," tulis akun Muhammad Khayfa.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Sehat11 Mei 2024, 08:00 WIB

7 Tips Mengkonsumsi Minuman Purin untuk Penderita Asam Urat

Inilah Sederet Tips Mengkonsumsi Minuman Purin untuk Penderita Asam Urat. Yuk Terapkan!
Ilustrasi minuman yang menenangkan pikiran. | Tips Mengkonsumsi Minuman Purin untuk Penderita Asam Urat. Sumber foto : Pexels/Anna Tarazevich
Entertainment11 Mei 2024, 01:05 WIB

Sempat Kunjungi Sukabumi, Profil Jiah YouTuber Korea yang Viral Diajak Pria Indonesia ke Hotel

Berikut profil Jiah YouTuber Korea yang viral karena diajak oknum pejabat Kemenhub ke hotel saat liburan di Indonesia.
Jiah, Youtuber Korea Selatan yang tengah viral karena diajak Pria Indonesia ke Hotel. (Sumber : Youtube Jiah)
Entertainment10 Mei 2024, 22:47 WIB

Positif Konsumsi Ganja, Epy Kusnandar 'Preman Pensiun' Ditangkap Saat Jualan di Warungnya

Berikut kronologi penangkapan Epy Kusnandar pemeran Kang Mus Preman Pensiun karena kasus dugaan penyalahgunaan narkoba jenis ganja.
Potret Epy Kusnandar Kang Mus Preman Pensiun.  (Sumber Foto: Instagram/@epy_kusnandar)
DPRD Kab. Sukabumi10 Mei 2024, 22:03 WIB

Raperda Soal Masyarakat Adat Masuki Tahap Pembahasan Komisi IV DPRD Sukabumi

Raperda tentang Pengakuan dan Perlindungan Masyarakat Hukum Adat sudah memasuki tahap pembahasan di Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi.
Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi Hera Iskandar memimpin FGD Raperda entang Pengakuan dan Perlindungan Masyarakat Hukum Adat. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi10 Mei 2024, 21:19 WIB

Perumdam TJM Sukabumi Gelar Diklat Laporan Keuangan, Kenalkan Pegawai soal SAK EP

Diikuti 66 pegawai, Perumdam TJM Kabupaten Sukabumi menggelar kegiatan Sosialisasi dan Diklat mengenai SAK ETAP menuju SAK EP.
Perumdam TJM Kabupaten Sukabumi gelar sosialisasi SAK EP dan diklat laporan keuangan bagi pegawai. (Sumber : Istimewa)
Life10 Mei 2024, 21:00 WIB

7 Cara Tidur yang Direkomendasikan untuk Penderita Asam Urat

Pastikan untuk berkonsultasi dengan dokter atau ahli gizi jika memiliki pertanyaan atau kekhawatiran tentang cara tidur yang tepat untuk kondisi asam urat Anda.
Ilustrasi - 7 Manfaat Mematikan Lampu Saat Tidur, Bobo Jadi Lebih Nyenyak!. (Sumber : Freepik.com/@tirachardz)
Entertainment10 Mei 2024, 20:45 WIB

Epy Kusnandar Ditangkap Narkoba, Dulu Pernah Divonis Hidupnya Sisa 4 Bulan Lagi!

Aktor Epy Kusnandar ditangkap terkait kasus narkoba.
Aktor Epy Kusnandar ditangkap terkait kasus narkoba. (Sumber : Instagram/@epy_kusnandar_official).
Sehat10 Mei 2024, 20:30 WIB

8 Ciri-ciri Gejala Awal Stroke Pada Pria yang Harus Anda Ketahui

Stroke adalah keadaan darurat medis yang disebabkan oleh kurangnya aliran darah beroksigen ke otak.
Ilustrasi - Stroke adalah keadaan darurat medis yang disebabkan oleh kurangnya aliran darah beroksigen ke otak. (Sumber : pexels.com/@Andrea Piacquadio).
Sukabumi10 Mei 2024, 20:24 WIB

Sosok Nenek Engkah, Calon Jemaah Haji Tertua Usia 99 Tahun Asal Cidahu Sukabumi

Menunggu 11 tahun, Nenek Engkah calon jemaah haji asal Cidahu Sukabumi siap berangkat ke tanah suci.
Nenek Engkah, calon jemaah haji 2024 asal Cidahu Sukabumi yang berusia 99 tahun. (Sumber : SU/Ibnu)
Entertainment10 Mei 2024, 20:02 WIB

Profil Epy Kusnandar: Bos Preman Pensiun yang Ditangkap Karena Kasus Narkoba

Epy Kusnandar yang memerankan Kang Mus di sinetron Preman Pensiun ditangkap narkoba
Epy Kusnandar yang memerankan Kang Mus di sinetron Preman Pensiun ditangkap narkoba. | Foto: Instagram/@epy_kusnandar_official