Izin Penlok Habis, Pembebasan Lahan Tol Bocimi Seksi 3 Distop

Rabu 22 November 2023, 14:40 WIB
Kondisi bangunan Ponpes terdampak pembebasan lahan Tol Bogor-Ciawi-Sukabumi (Bocimi) Seksi 3 di Desa Selajambe, Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi | Foto : Asep Awaludin

Kondisi bangunan Ponpes terdampak pembebasan lahan Tol Bogor-Ciawi-Sukabumi (Bocimi) Seksi 3 di Desa Selajambe, Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi | Foto : Asep Awaludin

SUKABUMIUPDATE.com - Pembebasan lahan dalam rangka pembangunan Tol Bogor-Ciawi-Sukabumi (Bocimi) seksi 3 dihentikan sementara. Hal itu berkaitan dengan habisnya izin Penetapan Lokasi (Penlok) sejak 7 Oktober 2023 lalu.

Kepala Seksi Pengadaan Tanah dan Pengembangan pada Kantor Agraria Tata Ruang dan Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Kantah Kabupaten Sukabumi, Enang Sutriyadi menegaskan tidak ada lagi aktivitas dalam rencana pembangunan Tol Bocimi Seksi 3.

"Progres pembebasan lahan pada kegiatan Tol Bocimi karena penloknya berakhir sejak 7 Oktober 2023 ke sini. Maka, kegiatan-kegiatan Bocimi pun kita stop dulu sampai sekarang tidak ada kegiatan," Ujar Enang kepada awak media, Rabu (22/11/2023).

Kendati demikian, pihaknya mengaku telah melakukan rapat koordinasi bersama semua unsur di BPN Kantah Kabupaten Sukabumi dalam rangka pembaruan penlok.

Baca Juga: Hilirisasi Nikel dan Ekonomi Rakyat

"Selasa minggu kemarin kita rapat di Bandung dalam rangka pembaruan penlok hingga menunggu penlok yang baru, perpanjangan pembaruannya baru nanti kita start lagi Bocimi untuk tahap selanjutnya," kata dia.

"Selama perpanjangan itu belum dapat (dilanjutkan) kita juga terhenti dulu kegiatan bocimi," tambah dia.

Mengingat target penyelesaian Tol Bocimi Seksi 3 pada akhir Desember 2023 ini, pihaknya mengaku banyak kendala yang dihadapi sehingga penyelesaian tidak sesuai dengan target yang ditentukan.

"Harusnya sudah selesai tapi kan banyak persoalan-persoalan yang harus diselesaikan misalnya prosesnya atau segala macam sehingga tinggal sedikit lagi (pembebasan lahan)," ucapnya.

Kemudian, kata Enang, pembebasan lahan pada pembangunan Jalan Tol Seksi 3 itu sudah mencapai 89 persen dengan luasan mencapai 87,2 persen. "Jadi, seksi 3 itu luas lahannya ada sekitar 1.333.267 meter persegi, dengan target bidang tanah sebanyak 2.424 bidang tanah," tutur dia.

Baca Juga: Wanita Sukabumi Dihukum 3 Tahun, Gelapkan Dana Nasabah BPR hingga Ratusan Juta

"Jadi mudah-mudahan november-desember ini kita selesaikan. Pada prinsipnya sudah siap, bidang-bidangnya sudah siap, hanya karena penlok kita tidak boleh melanjutkan kegiatan," pungkasnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Life28 April 2024, 23:24 WIB

7 Trik Jitu Move On dari Mantan Pacar, Ini yang Bisa Kamu Lakukan!

Putus cinta adalah salah satu momen paling sulit dalam kehidupan, terutama ketika harus melepaskan mantan pacar yang pernah kita cintai dengan sepenuh hati.
Ilustrasi putus cinta. | Sumber Foto: pixabay/oppy77
Life28 April 2024, 23:17 WIB

6 Cara Memiliki Mental Kuat agar Tahan Banting dan Tidak Direndahkan Orang Lain

Memiliki mental kuat sangat dibutuhkan dalam hidup supaya tahan banting dan tidak mudah direndahkan oleh orang lain.
Ilustrasi. Cara memiliki mental kuat. | Sumber foto : Pexels/Andrea Piacquadio
DPRD Kab. Sukabumi28 April 2024, 23:12 WIB

Soroti Isu Pungli di PT GSI Sukabumi, DPRD Kritik Program Disnakertrans Tak Efektif

Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi, Hera Iskandar angkat bicara terkait isu pungli di GSI Cikembar.
Warga sempat blokade jalan cikembar, sebagai bentuk protes praktik pungli tenaga kerja di PT GSI (Sumber : SU/Ibnu)
Life28 April 2024, 22:12 WIB

Ini 5 Sikap Sabar yang Membuat Anda Hidup Damai Setiap Hari

Sikap sabar akan membantu setiap orang lebih merasakan kedamaian dan ketenangan dalam hidupnya.
Ilustrasi. Sikap sabar yang membuat damai. | Sumber Foto : Pexels/Andrea Piacquadio
Sukabumi28 April 2024, 22:07 WIB

Dihuni Nenek dan Cucu, Rutilahu di Surade Sukabumi Nyaris Roboh Akibat Gempa Garut

Rutilahu yang dihuni nenek dan cucu di Surade Sukabumi nyaris roboh akibat gempa Garut M6,2.
Kondisi rutilahu yang nyaris roboh akibat diguncang gempa laut Garut. (Sumber : Istimewa)
Life28 April 2024, 21:30 WIB

Sembunyi Saat Bertemu Orang Baru, Kenali 7 Perilaku Umum Anak Usia 2 Tahun

Anak usia dua tahun menunjukkan emosinya dengan cara yang cukup aneh. Pelajari cara memecahkan kode tujuh perilaku umum balita.
Ilustrasi. Perilaku umum anak 2 tahun. Sumber : Freepik/@freepik
Bola28 April 2024, 21:22 WIB

Kapolres Sukabumi Ajak Nobar Semifinal Piala Asia U-23 Indonesia Vs Uzbekistan, Ini Lokasinya

Dukung Timnas masuk Final, Polres Sukabumi gelar nobar semifinal Piala Asia U-23 Indonesia vs Uzbekistan.
Timnas Indonesia U-23 lolos ke Semifinal Piala Asia U-23 2024 usai kalahkan Korea Selatan. (Sumber : Dok. AFC)
Life28 April 2024, 21:00 WIB

10 Kebiasaan Positif yang Membuat Anda Dihargai Orang Lain

Ayo Lakukan Sederet Kebiasaan Positif Berikut yang Bisa Membuat Hidupmu Dihargai oleh Orang Lain.
Ilustrasi. Kebiasaan Positif yang Membuat Seseorang Dihargai oleh Orang Lain. (Sumber : Pexels/HuyPhan)
Life28 April 2024, 20:30 WIB

Tanggapi Segera, Begini 10 Cara Untuk Menghentikan Balita yang Suka Menggigit

Balita seringkali menggigit jika mereka merasa marah, tidak nyaman, hingga mengekspresikan perasaannya. Namun jangan dibiarkan dan hentikan dengan cara ini.
Ilustrasi. Tips menghentikan balita yang suka menggigit. Sumber : Freepik/@kreasi orang
Life28 April 2024, 20:04 WIB

7 Rutinitas Sederhana yang Bisa Menenangkan Hati Serta Pikiran Lebih Rileks dan Damai

Beberapa rutinitas rupanya bisa digunakan sebagai media menenangkan hati dan pikiran dari potensi kegelisahan, stres dan lain sejenisnya.
Ilustrasi. Rutinitas yang menenangkan pikiran. | Sumber foto : Pexels/Sound On