10 Orang Tewas di Sukabumi Selama Libur Lebaran, Sedang Wisata hingga Tersambar Petir

Selasa 02 Mei 2023, 16:23 WIB
Proses evakuasi korban yang terseret ombak di Pantai Batu Bintang-Rawakalong, Desa Jayanti, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Senin, 24 April 2023. | Foto: Basarnas

Proses evakuasi korban yang terseret ombak di Pantai Batu Bintang-Rawakalong, Desa Jayanti, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Senin, 24 April 2023. | Foto: Basarnas

SUKABUMIUPDATE.com - Selama libur lebaran Idulfitri 1444 Hijriah, puluhan wisatawan mengalami kecelakaan di beberapa objek wisata di Kabupaten Sukabumi. Dari data tersebut, sembilan di antaranya meninggal dunia. Korban tewas bertambah satu, menjadi sepuluh orang, lantaran ada seorang warga meninggal tersambar petir saat perjalanan mudik.

Data kasus kematian ini dihimpun dari kejadian-kejadian yang berkaitan dengan libur lebaran seperti saat berwisata dan perjalanan mudik.

Berdasarkan catatan sukabumiupdate.com, lima dari sepuluh korban, meninggal saat berwisata di laut Geopark Ciletuh Sukabumi atau Ciletuh-Palabuhanratu Unesco Global Geopark (CPUGGp). Taman bumi ini tersebar di 74 desa di delapan kecamatan di Kabupaten Sukabumi: Cisolok, Cikakak, Palabuhanratu, Simpenan, Waluran, Ciemas, Ciracap, dan Surade.

Kelima korban adalah sebagai berikut:

1. Rizki (14 tahun)

Rizki terseret ombak di Pantai Ombak Putih Cikakak, Kabupaten Sukabumi, Minggu, 23 April 2023 (H+1 lebaran). Rizki merupakan warga Kampung Babakan Banten RT 02/09 Desa Sukasirna, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi. Rizki ditemukan meninggal dunia oleh tim SAR gabungan pada Senin, 24 April 2023, tidak jauh dari lokasi terseret ombak.

2. Dio Saputra (15 tahun)

Dio terseret ombak saat berenang di Pantai Batu Bintang-Rawakalong, Desa Jayanti, Kecamatan Palabuhanratu, Minggu, 23 April 2023 (H+1 lebaran). Dio adalah warga Kampung Tegalpanjang, Desa Sukamaju, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi. Dio juga ditemukan meninggal pada Senin, 24 April 2023, tidak jauh dari lokasi terseret ombak.

3. Edi Prayogo (15 tahun)

Edi terseret ombak di Pantai Batu Bintang-Rawakalong, Desa Jayanti, Kecamatan Palabuahanratu, Minggu, 23 April 2023 (H+1 lebaran). Edi merupakan warga Cisande Hilir RT 22/07 Desa Mekar Jaya, Kecamatan Caringin, Kabupaten Sukabumi. Edi ditemukan meninggal pada Senin, 24 April 2023, dalam jarak 200 meter dari lokasi terbawa arus.

4. Raziq Ammar Rasyuka atau Azik (7 tahun)

Azik terseret ombak di Pantai Karang Panganten, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi, Minggu, 23 April 2023 (H+1 lebaran). Azik merupakan warga Kampung Cikalapa, Desa Cikangkung, Kecamatan Ciracap. Azik ditemukan meninggal dunia oleh tim SAR gabungan di Pantai Cikeulewung (dekat perairan Ujunggenteng) pada Senin, 24 April 2023.

5. Adiastha Aqila Jaffar atau Dias (7 tahun)

Dias terseret ombak di Pantai Karang Panganten, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi, Minggu, 23 April 2023 (H+1 lebaran). Dias adalah warga Kampung Mekartani, Desa Cikangkung, Kecamatan Ciracap. Dias ditemukan meninggal di Pantai Cibanteng (arah barat dari Pantai Karang Panganten dengan jarak 533 meter) pada Selasa, 25 April 2023.

Sementara lima korban tewas lainnya adalah satu orang tenggelam di Curug Sentral, Kecamatan Kabandungan. Dua orang tenggelam di Sungai Cibuni, Desa Padasenang, Kecamatan Cidadap. Satu orang tenggelam di Cekdam Panenjoan, Desa Tamanjaya, Kecamatan Ciemas. Terakhir, satu orang tersambar petir di Jalan Baru Pasir Salam, Kampung Cimenteng, Desa Kertaangsana, Kecamatan Nyalindung.

Berikut rinciannya:

1. M Rajjfael Putra Almaliki atau RJ (14 tahun)

RJ adalah santri yang tenggelam di Curug Sentral 2, Desa Kabandungan, Kecamatan Kabandungan, Kabupaten Sukabumi, Kamis, 27 April 2023 (H+5 lebaran). Pelajar kelas VIII sekaligus santri di salah satu pesantren di Kecamatan Cikidang, Kabupaten Sukabumi, itu ditemukan meninggal dunia pada Jumat, 28 April 2023.

2. Saripah (42 tahun)

Saripah tenggelam di Sungai Cibuni, Kampung Cibungur, Desa Padasenang, Kecamatan Cidadap, Kabupaten Sukabumi, Kamis, 27 April 2023 (H+5 lebaran). Saripah ditemukan di Leuwi Ece aliran Sungai Cibuni di Desa Hegarmulya, Kecamatan Cidadap, Jumat, 28 April 2023. Saripah tenggelam bersama anaknya, Sarah Koriah (19 tahun). Keduanya adalah warga Kampung Begod RT 01/01 Desa Sukaraja, Kecamatan Kadupandak, Kabupaten Cianjur.

3. Sarah Koriah (19 tahun)

Sarah juga tenggelam di Sungai Cibuni, Kampung Cibungur, Desa Padasenang, Kecamatan Cidadap, Kamis, 27 April 2023 (H+5 lebaran). Sarah ditemukan sehari berikutnya setelah sang ibu atau pada Sabtu, 29 April 2023. Sarah ditemukan di Sungai Cibuntu Muara Cidolog di Desa Rambay, Kecamatan Tegalbuleud, Kabupaten Sukabumi.

Sebelum kejadian, Sarah dan ibunya (Saripah) beserta keluarganya baru selesai berkunjung ke tempat saudaranya di Kampung Cibungur RT 20/03 Desa Padasenang, Kecamatan Cidadap. Mereka lalu menyempatkan waktu untuk berfoto-foto di Sungai Cibuni.

4. Saipudin (35 tahun)

Saipudin tewas tenggelam di Cekdam Panenjoan di Desa Tamanjaya, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi, Senin, 24 April 2023 (H+2 lebaran). Saipudin adalah warga Kampung Hegarmanah RT 06/01 Desa Tamanjaya, Kecamatan Ciemas. Saipudin tenggelam saat naik perahu di cekdam. Saipudin saat itu berniat botram di sekitar cekdam tersebut.

5. Hadi Hidayatulloh (42 tahun)

Hadi meninggal tersambar petir saat perjalanan pulang selepas mudik dari rumah orang tua istrinya di Kecamatan Sagaranten, Kabupaten Sukabumi, Rabu, 26 April 2023 (H+4 lebaran).

Hadi tersambar petir ketika berteduh di warung kosong di Jalan Baru Pasir Salam, Kampung Cimenteng, Desa Kertaangsana, Kecamatan Nyalindung, Kabupaten Sukabumi, akibat hujan deras. Hadi dan istrinya merupakan pasangan yang tinggal di Kampung Tegalwangi, Kecamatan Warudoyong, Kota Sukabumi.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
DPRD Kab. Sukabumi23 Oktober 2024, 22:10 WIB

Banggar DPRD Sukabumi dan Pemda Sepakati RAPBD 2025, Fokus Pembangunan Infrastruktur

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sukabumi menggelar rapat Badan Anggaran (Banggar) bersama Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) terkait pembahasan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) 2025.
Rapat Badan Anggaran DPRD Kabupaten Sukabumi sepakati RAPBD 2025 | Foto : Ilyas Supendi
Sukabumi23 Oktober 2024, 21:49 WIB

Kecewa, 16 Anggota Walk Out Saat Paripurna Pembentukan AKD DPRD Kota Sukabumi

Sebanyak 16 Anggota DPRD Kota Sukabumi dikabarkan tak kembali saat jeda istirahat sidang paripurna membahas pembentukan alat kelengkapan dewan (AKD) di ruang sidang Gedung DPRD Kota Sukabumi. Selasa (22/10/2024) malam.
Rapat paripurna pembahasan AKD di Gedung DPRD Kota Sukabumi. Selasa (22/10/2024) | Foto : Dok. Sekwan
Inspirasi23 Oktober 2024, 20:53 WIB

Jejak Inspiratif, Sosok Wamen Pendidikan Dr. Fajar Dimata Guru dan Kakak Kelas di YASTI Sukabumi

Kemunculan nama Fajar Riza Ulhaq di jajaran Kabinet Merah Putih menjadi kebanggaan tersendiri bagi guru dan kakak kelasnya semasa sekolah tingkat menengah di Kabupaten Sukabumi. Pasalnya, Dr. Fajar merupakan alumni MTs YASTI
Dr. Fajar Riza Ulhaq, Wamen Pendidikan RI 2024-2029 (kiri), Haerudin (Guru MTs Yasti Cisaat Sukabumi) | Foto : Sukabumiupdate.com
Musik23 Oktober 2024, 20:00 WIB

Tinggal Menghitung Hari, NEVAEVA! Festival 2024 Batal Diselenggarakan

Festival musik yang akan mendatangkan musisi dari K-Hip Hop dan K-R&B yakni NEVAEVA! Festival 2024 secara resmi mengumumkan batal diselenggarakan.
Tinggal Menghitung Hari, NEVAEVA! Festival 2024 Batal Diselenggarakan (Sumber : Instagram/@nevaeva_indonesia)
Jawa Barat23 Oktober 2024, 19:58 WIB

Anggota DPRD Jabar Haji Aka Minta Negara Cari Solusi untuk Masalah Gurandil di Sukabumi

Hal ini lebih khusus disampaikan kepada Dinas ESDM Jabar.
Anggota Komisi IV DPRD Jabar Yusuf Maulana mengikuti rapat kerja dengan mitra kerja Komisi IV di kantor BAPENDA Kabupaten Garut pada Selasa, 22 Oktober 2024. | Foto: Istimewa
Sukabumi23 Oktober 2024, 19:29 WIB

Hilang Kendali di Tikungan Lalu Tabrak Warung, Pemotor Tewas di Simpenan Sukabumi

Mereka diduga kehilangan kendali sehingga terjatuh ke sebelah kiri jalan.
Lokasi kecelakaan tunggal di Jalan Cigaru-Kiara Dua, tepatnya di kawasan perkebunan Teh Cigaru, Desa Kertajaya, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Rabu (23/10/2024). | Foto: Istimewa
Food & Travel23 Oktober 2024, 19:00 WIB

5 Makanan Khas Kota Tangerang yang Unik dan Menggugah Selera

Tangerang memiliki segudang kuliner khas yang menggugah selera dan wajib dicoba.
Tangerang memiliki segudang kuliner khas yang menggugah selera dan wajib dicoba. (Sumber : Instagram/@laksatangerangcikimhua/@sumsum_pisangmas).
Entertainment23 Oktober 2024, 18:30 WIB

NCT DREAM Bakal Merilis Album Baru Bulan Dengan Formasi Lengkap

Kabar bahagia datang dari NCT DREAM yang akan comeback dengan merilis album terbaru bertajuk DREAMSCAPE pada 11 November 2024. Renjun akan berpartisipasi usai hiatus.
NCT DREAM Bakal Merilis Album Baru Bulan Dengan Formasi Lengkap (Sumber : Instagram/@nct_dream)
Life23 Oktober 2024, 18:00 WIB

Kumpulan Doa Minta Jodoh Terbaik untuk Laki-laki dan Perempuan, Yuk Amalkan

Berdoa meminta jodoh terbaik merupakan salah satu bentuk ikhtiar seorang hamba kepada Allah SWT.
Meminta jodoh yang terbaik adalah bentuk usaha untuk mendapatkan pasangan hidup yang bisa membimbing kita dalam menjalankan ibadah dan meraih ridho Allah. | (Sumber : Instagram/@dindahw)
Sukabumi23 Oktober 2024, 17:53 WIB

Satu Tewas! Pemotor Satria Kecelakaan Tunggal di Jalan Simpenan Sukabumi

Kecelakaan melibatkan pengendara dan penumpang sepeda motor Satria F 150.
Sepeda motor Satria F 150 yang kecelakaan tunggal di Jalan Cigaru-Kiara Dua, tepatnya di kawasan perkebunan Teh Cigaru, Desa Kertajaya, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Rabu (23/10/2024). | Foto: Istimewa