Kasus Pencurian Takut Terungkap, Pria di Kalapanunggal Sukabumi Tusuk Tetangganya

Selasa 25 April 2023, 13:37 WIB
Polisi menunjukan barang bukti sebilah pisau yang digunakan pelaku untuk menusuk tetangganya di Desa Gunungendut, Kecamatan Kalapanunggal, Kabupaten Sukabumi. (Sumber : Istimewa)

Polisi menunjukan barang bukti sebilah pisau yang digunakan pelaku untuk menusuk tetangganya di Desa Gunungendut, Kecamatan Kalapanunggal, Kabupaten Sukabumi. (Sumber : Istimewa)

SUKABUMIUPDATE.com - Sat Reskrim Polres Sukabumi dan unit Reskrim Polsek Kalapanunggal meringkus pria berinisial IB (25 tahun) yang merupakan pelaku penusukan dan percobaan pembunuhan terhadap tetangganya sendiri.

Polisi menyatakan pelaku yang merupakan warga Kecamatan Kalapanunggal, Kabupaten Sukabumi, melakukan tindakan itu karena takut aksi pencuriannya terungkap.

Kapolres Sukabumi AKBP Maruly Pardede melalui Kasat Reskrim Polres Sukabumi AKP Dian Pornomo mengungkapkan korban dalam kejadian ini bernama Ujang Kamaludin (30 tahun) warga Desa Gunungendut, Kecamatan Kalapanunggal. Korban seorang buruh harian lepas.

Baca Juga: Kendaraan Mengular dari Lingsel Hingga Cibadak Sukabumi

Lebih lanjut, Dian menuturkan pelaku mencuri barang milik korban pada hari Jumat, 21 April 2023. Lalu pelaku merasa resah dan takut perbuatannya itu terungkap, sebab pihak korban telah curiga. 

"Jadi pelaku ini pernah mencuri barang berupa Handphone dan uang milik korban pada hari Jumat, 21 April 2023. Namun perbuatan pelaku ini ternyata dicurigai oleh istri korban," ujar Dian.

Dia menuturkan, pelaku sempat menemui dan mengobrol sebentar dirumah korban di Kampung Panagogan, Desa Gunungendut pada Senin, 24 April 2023 malam. Setelah itu pelaku pulang.

Pada saat perjalanan pulang itu timbul niat dari pelaku untuk menghabisi korban. Pelaku lantas mematikan meteran listrik atau KWH sehingga rumah korban menjadi gelap. Pelaku kemudian bersembunyi disamping pintu terhalang kursi sambil menunggu korban keluar rumah.

Baca Juga: Pengunjung Situ Gunung Minta Uang Kembali, Merasa Tak Menikmati Obyek Wisata yang Tersedia

Tak lama setelah itu, korban keluar rumah untuk menghidupkan meteran listrik rumahnya dan pada saat itulah pelaku menusuk perut korban sebanyak satu kali dengan pisau yang sudah disiapkannya.

Tusukan itu membuat korban terjatuh kemudian korban lari ke dalam rumah. Melihat korban berlari, pelaku mengejarnya.

"Pada saat dikejar oleh pelaku, korban berteriak minta golok dan ternyata teriakan korban itu membuat pelaku panik lalu melarikan diri," jelasnya.

Korban langsung dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis. "Korban mengalami luka tusuk pada bagian perut sebelah kanan," ujar Dian.

Baca Juga: 60 Negara di Dunia Pilih 21 April, Cuma 4 Negara Asia Tenggara Tetapkan Idul Fitri 22 April 2023

Adapun pelaku diringkus tak lama dari terjadinya peristiwa itu pada Senin, 24 April 2023 malam.

Menurutnya, motif dari pelaku mencoba membunuh korban atau menganiaya korban dengan maksud untuk menghilangkan bukti atau menutupi perbuatan pelaku yang telah mencuri barang dan uang milik korban.

Selain mengamankan pelaku, penyidik Satuan Reskrim Polres Sukabumi juga telah menyita barang bukti berupa, 1 unit Handphone, 1 buah pisau dengan serangkanya, jaket, celana jeans dan sandal jepit. 

"Kepada pelaku, penyidik akan menerapkan pasal 338 KUHP junto pasal 53 KUHP tentang percobaan pembunuhan dan atau pasal 351 KUHP tentang penganiayaan dengan ancaman kurungan penjara maksimal 20 tahun," kata Dian.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Life28 April 2024, 17:44 WIB

5 Alasan Kenapa Seseorang Sulit Memaafkan Masa Lalunya, Ketahui Penyebabnya!

Tak sedikit orang yang sangat sulit memaafkan masa lalunya sendiri sehingga sampai kini terjebak dalam balutan masa kelam yang menyakitkan.
Ilustrasi. Orang menangis karena sulit memaafkan masa lalu. | Sumber poto : Pexels/ Karolina Grabowska
Sukabumi28 April 2024, 17:32 WIB

29 Motor Berknalpot Brong Terjaring Razia di Sukabumi, Pemiliknya Ditilang

Puluhan motor berknalpot brong disita polisi usai terjaring razia KRYD Polres Sukabumi Kota. Pemiliknya ditilang.
Pemiliknya ditilang, puluhan motor berknalpot brong diangkut Polres Sukabumi Kota. (Sumber : Istimewa)
Life28 April 2024, 17:30 WIB

4 Jenis Emosi Besar yang Bisa Dibicarakan dengan Anak Agar Mereka Mengerti

Membicarakan emosi dengan anak-anak bisa jadi rumit, pelajari lebih lanjut tentang cara mendiskusikan perasaan besar dengan anak kecil.
Ilustrasi. Anak sedang emosi. Sumber : Freepik/@8foto
Keuangan28 April 2024, 17:11 WIB

6 Kesalahan Sepele yang Menyulitkan Anda Hidup Kaya, Yuk Evaluasi Diri!

Orang yang sulit sukses dan kaya hidupnya tentu disebabkan oleh beberapa alasan krusial sehingga membuat masa depannya mandeg atau stagnan.
Ilustrasi. Alasan hidup sulit sukses dan kaya. | Sumber foto : Pexels/Nicola Barts
Musik28 April 2024, 17:00 WIB

Lirik Lagu Tak Selalu Memiliki Lyodra, OST Film Ipar Adalah Maut

Inilah Lirik Lagu Tak Selalu Memiliki yang Dinyanyikan oleh Lyodra sebagai Original Soundtrack atau OST Film Ipar Adalah Maut.
Lirik Lagu Tak Selalu Memiliki Lyodra, OST Film Ipar Adalah Maut. Foto : YouTube/LyodraOfficial
Sukabumi28 April 2024, 16:57 WIB

Warga Keluhkan Sampah Bau Busuk Dibiarkan Menumpuk di Pangsor Lio Palabuhanratu Sukabumi

Warga keluhkan tumpukan salah di pinggir Jalan Pangsor Lio Palabuhanratu Sukabumi. Baunya tak sedap hingga bahayakan pengguna jalan.
Tumpukan sampah berserakan ke pinggir jalan di Kampung Pangsor Lio, Kelurahan Palabuhanratu, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi. (Sumber : SU/Ilyas)
Life28 April 2024, 16:30 WIB

Bersikap Fleksibel, 10 Cara Menjadi Orang Tua yang Lebih Baik Untuk Anak

Dari mengajukan pertanyaan hingga berlatih mendengarkan secara aktif, trik berikut akan membantu Anda menjadi orang tua yang lebih baik.
Ilustrasi. Cara menjadi orang tua yang lebih baik. Sumber : Freepik/@freepik
Sukabumi28 April 2024, 16:12 WIB

Lewat Harmoni Budaya, IPB Sukabumi Ajak Generasi Muda Lestarikan Nilai Luhur Bangsa

Harmoni Budaya 2024 diharapkan menjadi titik awal bagi semangat pelestarian budaya dan penyaluran bakat seni generasi muda Sukabumi.
Acara Harmoni Budaya 2024 diresmikan secara simbolik oleh Dr. Ir. Aceng Hidayat MT. selaku Dekan Sekolah Vokasi IPB University, dan Rita Handayani S.Ip. M.Si. perwakilan dari Disdikbud Kota Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Life28 April 2024, 16:00 WIB

7 Karakter Orang Miskin yang Membuat Hidupnya Sulit Kaya

Kekakuan mental atau ketidakmampuan untuk beradaptasi dengan perubahan pasar atau teknologi bisa menjadi penghalang bagi kemajuan finansial sehingga membuat orang miskin sulit kaya.
Ilustrasi. Karakter Orang Miskin yang Membuat Hidupnya Sulit Kaya (Sumber : Pexels/JoaoJesus)
Life28 April 2024, 15:30 WIB

9 Cara Menghabiskan Waktu Berkualitas Bersama Anak Demi Keluarga Bahagia

Ingin meningkatkan hubungan Anda dengan anak sekaligus mendorong perkembangan sosial dan emosionalnya? Menghabiskan waktu bersama mereka dapat melakukan hal-hal ini dan banyak lagi.
Ilustrasi. Keluarga bahagia. Tips menghabiskan waktu berkualitas bersama anak. Sumber : Freepik/@pressfoto