Disdik Bicara Akses Perahu bagi Pelajar Sukabumi Lintasi Sungai Cikaso

Kamis 03 November 2022, 13:49 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Sukabumi merespons kabar adanya sejumlah siswa di SMPN 4 Cibitung yang terpaksa mendayung perahu akibat mogok saat melintasi Sungai Cikaso.

SMPN 4 Cibitung berlokasi di Kampung Ciloma, Desa Cibitung, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Sukabumi. Beberapa siswanya berasal dari kampung seberang sehingga harus naik perahu untuk bisa sampai di sekolah.

Sekretaris Disdik Kabupaten Sukabumi, Khusyairin, mengatakan pemerintah fokus terhadap akses pendidikan. Ini terbukti dalam waktu dekat Disdik akan menyerahkan perahu dari donatur untuk SDN Ciroyom di Desa Cibitung.

"Bantuan kali ini tidak dialokasikan kepada SMPN 4 Cibitung dengan pertimbangan SMPN 4 Cibitung satu atap dengan SDN Ciloma. Sementara SDN Ciloma baru saja diberi bantuan perahu berkapasitas lebih besar dari perahu yang dimiliki SMPN 4 saat ini," kata Khusyairin, Kamis (3/11/2022).

Khusyairin menyebut perahu untuk SDN Ciloma juga sumbangan donatur. Harapannya, perahu ini dapat digunakan bersama oleh siswa SDN Ciloma dan SMPN 4 Cibitung karena dua sekolah ini satu atap di lokasi yang sama.

"Bantuan itu diberikan untuk kelancaran siswa pulang pergi sekolah. Bantuan perahu saat ini akan diberikan ke SDN Ciroyom karena sekolah ini juga satu atap dengan SMPN 5 Cibitung yang akses jalannya menggunakan transportasi air dan belum memiliki perahu," ujar dia.

Khusyairin mengatakan pihaknya akan melakukan evaluasi sejauh mana pemanfaatan dan pemeliharaan perahu yang diberikan oleh donatur kepada sekolah dan sejauh mana tingkat kebutuhan sekolah terhadap perahu.

"Kalau kebutuhan perahu memang mendesak, maka akan kita programkan. Solusi jangka pendek untuk mengatasi masalah ini, kami mohon perahu yang diberikan kepada SDN Ciloma bisa digunakan bersama dengan tetap memperhatikan kapasitas muat dan mengatur jadwal penyeberangan. Artinya tetap harus memperhatikan faktor keselamatan," katanya.

"Dalam waktu dekat kami akan menugaskan Kasi Sarpras ke lokasi dan kami juga akan mengundang kepala sekolah untuk mendengarkan tata kelola kendaraan perahu," imbuh Khusyairin.

Khusyairin mengatakan Didsik juga akan membantu perawatan perahu SMPN 4 Cibitung . Mesinnya akan diganti baru dan badan perahunya akan diperbaiki. Kepala SMPN 4 Cibitung pun akan diundang ke kantor Disdik.

"Secepatnya Kepala SMPN 4 Cibitung menemui Kepala Bidang SMP dengan membawa proposal sederhana melampirkan foto eksisting kondisi perahu," katanya.

Diketahui, Sungai Cikaso menjadi satu-satunya akses menuju SMPN 4 Cibitung. Perasaan waswas kerap menghantui para siswa lantaran melintasi sungai ini menggunakan perahu yang kadang mogok.

SMPN 4 Cibitung berlokasi di Kampung Ciloma, Desa Cibitung. Sementara beberapa siswa berasal dari Kampung Cibugel dan Cikepel, Desa Sumberjaya, Kecamatan Tegalbuleud. Ada juga siswa yang berasal dari Kampung Solokanpari, Desa Cibitung.

Salah satu pengajar di SMPN 4 Cibitung, Indra Firmasyah, mengatakan ada tujuh siswa dari Kampung Cibugel, satu siswa asal Kampung Cikepel, dan satu siswa dari Kampung Solokanpari. Mereka setiap hari, berangkat dan pulang sekolah, menggunakan perahu yang usianya cukup tua dan usang.

"Ada dua perahu yang biasa digunakan oleh siswa dan guru," kata Indra.

Indra mengatakan satu perahu merupakan sumbangan dari alumni SMPN 4 Cibitung angkatan 1989 bernama Keti. Perahu ini biasanya digunakan para guru untuk ke sekolah. Sementara satu perahu lainnya adalah sumbangan dari Bima Sakti Care dengan ukuran lebih besar dan bisa mengangkut 40 orang.

Kedua perahu tersebut terbuat dari kayu dengan mesin Honda PK 9. Perahu pemberian Keti sudah dioperasikan selama tiga tahun, sedangkan perahu dari Bima Sakti Care sudah digunakan hampir empat tahun.

"Keduanya sering mengalami ganngguan pada mesin," ujar Indra.

#SHOWRELATEBERITA

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Tags :
Berita Terkini
Bola26 April 2024, 05:12 WIB

Timnas Indonesia Lolos Semifinal Piala Asia U-23 2024 usai Menang Dramatis atas Korsel

Fenomenal! Timnas Indonesia berhasil lolos semifinal Piala Asia U-23 2024 usai taklukan Korsel lewat drama adu pinalti.
Rafael Struick (kanan) cetak dua gol untuk Timnas Indonesia U-23 di laga versus Korsel. (Sumber : IG AFC Asian Cup)
Science26 April 2024, 05:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 26 April 2024, Waspada Hujan Petir di Siang Hari

Cuaca Jawa Barat dan sekitarnya termasuk Sukabumi pada 26 April 2024, yang berpotensi hujan deras disertai petir pada siang hari.
Ilustrasi - Cuaca Jawa Barat dan sekitarnya termasuk Sukabumi pada 26 April 2024, yang berpotensi hujan deras disertai petir pada siang hari. | Foto: Freepik.com/wirestock
Life26 April 2024, 00:02 WIB

5 Manfaat Penerapan Pola Asuh Paralel Pada Anak, Salah Satunya Kurangi Masalah Emosional

Keberhasilan mengasuh anak secara paralel tergantung pada menjaga interaksi dengan mantan Anda seminimal mungkin. Karena pola asuh ini memiliki manfaat baik untuk anak.
Ilustrasi manfaat penerapan pola asuh paralel / Sumber Foto: Freepik/@tirachardz
Sukabumi25 April 2024, 23:51 WIB

Tersambar Petir, Rumah di Nagrak Sukabumi Hangus Terbakar

Berikut kronologi kebakaran rumah di Nagrak Sukabumi. Peristiwa terjadi setelah petir menyambar rumah tersebut.
Kondisi kebakaran rumah di Nagrak Sukabumi akibat tersambar petir. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi25 April 2024, 23:23 WIB

Hujan Deras, Banjir Rendam Jalan Raya dan Belasan Rumah di Cidahu Sukabumi

Dipicu hujan deras, jalan raya dan belasan rumah terendam banjir di Pasirdoton Cidahu Sukabumi.
Kondisi jalan raya Cidahu Sukabumi dan rumah warga yang terendam banjir. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi Memilih25 April 2024, 22:18 WIB

PKB Gagas Poros Ketiga, Siapkan Figur untuk Lawan Asjap dan Iyos di Pilkada Sukabumi

ewan Pimpinan Cabang Partai Kebangkitan Bangsa (DPC PKB) Kabupaten Sukabumi saat ini tengah membuka penjaringan bakal calon bupati / wakil bupati Sukabumi yang akan diusung dalam Pilkada 2024.
Logo Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) | Foto : Ist
Bola25 April 2024, 21:54 WIB

Kalahkan Borneo FC 2-1, Persib Segel Runner-up Regular Series Liga 1 2023/2024

Dua gol Persib Bandung atas Borneo FC disumbangkan David da Silva menit 20 dan Ciro Alves (70).
Para pemain Persib merayakan gol ke gawang Borneo FC pada pertandingan pekan ke-33 Liga 1 2023/2024 di Stadion Si Jalak Harupat, (Sumber : PERSIB.co.id)
Sukabumi Memilih25 April 2024, 21:39 WIB

Tiga Partai Bahas Draft Koalisi, Sepakat Usung Asep Japar di Pilkada Sukabumi?

Menjelang perhelatan Pilkada Sukabumi 2024, sejumlah elit partai tengah sibuk melakukan komunikasi dengan sesama partai untuk membangun koalisi.
Pertemuan Golkar PPP dan Gerindra membahas draf koalisi | Foto : Ist
Sukabumi25 April 2024, 21:19 WIB

Pemkot Sukabumi Beri Hadiah Untuk SKPD dengan Pendaftaran Pekerja Rentan Terbanyak

SKPD yang menerima hadiah dianggap telah menunjukkan komitmen yang kuat dalam mendorong pendaftaran pekerja rentan ke dalam program jaminan sosial.
Pemberian hadiah bagi SKPD Pemkot Sukabumi dengan Pendaftaran Pekerja Rentan Terbanyak. (Sumber : Istimewa)
Bola25 April 2024, 21:00 WIB

Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Korea Selatan di Piala Asia U-23 2024, Klik Disini!

Bagi kamu yang ingin menyaksikan pertandingan Piala Asia 2024 antara Timnas Indonesia U-23 vs Korea Selatan U-23 berikut kami sediakan layanan live streamingnya.
Bagi kamu yang ingin menyaksikan pertandingan Piala Asia 2024 antara Timnas Indonesia U-23 vs Korea Selatan U-23 berikut kami sediakan layanan live streamingnya. (Sumber : Instagram/@jagad_stadium/Ist).