Pasar Kamis dan Karya Santri Al-Hasaniyyah Sukabumi Curi Perhatian Menparekraf

Kamis 20 Oktober 2022, 18:41 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Keberadaan Pasar Kamis di Cicurug Kabupaten Sukabumi dan hasil karya ekonomi kreatif para Santri Ponpes Al-Hasaniyyah mencuri perhatian pemerintah pusat. Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI Sandiaga Salahuddin Uno, mengunjungi Pondok Pesantren Al-Hasaniyyah, Kamis (20/10/2022).


Apa yang dilakukan para santri untuk mandiri dengan membangun sektor ekonomi kreatif membuat Menteri Sandiaga terkesan. Kesempatan ini juga dimanfaatkan Sandiaga untuk bersilaturahmi dengan pimpinan Ponpes Al-Hasaniyyah, KH. R Ajengan Amang  Muhammad dan jajarannya.


Sebagai informasi, Pondok Pesantren Al-Hasaniyyah adalah salah satu lembaga pendidikan agama yang cukup besar di Sukabumi. Didirikan tahun 1870 oleh Kyai Mama Bintang, sudah berusia 150 tahun,  dan kini dipimpin oleh Kyai Ajengan Rahmat, putra dari Ajengan Sepuh KH R Ajengan Amang Muhammad.


Kedatangan Menparekraf ini juga untuk melihat langsung karya para santri pondok pesantren Al-Hasaniyyah yang mampu membangun perekonomian. Mulai dari bengkel motor, perkayuan dan lain lain. Dalam kesempatan ini, para santri Al-Hasaniyyah menyediakan booth dagangan untuk menjual hasil karya. 


Menparekraf Sandiaga Uno dalam sambutannya menyebut sebelum ada universitas, pondok pesantren adalah lembaga pendidikan yang dicatat oleh sejarah sebagai fasilitator pembelajaran anak bangsa saat itu. Tokoh ulama, para pimpinan pimpinan bangsa dan para santri menjadi garda terdepan sebagai perjuangan bangsa, merebut dan mempertahankan kemerdekaan, membangun bangsa dengan ilmu agama dan kemandirian ekonomi.


"Potensi santri harus kita dukung dan gaungkan, hidupkan dan melanjutkan semangat perjuangan dengan pendidikan inspirasi. Warga Indonesia harus memenangkan persaingan global dengan hasil karya karya terbaik, "ujar Sandiaga. 


Menurut Sandiaga, Kemenparekraf akan membangun dan mendukung upaya sektor ekonomi kreatif. "Tadi saya melihat sendiri bagaimana suasana ekonomi di pasar kamis dan kerajinan para santri. Memanfaatkan era teknologi dan ekonomi digital, sesuai semangat hari santri nasional, nantinya kita beri kesempatan untuk berkembang," lanjut Manparekraf.


Budaya pengajian rutin setiap kamis pagi yang dijaga oleh Ponpes Al-Hasaniyyah terbukti mampu membangun ekonomi kreatif. Para pedagang berdatangan, membuka usahanya di pasar kamis. "Saya melihat pasar kamis itu sudah 80 persen membangun ekonomi kreatif. Disana banyak produk lokal Sukabumi,“ lanjut Sandiaga.


Kedepan, lanjut Menparekraf pemerintah harus memberikan peluang usaha dan lapangan kerja, karena bangsa tengah menghadapi ancaman resesi. "Kita sepakat santri dan santriwati disini adalah garda terdepan dalam menghadapi resesi dengan mendorong agar kemampuan tata kelola dunia pendidikan sehingga nantinya kita targetkan penciptaan 1,1 juta lapangan kerja baru dan 4,4 juta lapangan kerja di 2024 bisa kita wujudkan, "ujarnya.


Sandiaga kemudian mengungkapkan total pondok pesantren yang membangun santri digitalpreneur rata rata sudah memasuki era digitalisasi. Walaupun pesantren salafiah, lanjutnya, ponpes-ponpes itu sudah membuka peluang kerja sama.


"Target kita tiap tahun ini 20  persen dari pondok pesantren bisa meningkatkan kemampuannya untuk mengadopsi digitalisasi. Selanjutnya perlu pemahaman bahwa era industri 4.0 akan diikuti era masyarakat 5.0, dimana sumber daya manusia yang berkompeten menjadi syarat menuju konsep masyarakat yang berpusat pada manusia dan teknologi," tegas Sandiaga.


Ia memberikan kesan mendalam saat mencoba sajian kopi hasil karya para santri Al-Hasaniyyah. Tak hanya itu Sandiaga juga terkesan dengan motor custom rakitan bengkel santri.


"Belum pernah saya melihat motor belakangnya Yamaha depannya Honda, baru kali ini, Belakangnya PCX depannya Nmax , salah satu upaya ekonomi kreatif, mungkin kalau Marc Marquez melihat bisa berdecak kagum," bebernya disambut tawa para santri.


Tak hanya itu Sandiaga juga menggaris bawahi produk karya pesantren Al-Hasaniyyah yang bernilai bernilai tambah sangat tinggi. Seperti ikan hias yang sudah diekspor hingga kanada.


"Jelas bukan jago kandang lagi, tapi menjadi juara dan bernilai belasan juta yang sudah dijual. Selain itu kopi adalah program unggulan ekonomi kreatif Indonesia. Motor custom ini sudah masuk kedalam KBLI kita, desain produk atau desain kreasi produk. Ada ikan sebagai bahan dasar daripada kuliner dan kerajinan berbasis kaligrafi yang akan kita tingkatkan ke digitalisasi, "pungkas Sandi di Pondok Pesantren Al-Hasaniyyah, Kaum Babakan, Cicurug.


Dalam kesempatan tersebut Kyai Ajengan Aa Rahmat Fauzi, Pimpinan Al-Hasaniyyah menuturkan hasil karya mereka adalah upaya membangun potensi para santri. "Kedepannya tantangan kami adalah pengembangan IT untuk menghadapi era teknologi digital. Terima kasih atas kunjungan dan perhatian dari pemerintah melalui Menparekraf Sandiaga Uno," tegasnya.


#SHOWRELATEBERITA


Reporter: Ibnu/Magang

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Food & Travel19 April 2024, 06:00 WIB

Cara Membuat Air Rebusan Jambu Biji untuk Menurunkan Gula Darah, Ini 8 Langkahnya!

Daun jambu biji juga mengandung senyawa-senyawa aktif seperti flavonoid dan tanin yang memiliki sifat antioksidan dan antiinflamasi. Beberapa orang juga mengonsumsi teh atau ekstrak daun jambu biji untuk mendukung kesehatan secara umum.
Ilustrasi. Cara Membuat Air Rebusan Jambu Biji untuk Menurunkan Gula Darah, Ikuti Langkah-Langkahnya! (Sumber : Instagram/@parboaboa)
Science19 April 2024, 05:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 19 April 2024, Termasuk Wilayah Sukabumi, Cianjur dan Bogor

Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya Jumat 18 April 2024.
Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya Jumat 18 April 2024. (Sumber : Freepik/@wirestock)
Nasional19 April 2024, 03:16 WIB

Diduga Merayu Anggota PPLN, Ketua KPU RI Dilaporkan ke DKPP dengan Tuduhan Asusila

Lembaga Konsultasi Bantuan Hukum Fakultas Hukum Universitas Indonesia (LKBH FHUI) dan LBH APIK melaporkan Ketua KPU Hayim Asy'ari ke Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP)
Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari | Foto : Youtube KPU
Internasional19 April 2024, 02:43 WIB

28 Karyawan Dipecat, Buntut Protes Kontrak Kerja Google dengan Militer Israel

Google memecat sejumlah karyawan setelah diketahui melakukan protes terhadap kondisi tenaga kerja dan kontrak perusahaan dengan militer Israel.
Kantor Google di San Francisco | Foto : Ist
Internasional19 April 2024, 02:02 WIB

Bencana Banjir Melanda Dubai, Ilmuan Peringatkan Hal Ini

Bencana alam berupa banjir melanda Dubai, Uni Emirat Arab, pada hari Selasa (16/4/2024), setelah hujan deras mengguyur negara tersebut.
Bencana Banjir Melanda Dubai | Foto : Capture video youtube HAG Weather
Keuangan19 April 2024, 01:29 WIB

6 Tanda Kamu Lebih Cocok Jadi Pebisnis Ketimbang Karyawan, Ini Buktinya

Sesungguhnya ada beberapa tanda yang menjadi petunjuk orang lebih cocok jadi pebisnis daripada karyawan
Tanda orang lebih cocok jadi pebisnis  | Foto : Pexels/Andrea Piacquadio
Inspirasi19 April 2024, 01:19 WIB

5 Tipe Overthinking yang Sering Dialami Banyak Orang, Kamu Termasuk yang Mana?

Overthingking sejatinya dibagi ke dalam beberapa tipe yang mungkin jarang diketahui banyak orang. Mari simak penjelasan berikut
Tipe orang overthingking | Foto : Pexels/Andrea Piacquadio
Sukabumi19 April 2024, 00:53 WIB

Warga Keluhkan Sampah Dekat Terminal Sagaranten Sukabumi, Tidak Ada TPS Meski Iuran

Sejumlah pedagang dan warga mengeluhkan pengolahan sampah di sekitar Terminal Sagaranten Kabupaten Sukabumi
Warga Sagaranten sedang membersihkan sampah yang menumpuk | Foto : Ragil Gilang
Sukabumi19 April 2024, 00:03 WIB

ASN di Sukabumi Balik Tuduh Istrinya yang Lakukan KDRT, Akan Dilaporkan Jika Tak Minta Maaf

ASN di Sukabumi membantah tuduhan KDRT. Ia menyebut informasi yang disampaikan oleh istrinya melalui kuasa hukumnya merupakan kebohongan, tidak sesuai fakta, dan terlalu dilebih-lebihkan.
Huasa hukum BCA, Muhammad Adad Maulana saat menunjukan bukti KDRT yang dilakukan oleh DM kepada BCA | Foto : Asep Awaludin
Sukabumi18 April 2024, 23:16 WIB

Pelajar dan Forkopimcam Cisolok Bersihkan Pantai Karang Hawu Pasca Libur Lebaran 2024

Usai cuti libur lebaran 2024, Forkopincam Cisolok bersama para pelajar SMP Cisolok melakukan aksi bersih-bersih sampah di Pantai Karang Hawu, Kabupaten Sukabumi, pada Kamis (18/4/2024).
Forkopincam Cisolok bersama para pelajar SMP Cisolok melakukan aksi bersih-bersih sampah di Pantai Karang Hawu, Kabupaten Sukabumi, pada Kamis (18/4/2024) | Foto : Ilyas Supendi