Pemkab Sukabumi Bersama Kodim 0607 Bangun Rutilahu Hingga Jembatan

Selasa 02 Maret 2021, 07:55 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Pemerintah Kabupaten Sukabumi bersama Kodim 0607 Kota Sukabumi melaksanakan kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-110 tahun 2021 di Kampung Kebonpanjang, Desa Sundawenang, Kecamatan Parungkuda.

Kegiatan TMMD yang memiliki tema "Wujud Sinergi Membangun Negara" itu dilaksanakan selama 30 hari dimulai dari 2 Maret sampai 31 Maret 2021, dengan sasaran pembangunan fisik dan non fisik.

Baca Juga :

Program 100 Hari Bupati dan Wabup Sukabumi Bidang Kesehatan dan Pembangunan

Untuk kegiatan fisik terdiri dari pembangunan jembatan dengan panjang 12,7 meter dan lebar 4,5 meter. Pembangunan Tanggul Penahan Tanah (TPT) dengan panjang 50 meter dan lebar 4 meter. Pengupasan jalan dengan panjang 50 meter dan lebar 4 meter. Selain itu, pembangunan rumah tidak layak huni sebanyak 20 unit.

Sementara itu, pembangunan non fisik meliputi penyuluhan kesehatan, pertanian, peternakan, wawasan kebangsaan bela negara, Kamtibmas, keagamaan, bahaya Covid-19, dan kegiatan penunjang kamtibmas.

Bupati Sukabumi Marwan Hamami mengatakan, TMMD merupakan aksi nyata untuk ibu pertiwi dan masyarakat. Apalagi, tujuan TMMD untuk meningkatkan akselerasi pembangunan di daerah. "Kegiatan ini mengajak semua  untuk bergotong royong. Lewat kebersamaan, semua persoalan berat akan menjadi ringan" ucap Marwan saat mendampingi Danrem 061/SK Brigjen TNI Achmad Fauzi yang melakukan peninjauan ke lokasi TMMD, Selasa (2/3/2021)

Bupati Sukabumi mengapresiasi hasil pekerjaan dalam kegiatan TMMD yang maksimal. "Seperti pembangunan rutilahu, kalau dihitung per unit anggarannya tidak akan cukup untuk membuat rumah permanen, namun lewat keterlibatan semua pihak akhirnya bisa dibangunkan rumah yang layak dan pemanen," jelasnya.

Marwan menambahkan bahwa sinergitas Kodim 0607 Kota Sukabumi bersama Pemkab Sukabumi bukan kali pertama. Sebelumnya, telah bersinergi dalam membuka Jalur Sukabumi Utara (Sutra) lewat karya bakti TNI. 

Ditempat yang sama Danrem 061/SK Brigjen TNI Achmad Fauzi berpesan bahwa pelaksanaan TMMD ini harus berjalan tepat sasaran dan waktu. "Partisipasi aktif dari masyarakat menjadi kunci kelancaraan pelaksanaan TMMD. Maka dari itu, perlu kerjasama dan kerja bersama, Lewat TMMD dan gotong royong yang melibatkan masyarakat, rutilahu bisa diubah jadi rumah permanen dengan luas 30 meter persegi. Bahkan pembangunan jembatan pun sudah terlihat hasilnya walaupun anggaran sangat minim kita akan memaksimalkan hasil," terangnya

Sementara itu, Dandim 0607 Letkol Inf Danang Prasetyo Wibowo menyampaikan Bahwa kegiatan TMMD ke 110 ini tujuannya adalah  mewujudkan kesejahteraan masyarakat. Apalagi, Pemkab Sukabumi sangat konsen dalam memajukan wilayah

"150 personel dilibatkan,Lewat TMMD dan gotong royong yang melibatkan masyarakat kita  pelancar  urat nadi ekonomi masyarakat. Sehingga meningkatkan kesejahteraan masyarakat" pungkasnya.

Salah seorang Warga Kampung Kebonpajang Aeratna Nurina mengaku bersyukur dan bahagia dengan adanya kegiatan TMMD."Pembangunan ini sangat dinantikan masyarakat sejak dulu Alhamdulillah dan terima kasih kepada semua pihak yang mendukung pembangunan, dengan TMMD akses menuju kampung bisa menggunakan mobil" terangnya.

Dalam kesempatan tersebut, dilaksanakan penandatanganan naskah serah terima pekerjaan dari Bupati Sukabumi Marwan Hamami kepada Dandim 0607 Letkol Inf Danang Prasetyo Wibowo ditandai dengan penyerahan alat sarana kerja. Masih di lokasi TMMD juga dilaksanakan penyuntikan vaksin covid-19 untuk warga sekitar lokasi TMMD.

Ingat Pesan Ibu: Wajib 5M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun, menghindari kerumunan dan membatasi mobilitas serta aktivitas di luar rumah). Redaksi sukabumiupdate.com mengajak seluruh pembaca untuk menerapkan protokol kesehatan Covid-19 di setiap kegiatan.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Life28 April 2024, 23:24 WIB

7 Trik Jitu Move On dari Mantan Pacar, Ini yang Bisa Kamu Lakukan!

Putus cinta adalah salah satu momen paling sulit dalam kehidupan, terutama ketika harus melepaskan mantan pacar yang pernah kita cintai dengan sepenuh hati.
Ilustrasi putus cinta. | Sumber Foto: pixabay/oppy77
Life28 April 2024, 23:17 WIB

6 Cara Memiliki Mental Kuat agar Tahan Banting dan Tidak Direndahkan Orang Lain

Memiliki mental kuat sangat dibutuhkan dalam hidup supaya tahan banting dan tidak mudah direndahkan oleh orang lain.
Ilustrasi. Cara memiliki mental kuat. | Sumber foto : Pexels/Andrea Piacquadio
DPRD Kab. Sukabumi28 April 2024, 23:12 WIB

Soroti Isu Pungli di PT GSI Sukabumi, DPRD Kritik Program Disnakertrans Tak Efektif

Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi, Hera Iskandar angkat bicara terkait isu pungli di GSI Cikembar.
Warga sempat blokade jalan cikembar, sebagai bentuk protes praktik pungli tenaga kerja di PT GSI (Sumber : SU/Ibnu)
Life28 April 2024, 22:12 WIB

Ini 5 Sikap Sabar yang Membuat Anda Hidup Damai Setiap Hari

Sikap sabar akan membantu setiap orang lebih merasakan kedamaian dan ketenangan dalam hidupnya.
Ilustrasi. Sikap sabar yang membuat damai. | Sumber Foto : Pexels/Andrea Piacquadio
Sukabumi28 April 2024, 22:07 WIB

Dihuni Nenek dan Cucu, Rutilahu di Surade Sukabumi Nyaris Roboh Akibat Gempa Garut

Rutilahu yang dihuni nenek dan cucu di Surade Sukabumi nyaris roboh akibat gempa Garut M6,2.
Kondisi rutilahu yang nyaris roboh akibat diguncang gempa laut Garut. (Sumber : Istimewa)
Life28 April 2024, 21:30 WIB

Sembunyi Saat Bertemu Orang Baru, Kenali 7 Perilaku Umum Anak Usia 2 Tahun

Anak usia dua tahun menunjukkan emosinya dengan cara yang cukup aneh. Pelajari cara memecahkan kode tujuh perilaku umum balita.
Ilustrasi. Perilaku umum anak 2 tahun. Sumber : Freepik/@freepik
Bola28 April 2024, 21:22 WIB

Kapolres Sukabumi Ajak Nobar Semifinal Piala Asia U-23 Indonesia Vs Uzbekistan, Ini Lokasinya

Dukung Timnas masuk Final, Polres Sukabumi gelar nobar semifinal Piala Asia U-23 Indonesia vs Uzbekistan.
Timnas Indonesia U-23 lolos ke Semifinal Piala Asia U-23 2024 usai kalahkan Korea Selatan. (Sumber : Dok. AFC)
Life28 April 2024, 21:00 WIB

10 Kebiasaan Positif yang Membuat Anda Dihargai Orang Lain

Ayo Lakukan Sederet Kebiasaan Positif Berikut yang Bisa Membuat Hidupmu Dihargai oleh Orang Lain.
Ilustrasi. Kebiasaan Positif yang Membuat Seseorang Dihargai oleh Orang Lain. (Sumber : Pexels/HuyPhan)
Life28 April 2024, 20:30 WIB

Tanggapi Segera, Begini 10 Cara Untuk Menghentikan Balita yang Suka Menggigit

Balita seringkali menggigit jika mereka merasa marah, tidak nyaman, hingga mengekspresikan perasaannya. Namun jangan dibiarkan dan hentikan dengan cara ini.
Ilustrasi. Tips menghentikan balita yang suka menggigit. Sumber : Freepik/@kreasi orang
Life28 April 2024, 20:04 WIB

7 Rutinitas Sederhana yang Bisa Menenangkan Hati Serta Pikiran Lebih Rileks dan Damai

Beberapa rutinitas rupanya bisa digunakan sebagai media menenangkan hati dan pikiran dari potensi kegelisahan, stres dan lain sejenisnya.
Ilustrasi. Rutinitas yang menenangkan pikiran. | Sumber foto : Pexels/Sound On