Warga Gedung Putih Geruduk Proyek Base Camp Pekerja Tol Bocimi di Sukabumi

Jumat 16 November 2018, 10:43 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Sejumlah warga Perumahan Gedung Putih RT 05 RW 05, Desa Purwasari, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi menggeruduk lokasi pembangunan base camp pekerja proyek Tol Bocimi. Warga mengeluhkan bisingnya aktivitas bongkar muat material.

"Sebenarnya sudah ada dua kali pertemuan dengan pihak Waskita juga dihadiri aparat desa. Saat itu perwakilan Waskita berjanji akan menyampaikan keluhan warga ke bagian humas dalam waktu satu hari. Tapi sampai sekarang enggak ada realisasinya," ujar Suwandi, salah satu warga yang mendatangi lokasi pembangunan base camp, Jumat (16/11/2018).

Suwandi menjelaskan, warga sekitar cukup terganggu dengan adanya proyek pembangunan base camp. Warga juga tidak mendapat sosialisasi sebelumnya.

BACA JUGA: Harapan Pengepul Sayur Pada Tol Bocimi

"Kita tanya ke aparat desa setempat juga enggak ada yang tahu," kata Suwandi.

Yang juga jadi kekhawatiran, lanjut Suwandi, adalah adanya aktivitas menggunakan alat berat. Lokasi pembangunan base camp termasuk daerah serapan air.

"Terus ada juga drainase. Aktivitas alat berat otomatis ada getaran, itu tanggung jawabnya dimana, itu yang kita minta," tuturnya.

Atas sejumlah hal tersebut, warga meminta pembangunan base camp dihentikan.

Ketua RT setempat, Cecep Mulyana,  mengatakan pihaknya tidak mengetahui apapun soal pembangunan base camp tersebut. Ia pun mendapat banyak keluhan dari warga.

"Karena tidak direspon dengan baik oleh Waskita, pekerjaannya kita stop sampai akhirnya ada jawaban terhadap apa yang dipertanyakan oleh warga. Yaitu persetujuan atau izin lingkungan, pengeboran air, dan kebisingan kerja tengah malam," tuturnya.

"Mungkin dengan cara seperti ini bisa direspon. Karena tidak ada niat baik dari Waskita, makanya kita datang kesini supaya ada kejelasan, paling tidak permisi lah ke lingkungan dan ke pemerintahan desa," tambah Cecep.

BACA JUGA: Ngaret Beroperasi, Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi Usul Tol Bocimi Digratiskan

Sementara itu, Perwakilan Bagian Kesehatan dan Keselamatan Kerja PT Waskita , Yayan, menjelaskan bahwa pihaknya sedang membangun base camp pekerja proyek. Pihaknya pun meminta maaf karena melakukan pembangunan base camp tanpa izin ke lingkungan sekitar.

"Ini base camp karyawan. Tidak ada aktivitas alat berat, tidak ada kegiatan, masa harus minta izin. Ini kan proyek jalan tol," kata Yayan.

"Kedepannya kalau ada apa-apa  silahkan hubungi ketua RT. Nanti ketua RT yang menghubungi saya," jelasnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Sukabumi Memilih09 Mei 2024, 18:23 WIB

Jelang Pilkada Kota Sukabumi, Bagus Pekik Diam-diam Bertemu Achmad Fahmi

Bagus Pekik diam-diam melakukan pertemuan dengan mantan Wali Kota Achmad Fahmi di salah satu cafe di Kota Sukabumi.
Diam-diam Bagus Pekik bertemu Achmad Fahmi jelang Pilkada Kota Sukabumi | Foto : Ist
Life09 Mei 2024, 18:00 WIB

Menemukan Cinta Sejati: 5 Doa Minta Jodoh Terbaik yang Bisa Diamalkan

Jodoh terbaik bisa didapatkan dengan cara berikhtiar dan juga berdoa kepada Allah SWT.
Ilustrasi. Jodoh terbaik bisa didapatkan dengan cara berikhtiar dan juga berdoa kepada Allah SWT. | Foto: Pixabay
Sehat09 Mei 2024, 17:30 WIB

Penderita Asam Urat Sulit Tidur di Malam Hari, 4 Cara Ini Bisa Jadi Solusi Terbaik!

Tak jarang penderita asam urat sering mengalami sulit tidur di malam hari.
Ilustrasi. Tak jarang penderita asam urat sering mengalami sulit tidur di malam hari. | Foto: Pexels/cottonbro studio
Musik09 Mei 2024, 17:00 WIB

Lirik Lagu Maestro, Seventeen Boyband Korea Resmi Comeback!

Resmi Comeback! Lagu Maestro merupakan salah satu lagu yang masuk ke dalam album terbaru Seventeen berjudul “17 IS RIGHT HERE” yang dirilis 29 April 2024 lalu.
Video Klip Lagu Maestro, Seventeen Boyband Korea Resmi Comeback. Sumber:  pledis.co.kr/@SEVENTEEN
Sukabumi09 Mei 2024, 16:45 WIB

Serunya Lomba Makan Kue Milk Bun Raksasa di Outlet Bolu Amor Sukabumi

Mengisi liburan panjang sejumlah warga Kota Sukabumi mengikuti perlombaan makan kue Milk Bun raksasa. Diketahui, kue Milk Bun saat ini tengah viral di media sosial.
Suasana keseruan lomba Makan Kue Milk Bun Raksasa di Outlet Bolu Amor Bakery and Cakes di Jalan Jenderal Sudirman Kota Sukabumi, Kamis (9/5/2024) | Foto : Farrah
Sukabumi09 Mei 2024, 16:05 WIB

Gempabumi Dangkal M3,3 Kedalaman 6 KM di Kabandungan Sukabumi

Gempa bumi dengan kekuatan Magnitudo 3,3 terjadi di Kabupaten Sukabumi, hari ini Kamis (9/5/2024) pukul 14.14 WIB.
Gempa bumi dengan kekuatan Magnitudo 3,3 terjadi di Kabupaten Sukabumi, hari ini Kamis (9/5/2024) pukul 14.14 WIB | Foto : Ist
Food & Travel09 Mei 2024, 16:00 WIB

Liburan Melepas Penat ke Sukabumi Aja, Rekomendasi 5 Pantai yang Wajib Dikunjungi

Libur panjang di bulan Mei ini mending dimanfaatkan untuk liburan ke pantai yang ada di Sukabumi.
Pantai Karang Gantungan - Libur panjang di bulan Mei ini mending dimanfaatkan untuk liburan ke pantai yang ada di Sukabumi. (Sumber : Instagram/@a_pennn).
Life09 Mei 2024, 15:15 WIB

5 Langkah Praktis Untuk Melindungi Anak dari Dampak Buruk Kekerasan Virtual

Kekerasan virtual memang berdampak negatif pada anak. Maka dari itu, orang tua harus tahu cara melindungi anak dari dampak negatif kekerasan virtual
Ilustrasi  orang tua melindungi anak dari dampak kekerasan virtual (Sumber : pexels.com/@chienba)
Sukabumi09 Mei 2024, 15:02 WIB

Diduga Korsleting, Kronologi Mobil Colt Hangus Kebakaran di Parungkuda Sukabumi

Sebelum terbakar, mesin mobil jurusan Parungkuda-Kabandungan ini mati mendadak.
Mobil colt yang kebakaran di Jalan Siliwangi, Desa Kompa, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi, Kamis (9/5/2024). | Foto: SU/Ibnu Sanubari
Sukabumi09 Mei 2024, 15:00 WIB

Marak Kasus Kekerasan Seksual di Sukabumi, LENSA Dorong Aparat Gunakan UU TPKS

Maraknya kasus kekerasan seksual dan terus berulang di wilayah Kabupaten Sukabumi mendapat perhatian serius dari Lembaga Peneliltian Sosial Agama (LENSA) Sukabumi.
Lembaga Peneliltian Sosial Agama (LENSA) Sukabumi mendorong aparat terapkan UU TPKS dalam penanganan kasus kekerasan seksual | Foto : Ilustrasi