SUKABUMIUPDATE.com – Empat pendaki Gunung Mekongga, Kolaka, Sulawesi Tenggara hilang. Mereka adalah Edi Mulyadi, 27 tahun, Toto, 20 tahun, La Ode, 27 tahun, dan Khairat, peremupan 25 tahun. Salah satunya adalah Mahasiswa Pecinta Alam Fakultas Ekonomi Universitas Haluoleo.
“Mereka terpisah dari rombongannya,†kata Juru Bicara Badan Search and Rescue Kendari, Wahyudi, Sabtu (11/3). Para pendaki itu memulai pendakian pada Ahad (5/3).
Pencarian dilakukan oleh SAR Kolaka, KPA Kolaka dan Polsek Ranteangin. Tim SAR yang mencari mereka kini baru tiba di pos dua.
Untuk mencapai puncak Mekongga, ada delapan pos yang harus dilalui pendaki. Badan SAR menerima laporan bahwa para pendaki berada di pos tujuh. “Pencarian sempat dihentikan sementara karena cuaca buruk,†ujar Koordinator Pos SAR Kolaka, Andi Muhammad Akbar. Akbar memperkirakan bisa sampai ke pos tujuh dalam dua sampai tiga hari.
Â
Sumber: Tempo
